6 Spesifikasi yang Wajib Dimiliki Smartphone Zaman Sekarang, Penting!

Gak melulu smartphone flagship, ya

Di zaman serba digital ini, peran smartphone sangat penting dalam menunjang aktivitas manusia. Apalagi jika kamu bekerja di bisnis digital, seorang konten kreator, atau influencer, memiliki smartphone dengan spesifikasi tinggi adalah keharusan. Perhatikan spesifikasi yang wajib dimiliki smartphone zaman sekarang.

Spesifikasi seperti apa sih yang wajib dimiliki smartphone di zaman sekarang? Buat kamu yang ingin membeli smartphone baru, penting banget nih untuk tahu tentang hal ini.

Agar tidak keliru, berikut ini adalah enam spesifikasi yang wajib dimiliki smartphone zaman sekarang. Pastikan kamu baca dengan teliti, ya!

1. Baterai awet dengan teknologi fast charging

6 Spesifikasi yang Wajib Dimiliki Smartphone Zaman Sekarang, Penting!ilustrasi smartphone lowbat (pixabay.com/StockSnap)

Baterai yang awet dan sudah mendukung teknologi fast charging adalah spesifikasi yang wajib dimiliki smartphone zaman sekarang karena sangat mempengaruhi produktivitas. Baterai yang awet bisa ditandai dengan kapasitasnya yang besar dan waktu pemakaiannya yang lama. Smartphone dengan kapasitas baterai di atas 4000mAh sudah bisa dikatakan awet.

Lalu, untuk teknologi fast charging, ini mempengaruhi kecepatan smartphone dalam mengisi baterai. Sebuah smartphone dapat dikatakan fast charging apabila mampu mengisi dengan kecepatan di atas 10W, seperti 18W, 25W, 30W, dan seterusnya.

2. Desain yang premium

6 Spesifikasi yang Wajib Dimiliki Smartphone Zaman Sekarang, Penting!potret layar smartphone (pexels.com/Vova Krasilnikov)

Tidak bisa dimungkiri kalau desain sangat mempengaruhi seseorang dalam membeli smartphone. Oleh karena itu, sekarang banyak merek smartphone yang justru mengedepankan desain daripada spesifikasi.

Desain yang premium identik dengan ketebalan bezel yang tipis, terbuat dari bahan metal, dan memiliki layar bergaya punch hole. Smartphone dengan desain premium cukup sulit di temui di kelas entry-level. Untuk mendapatkan smartphone dengan desain mewah, setidaknya kamu harus menyiapkan bujet di atas Rp3 juta.

Baca Juga: 5 Bocoran Spesifikasi Smartphone OnePlus 10T, Bikin Ngiler! 

3. Performa mesin dapat diandalkan

6 Spesifikasi yang Wajib Dimiliki Smartphone Zaman Sekarang, Penting!ilustrasi sedang bermain game (pexels.com/RODNAE Productions)

Pada sektor mesin, chipset adalah komponen yang sangat mempengaruhi performa smartphone. Salah satu cara yang paling efektif untuk mengetahui performa mesin adalah dengan mengujinya langsung dengan aplikasi pihak ketiga yaitu AnTuTu Benchmark. Jadi, semakin besar skornya maka semakin powerful.

Selain itu, ukuran memori juga sangat penting. Pastikan kamu memilih smartphone dengan penyimpan internal yang besar agar tidak kekurangan ruang untuk menyimpan file.

4. Kamera jernih

6 Spesifikasi yang Wajib Dimiliki Smartphone Zaman Sekarang, Penting!ilustrasi sedang swafoto (pexels.com/Blue Bird)

Kamera jernih adalah spesifikasi yang wajib dimiliki smartphone zaman sekarang. Kamera berkualitas biasanya dinilai dari jumlah pikselnya yang digunakan, semakin banyak maka semakin bagus.

Meskipun begitu, kamu harus paham bahwa yang mempengaruhi kualitas foto bukan cuma ukuran piksel, tetap juga chipset yang digunakan. Sebagai contoh merek iPhone 12, smartphone ini mampu menghasilkan foto yang sangat jernih hanya dengan kamera beresolusi 12MP.

5. Layar luas dan nyaman di mata

6 Spesifikasi yang Wajib Dimiliki Smartphone Zaman Sekarang, Penting!ilustrasi memegang smartphone (pexels.com/SCREEN POST)

Layar luas dan nyaman di mata sangat dibutuhkan demi kenyamanan penggunanya dalam beraktivitas. Layar yang luas akan memudahkan kita dalam mengetik pesan, menonton film, dan bermain game. Sedangkan yang nyaman di mata adalah layar yang menggunakan panel Super AMOLED, memiliki refresh rate di atas 60Hz, dan beresolusi tinggi.

6. Fitur-fitur lengkap

6 Spesifikasi yang Wajib Dimiliki Smartphone Zaman Sekarang, Penting!ilustrasi melakukan pembayaran online (pexels.com/Anna Shvets)

Di zaman yang serba digital ini, fitur seperti sensor NFC sangat diperlukan untuk melakukan pembayaran online. Selain itu, kelengkapan sensor seperti gyroscope juga dibutuhkan untuk berbagai aktivitas seperti bermain game. Tak kalah penting, smartphone zaman sekarang seharusnya juga sudah menggunakan USB Type-C dan mendukung jaringan 5G.

Membeli smartphone memang harus teliti, smartphone yang lebih mahal tidak melulu lebih baik. Dalam memilih smartphone baru, pastikan disesuaikan dengan kebutuhan yang kamu perlukan. Jagan gegabah dengan promosi, ya!

Baca Juga: 5 Smartphone Samsung Rp3 Juta-an Spesifikasi Kamera Terbaik 2022

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya