Harga Makin Murah, Ini 5 Handphone Android Nokia yang Masih Layak Beli

Masih cocok lah kalau dipakai di 2019...

Walaupun masih di awal tahun 2019, sudah banyak brand smartphone berlomba-lomba merilis produk terbaru mereka. Dan disisi lain, smartphone Android keluaran lama dari brand seperti Nokia makin lama semakin mengalami penurunan harga.

Walaupun begitu, smartphone Nokia tadi masih layak loh untuk dipakai di tahun 2019. Dengan harga yang terjangkau, kamu sudah bisa mendapatkan smartphone dengan build quality yang berkualitas khas dari Nokia.

Selain itu, Nokia juga menggunakan tampilan Android murni serta update OS Android terbaru di beberapa seri smartphone buatannya. Tertarik membelinya? Simak dulu yuk penjelasan berikut ini! 

1. Nokia 6 (Rp2 juta)

Harga Makin Murah, Ini 5 Handphone Android Nokia yang Masih Layak Beliphonearena.com

Di bagian dalamnya, smartphone ini menggunakan Prosesor Qualcomm Snapdragon 430 Octa-core dengan konfigurasi RAM 3 GB dan memori internal 32 GB yang bisa didukung kartu MicroSD hingga 128 GB. Layar Nokia 6 berukuran 5,5 inchi dengan resolusi Full HD. Nokia 6 menggunakan jenis layar IPS LCD serta dilindungi Corning Gorilla Glass.

Di tahun 2019 ini, Nokia 6 mendapatkan pembaruan untuk upgrade ke OS Android Pie. Nokia 6 memiliki kamera belakang beresolusi 16 MP dan kamera depan dengan resolusi 8 MP.

Kelengkapan sensor pada Nokia 6 yaitu akselerometer (G-sensor), sensor cahaya ambient, e-compass, sensor sidik jari, giroskop, sensor jarak, dan NFC. Untuk menunjang performanya, Nokia 6 menggunakan baterai berkapasitas 3000 mAh. Harga Nokia 6 untuk sekarang sudah mencapai Rp2 juta dengan varian warna Hitam Matte dan Tempered Steel.

2. Nokia 5 (Rp1,7 juta)

Harga Makin Murah, Ini 5 Handphone Android Nokia yang Masih Layak Beligadgetmatch.com

Smartphone ini sekarang dijual di kisaran harga Rp1,7 juta dengan pilihan warna Hitam dan Perak. Layarnya berukuran 5,2 inchi dan resolusi nya mencapai HD (1280x720). Nokia 5 hadir dengan jenis layar IPS LCD dan perlindungan Corning Gorilla Glass.

Untuk sektor dapur pacu Nokia 5 menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 430 Octa-core dengan RAM 3 GB dan memori internal 16 GB yang didukung kartu microSD hingga mencapai 128 GB. Nokia 5 menggunakan baterai berkapasitas 3000 mAh.

Dari segi kamera, di bagian depan kamera Nokia 5 memiliki resolusi 8 MP serta kamera 13 MP di sisi belakang. Nokia 5 juga mendapat upgrade ke OS Android Pie di tahun 2019 ini.

Baca Juga: Canggih Banget, 5 Smartphone Nokia dengan Dukungan Sensor Canggih

3. Nokia 3 (Rp1,3 juta)

Harga Makin Murah, Ini 5 Handphone Android Nokia yang Masih Layak Belitrustedreviews.com

Seri Nokia 3 hadir dengan dukungan prosesor MT6737 Quad-core 1,3 Ghz serta RAM 2 GB dan memori internal 16 GB dengan dukungan kartu microSD hingga kapasitas 128 GB. Smartphone dari Nokia ini berjalan dengan sistem operasi Android Nougat dan bisa di update ke Android Oreo. Kabarnya, Nokia 3 juga akan mendapat update ke Android Pie di tahun 2019 ini. 

Pada bagian depan Nokia 3 memiliki layar berukuran 5 inchi IPS LCD dengan resolusi layarnya mencapai HD (1280x720). Dari segi kamera Nokia 3 memiliki kamera depan dan belakang yang sama-sama beresolusi 8 MP.

Tenaga Nokia 3 berasal dari baterai dengan kapasitas 2640 mAh. Harga Nokia 3 sekarang sudah mencapai Rp1,3 juta dengan pilihan warna Hitam Matte, Putih Perak, Biru Tempered, dan Putih Tembaga.

4. Nokia 2 (Rp1,1 juta)

Harga Makin Murah, Ini 5 Handphone Android Nokia yang Masih Layak Belitrustedreviews.com

Smartphone Nokia 2 menawarkan keunggulan dari kapasitas baterai 4100 mAh yang diklaim Nokia dapat bertahan dua hari dengan sekali pengisian daya. Walaupun tidak mendapat update Android Pie, namun pengguna Nokia bisa mendapatkan update ke Andorid Oreo.

Kinerja dari Nokia 2 itu sendiri berasal dari prosesor Qualcomm Snapdragon 212 Quad-core 1,3Ghz dan RAM 1 GB. Penyimpanan internalnya berkapasitas 8 GB yang didukung kartu microSD hingga 128 GB.

Untuk bagian layar Nokia 2 berukuran 5 inchi dengan resolusi HD dan tipe layar LTPS LCD berlapis Corning Gorilla Glass. Di bagian kamera depannya beresolusi 5 MP dan kamera belakang 8 MP. Nokia 2 sekarang dijual dengan harga sekitar Rp1,1 juta, dengan varian warna Pewter Black, dan Pewter White.  

5. Nokia 1 (Rp900 ribu)

Harga Makin Murah, Ini 5 Handphone Android Nokia yang Masih Layak Belicnet.com

Seri Nokia 1 merupakan smartphone Android Nokia yang menggunakan Android Oreo edisi Go yang diperuntukkan untuk smartphone dengan spesifikasi rendah agar performanya lebih optimal. Kemungkinan Nokia 1 juga akan mendapatkan update ke Android Pie edisi Go di tahun 2019 ini. Smartphone ini menggunakaan prosesor Mediatek MT6737M Quad Core 1,1 GHz dengan RAM 1 GB dan ROM 8 GB.

Layar Nokia 1 berukuran 4,5 inchi dengan tipe layar IPS LCD beresolusi 480x864 piksel. Di sektor kamera, Nokia 1 dibekali kamera depan 2 MP dan kamera belakang 5 MP. Tenaganya berasal dari baterai 2150 mAh. Nokia 1 sekarang ditawarkan dengan harga sekitar Rp900 ribu dengan pilihan warna Warm Red dan Dark Blue.

Itu tadi 5 smartphone Nokia rilisan lama yang masih cocok jika kamu beli di tahun 2019 ini. Walaupun harganya semakin murah, tetap sesuaikan kebutuhan dan dana yang kamu punya ya...

Baca Juga: Rekomendasi 7 Smartphone Nokia Terbaik untuk Dibeli di Awal 2019!

Yanuar Ramadhan Photo Verified Writer Yanuar Ramadhan

Try to be a Good Man

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya