7 Game SEGA Ini Perlu Diremake & Diremaster Segera, Menurut Kritikus!

Game legenda semua nih...

Mungkin bagi mereka yang lahir di era 80 dan 90, memilih konsol game Nintendo Entertainment System (NES) dan Sega Megadrive adalah pilihan yang susah. Karena kedua konsol memiliki kelebihan dan kelemahan masing-masing.

Belum lagi adanya game-game eksklusif untuk tiap konsol. Sayang, SEGA tak mampu mempertahankan kejayaannya dan berakhir di era SEGA dreamcast. Selanjutnya mereka hanya bermain dalam produksi game dan itupun tak mampu sefenomenal karya-karya developer yang lain.

Jika membicarakan SEGA sejujurnya yang teringat adalah game-game lawas mereka di jaman megadrive. Punisher, Street of Rage, Mortal Kombat, semuanya adalah game-game yang mengingatkan akan masa kecil dan selalu dimainkan berulang-ulang mengingat di jaman tersebut sistem saving masih belum banyak diterapkan.

Tentu saja tidak salah jika banyak yang meminta untuk me-remake atau me-remaster karya-karya klasik mereka layaknya Sonic Mania. Berikut adalah daftar game yang sebaiknya mendapatkan kesempatan kedua tersebut!

1. Gunstar Heroes

7 Game SEGA Ini Perlu Diremake & Diremaster Segera, Menurut Kritikus!emuparadise.me

Game bergaya shooting em up, side scrolling ini sangat menyenangkan dimainkan. Para pemain dapat mengombinasikan dua macam tipe senjata untuk memberikan hasil yang maksimal serta cocok.

https://www.youtube.com/embed/9v3B1hzMwnQ

Lebih seru lagi karena Gunstar Heroes dapat terbilang game yang mampu memberikan kekacauan yang menyenangkan. Cobalah bermain dua orang untuk merasakannya. Hanya saja, tolong jika bisa versi remake-nya stage ular tangga dihapuskan karena memakan waktu yang lama.

2. Crazy taxi

7 Game SEGA Ini Perlu Diremake & Diremaster Segera, Menurut Kritikus!gamereactor.eu

Diperkenalkan di konsol Dreamcast serta arcade, Crazy Taxi menjadi game yang fenomenal pada jamannya. Para pemain menjadi supir taksi yang harus mencari penumpang untuk mendapatkan skor terbaik dan harus melewati lalu lintas yang padat.

https://www.youtube.com/embed/H3t1goTtNkA

Alhasil segala jalur boleh ditempuh. Malahan semakin berbahaya caranya mengantarkan penumpang, semakin banyak skor yang didapatkan. Ini adalah salah satu game penghilang stress yang terbaik dari SEGA.

3. Streets of Rage

7 Game SEGA Ini Perlu Diremake & Diremaster Segera, Menurut Kritikus!squarespace.com

Pada jaman 80-90an, game beat em up sangatlah populer di dunia arcade. Orang-orang berbondong ke game center salah satunya adalah untuk memainkan game bergaya ini. Streets of Rage adalah salah satu game beat em up itu yang masuk ke dalam konsol rumahan.

https://www.youtube.com/embed/60ArV62e0fg

Game ini menjadi salah satu saingan dari Final Fight, game beat em up terbaik yang pernah dibuat oleh Capcom. Hampir para pemain SEGA Megadrive minimal pasti pernah memainkannya.

Baca Juga: 5 Game Terbaik yang Dibuat Ulang, Makin Keren!

4. Phantasy Star

7 Game SEGA Ini Perlu Diremake & Diremaster Segera, Menurut Kritikus!deviantart.com

Final Fantasy (FF) mulai memasuki kejayaannya ketika memasuki konsol NES. Mulai dari FF IV hingga FF VI, semuanya hadir di konsol itu. Sebagai saingannya kala itu, Phantasy Star masuk ke dalam konsol SEGA Megadrive.

https://www.youtube.com/embed/n3P-3GsiRIw

Game RPG tersebut mampu menyita banyak perhatian serta waktu para gamer. Versi terbaiknya adalah ketika memasuki Dreamcast di mana online playing mulai diperkenalkan.

5. Shinobi

7 Game SEGA Ini Perlu Diremake & Diremaster Segera, Menurut Kritikus!ssl-images-amazon.com

Shinobi adalah salah satu game langganan SEGA. Banyak versi gameplay-nya yang dibuat dengan mengambil judul Shinobi. Pada versi megadrive, Shinobi mengambil gaya side scrolling action, sedangkan pada Dreamcast mulai dikembangkan menjadi action RPG seperti Ninja Gaiden. Apapun versinya, Shinobi tetap layak untuk dimainkan karena adanya unsur-unsur nostalgia dari para pemain.

https://www.youtube.com/embed/BnXbxOEvFHc

6. Jet Set Radio

7 Game SEGA Ini Perlu Diremake & Diremaster Segera, Menurut Kritikus!gamereactor.eu

Sampai sekarang belum ada game yang bisa menggantikan konsep permainan dari Jet Set Radio. Dengan permainan yang menggabungkan olahraga trick, serta misi-misi yang membutuhkan keterampilan tangan, Jet Set Radio menjadi permainan wajib untuk pengguna konsol Dreamcast. Belum lagi ditambah dengan art style-nya yang berwarna-warni dan nyaman dipandang, Jet Set Radio haruslah mendapatkan versi remaster-nya.

7. Virtua Cop

7 Game SEGA Ini Perlu Diremake & Diremaster Segera, Menurut Kritikus!youtube.com arronmunroe

Ucapan sang narator ketika kehabisan peluru: “Reload” hampir pasti selalu teringat di bayangan kita. Itu karena game ini pasti pernah dimainkan, atau minimal dilihat, kala game center merebak di plaza-plaza.

Virtua Cop sebenarnya diperkenalkan untuk edisi konsol pada Sega Saturn, namun terus dipindah konsol hingga sempat memasuki Nokia N-gage. Perubahan grafis dan sedikit pemolesan pada gameplay game ini bakalan cukup untuk memuaskan kehausan para gamer untuk bernostalgia.

https://www.youtube.com/embed/t9Bw-pgZcVo

Jika semua game ini mendapat sekuel, remake atau minimal remaster, maka sudah pasti SEGA akan kembali ramai. Tidak terlalu berharap banyak sih sebenarnya, tetapi beruntung karena baru saja pengumuman akan hadirnya Streets of Rage 4.

https://www.youtube.com/embed/M_bgPefCyfA

Yes, setelah 25 tahun, akhirnya game beat em up dibuat lagi, namun dengan perubahan grafis yang lebih sesuai dengan jaman ini. Ditunggu sajalah game-nya. Yang mana di antara game di atas yang paling kamu tunggu untuk diremaster atau diremake?

Baca Juga: Resident Evil 2 Remake Collector Edition Sudah PO, Ini 8 Barangnya!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya