Seru! Ini 6 Mobile Game Terbaik yang Melatih Kemampuanmu Multi Tasking

Gak perlu khawatir, rata-rata gratis semua

Game dibuat untuk mengisi waktu yang senggang. Namun menariknya, game juga mampu memberikan manfaat yang luar biasa kepada tubuh. Salah satunya adalah reflek. Beberapa riset mengumumkan bahwa beberapa game tertentu mampu meningkatkan sensitivitas para pemain, hingga membuatnya mampu menjadi orang yang multitasking dan dapat menjalankan beberapa tugas sekalipun.

Riset tersebut melibatkan dua grup dengan anak muda berumur 18 hingga 25 tahun. Grup pertama mendapatkan berbagai game yang permainannya cepat dan grup kedua mendapatkan game lambat. Hasilnya anak-anak grup pertama melakukan kuis keputusan cepat dengan lebih baik daripada yang kedua.

Bagi mereka yang mau melatih kemampuan tersebut, kami memiliki beberapa rekomendasi game yang bisa kamu mainkan. Semuanya adalah game mobile dan sebagian besar merupakan game gratis yang bisa kamu peroleh kapanpun. Jadi, unduh dan mainkan saja beberapa game di bawah ini, di kala tidak ada kegiatan yang lain.

1. Alto’s Adventure

https://www.youtube.com/embed/WGFpyjygANw

Alto’s Adventure menceritakan petualangan seorang anak laki yang suka snowboarding dan dalam misi menangkap semua llama-nya yang tersesat di pegunungan. Kamu akan mengarahkan anak tersebut dalam melewati rintangan yang ada di gunung menggunakan snowboard-nya.

Tidak ada stage. yang ada hanya level dan setiap kali mencapai level baru, kamu bisa mendapatkan karakter dengan kemampuan berbeda.

2. Papery Planes

https://www.youtube.com/embed/kvh_sMO81YM

Pesawat kertas sepertinya sudah menjadi permainan yang umum, tapi di game ini pesawat kertasmu akan kamu gerakkan sendiri. Gampang bukan?

Gampang memang, itu jika komputer tidak turut campur dalam urusan ini. Seiring berjalannya waktu, artificial intelligence yang ada di game ini akan mempelajari polamu dan mengantisipasi gerakanmu, hingga menjadi lebih menantang. Nantinya kamu bisa membeli pesawat kertas yang lain.

3. 2048

https://www.youtube.com/embed/7w-KZ5Pcc2E

Menjadi game pilihan editor, 2048 sempat ramai dimainkan pada 2014 dan 2015. Misi dari game ini sederhana. Cukup menambah-nambahkan angka yang sama di tiap kotak menjadi angka yang terus lebih besar dan membuat ruang lapang dalam permainan itu tetap kosong.

Lama-lama ruang kotak akan menjadi terbatas dan membuatmu kalah dalam permainan ini. Karena itu kamu harus benar-benar berpikir dalam waktu cepat untuk memperkirakan skenario selanjutnya.

Baca Juga: Bingung Pilih Mobile Game yang Bagus? Yuk Perhatikan 8 Hal Penting Ini

4. Breakliner

https://www.youtube.com/embed/GmbEHhv0vZU

Sesuai namanya, tugasmu adalah memutus setiap garis yang ada dan membuat roket yang kamu mainkan terbang setinggi mungkin. Sama seperti Papery Planes.

AI turut serta dalam game ini hingga makin lama game ini makin susah dimainkan. Kamu harus benar-benar melakukannya dengan cepat, untuk dapat sukses melewati tiap level dan dipastikan game ini akan meningkatkan koordinasi mata dan tanganmu.

5. Smash Hit

https://www.youtube.com/embed/MA9rigt5MiI

Smash Hit adalah game yang berhubungan dengan memecahkan objek kaca menggunakan bola logam. Menyenangkan ya? Menggunakan sistem gravitasi, game ini akan menganimasikan kaca yang terpecah serealistik mungkin.

Game ini menawarkan sejumlah stage yang bisa terus kamu pelajari. Ada pula mode zen yang nantinya memberikanmu permainan tanpa batas dan membuatmu bisa memecahkan segala objek yang ada.

6. Snake vs Block

https://www.youtube.com/embed/-MNw3bSmY1Q

Snake vs Block adalah modifikasi game Snake yang biasa kamu mainkan. Tidak sesedarhana game Snake zaman dulu, Snake vs Block menuntutmu memperhitungkan kecepatan koordinasi mata dan tangan.

Kamu yang menjadi ular harus bisa melewati kotak-kotak yang menghalangi jalan. Tiap nomor yang berada di kotak mengindikasikan jumlah titik yang kamu makan, untuk bisa melewatinya. Karena itu kamu harus bisa memilih titik dengan angka terendah sambil tetap mencari titik-titik tersebut.

Itulah beberapa game dengan konsep santai yang sebenarnya tidak bikin kamu santai. Coba saja mainkan selama satu bulan dan rasakan manfaatnya sendiri lewat kegiatan-kegiatan sehari-hari.

Baca Juga: 12 Game Mobile Ini Ampuh Kamu Mainkan untuk Redakan Rasa Cemas & Galau

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya