SEACA 2019: Siap Beradu dengan Tim Luar Negeri untuk Hadiah Miliaran

Yang dipastikan datang adalah tim Malaysia dan Filipina

Jakarta, IDN Times - Apakah kamu sedang mencari turnamen game, esport? Ada satu turnamen besar yang akan datang pada akhir tahun ini, bernama Southeast Asia Cyber Arena (SEACA) 2019. Turnamen yang diadakan oleh UniPin, perusahaan penerbit game voucher asal Indonesia, ini akan berlangsung dari 8 hingga 10 November 2019. Seperti apakah SEACA 2019? Berikut ini beberapa informasinya!

1. Sesuai namanya SEACA akan menjadi turnamen bertaraf internasional

SEACA 2019: Siap Beradu dengan Tim Luar Negeri untuk Hadiah MiliaranGGWP.id

SEACA 2019 direncanakan akan hadir dilaksanakan di Balai Kartini, Jakarta. Namun jangan mengharapkan yang datang hanyalah tim lokal dan nasional saja. Sesuai namanya yang menyebut Southeast Asia, SEACA 2019 akan membawa tim-tim esport dari negara tetangga. Tim yang dipastikan datang dari negara Asia Tenggara adalah tim Malaysia dan Filipina karena di sana turnamen kualifikasi SEACA 2019.

2. Akan ada tiga game yang dipertandingkan dalam SEACA 2019

SEACA 2019: Siap Beradu dengan Tim Luar Negeri untuk Hadiah Miliaranpolygon.com

Mereka yang sering mengeluhkan, “Kenapa turnamen esport Indonesia hanya berkutat pada mobile game saja?” dipastikan tidak akan mengeluhkan SEACA 2019. Itu karena Dota 2 akan menjadi salah satu game utama yang dipertandingkan.

Dua game lainnya adalah PUBG Mobile serta Free Fire. Ada pula Tekken 7, namun game itu ditandingkan hanya sebatas ekshibisi saja.

Baca Juga: 5 Turnamen Esport Paling Bergengsi di Dunia, Hadiahnya Fantastis

3. Hadiah yang bisa didapatkan sebesar Rp2 miliar

SEACA 2019: Siap Beradu dengan Tim Luar Negeri untuk Hadiah MiliaranGGWP.id

Jangan mempertanyakan masalah hadiah yang bisa kamu dapatkan. Di SEACA 2019, terdapat total hadiah sebesar Rp2,4 miliar yang bisa dimenangkan. Itu berarti sekalipun kamu menempati posisi kedua ataupun masuk dalam delapan besar, akan hadiah besar yang cukup besar menantimu. Menarik kan?

4. Turnamen tahun ini diharapkan jauh lebih meriah ketimbang tahun lalu

SEACA 2019: Siap Beradu dengan Tim Luar Negeri untuk Hadiah MiliaranDok. SEACA 2018

SEACA telah dilaksanakan pada tahun lalu dan dikatakan berhasil menggaet setidaknya 35 ribu pengunjung untuk datang ke arena, menyaksikan para atlet esport bertanding. Tentu saja keberhasilan itu dijadikan batu loncatan untuk meraih penonton yang jauh lebih banyak.

5. Menyambut SEACA 2019, UniPin mempersembahkan web series yang bercerita tema esport

SEACA 2019: Siap Beradu dengan Tim Luar Negeri untuk Hadiah MiliaranDok. UniPin

Demi meramaikan SEACA 2019 dan menaikkan awareness masyarakat akan kehadiran turnamen ini, UniPin pun merilis sebuah web series berjudul Mimpi. Ini adalah film pendek yang bercerita tentang gadis remaja yang mengejar mimpinya atlet esport profesional. Web series ini sudah diluncurkan pada 29 Agustus kemarin dan bisa kamu saksikan di YouTube.

Bagi mereka yang penasaran dengan turnamen SEACA 2019 ini, bisa langsung mencoba mengunjungi website UniPin, yaitu www.unipin.com. Persiapkan dirimu karena ini akan menjadi kesempatanmu untuk melawan tim luar negeri.

Baca Juga: IDByte Esports 2019 Siap Menghadirkan Turnamen Game Berhadiah Besar

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya