TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Harus Tahu! Ini 5 Permainan yang Benar-benar Bisa Bikin Stres

Yang terakhir bikin mau nangis

play.google.com

Main game memang salah satu cara untuk menghilangkan stres. Tapi ternyata gak semua game, lho. Ada juga beberapa perminan yang malah bikin kamu emosi dan kesal. Kekesalan ini timbul lantaran tantangan-tantangan yang diberikan oleh pembuat game serasa tak masuk akal.

Nah, dari banyaknya games yang bisa bikin emosi, berikut 5 game yang digadang bisa bikin sampai stres. Berani coba?

1. Crossy Road

https://www.youtube.com/embed/siHkMYNMBkM

Permainan yang pertama adalah Crossy Road. Misinya memang mudah, yakni membantu karakter dari game tersebut menyeberang jalan. Namun kamu akan dibikin stres oleh tantangan-tantangan yang diberikan.

Tantangan pertama adalah adanya kendaraan yang mondar-mandir melewati jalan yang harus dilewati. Masalahnya, jumlah kendaraan tersebut bukanlah sedikit. Kemudian jika kamu berhenti terlalu lama, maka kamu akan dijemput oleh elang. Jemputan itu yang akan membawamu ke garis start kembali. 

2. TTS Cak Lontong

https://www.youtube.com/embed/ZZeH1WB9Kdo

Game ini terinspirasi dari karakter komedian Cak Lontong yang kocak namun menyebalkan. Pada permainan ini, kamu akan diberikan pertanyaan-pertanyaan layaknya sebuah kuis di televisi. Masalahnya, jawabannya selalu gak nyambung bahkan melenceng jauh dari pertanyaanya. Jawaban-jawaban itulah yang akan membuatmu kesal nantinya, berani coba gak? 

3. Super Hexagon

https://www.youtube.com/embed/2sz0mI_6tLQ

Selanjutanya adalah game bernama Super Hexagon. Permainan ini memintamu untuk menghindari garis-garis yang muncul. Yang menyebalkan, garis-gatis tersebut muncul dalam waktu yang sangat cepat. Apalagi musik pada latarnya yang bisa membuatmu gugup. Jika gagal, kamu harus mengulangnya dari awal lagi.

Game ini akan menguji beberapa kemampuanmu. Di antaranya adalah pengelihatan dan kecepatan. Nah, jika kamu mengaku jago dalam pengelihatan dan kecepatan, coba deh download!

4. Fappy Bird

play.google.com

Misi dari game ini sama dengan Flappy Bird, sebuah permainan yang dulu sempat viral. Dalam game ini, pemain harus membawa burung terbang melewati pipa-pipa yang terletak di atas dan bawah layar. Meski terdengar mudah, namun saat memainkan game ini kamu harus super hati-hati. Karena jika salah klik, kamu akan tejatuh dan harus mengulangnya dari awal. 

Verified Writer

YLR YLR

Seringnya main gadget. Kebiasaanya duduk deket colokan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya