Absen di Android, Ini 7 Game Baru yang Segera Meluncur di Apple Arcade

Juga bisa dimainkan di MacBook maupun Apple TV

Hampir setiap minggu, layanan mobile gaming berbasis langganan dari Apple yaitu Apple Arcade, merilis dan mengumumkan berbagai game baru. Saat ini, pemain dapat bermain sekitar 150 game di semua perangkat Apple seperti iPhone, iPad, Mac dan Apple TV.

Meski katalog game yang sudah diluncurkan terbilang fantastis, dalam waktu dekat, Apple Arcade masih akan kedatangan lebih banyak game luar biasa. Mulai dari game buatan kreator The Sims hingga game baru dari pembuat Final Fantasy, berikut 7 game baru yang segera meluncur di Apple Arcade.

1. Cozy Grove

Absen di Android, Ini 7 Game Baru yang Segera Meluncur di Apple Arcadeqag.io

Cozy Grove merupakan game simulasi hidup yang mirip Animal Crossing di mana pemain berperan sebagai Spirit Scout di sebuah pulau berhantu. Misi utama pemain adalah untuk menjelajahi hutan yang ada di dalam pulau tersebut sembari mencoba membantu hantu-hantu hutan yang sedih.

Semakin sering membantu, lingkungan sekitar pulau akan menjadi lebih baik, salah satunya diindikasikan lewat bunga yang tumbuh dan bermekaran. Di sepanjang perjalanan, pemain juga akan menemui beberapa arwah yang punya cerita unik untuk disimak.

2. Enter The Construct

Absen di Android, Ini 7 Game Baru yang Segera Meluncur di Apple Arcadethecanadiantechie.com

Detail mengenai Enter The Construct sangatlah minim kecuali fakta bahwa di awal peluncurannya, game ini akan langsung tersedia di Apple Arcade. Saat ini, dari gambar dan video yang diketahui, Enter The Construct adalah game sci-fi shooter dengan perspektif first-person atau orang pertama.

Di luar itu, hampir tidak ada yang diketahui mengenai game ini jadi ada kemungkinan jika nantinya, game ini akan berganti nama atau bahkan tidak dirilis sama sekali. Directive Games selaku developer juga sejauh ini masih bungkam terkait pengembangan game ini.

3. Sp!ng

Absen di Android, Ini 7 Game Baru yang Segera Meluncur di Apple Arcadepocketgamer.com

Dari developer yang mengembangkan No Way Home, Sp!ng merupakan salah satu game Apple Arcade paling diantisipasi. Ini adalah game berbasis physics di mana pemain diberi misi untuk memandu bola kosmik untuk mengoleksi permata dan sebisa mungkin menghindari untuk menabrak tembok.

Dengan mekanisme kontrol one-touch, pemain akan berhadapan dengan lebih dari 150 level dengan tantangan harian dan lebih dari 50 karakter untuk dibuka. Plus, ini juga punya enam tema untuk merasakan penampilan dan pengalaman bermain yang berbeda.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Game Apple Arcade Terbaik yang Perlu Kamu Coba

4. Wonderbox

Absen di Android, Ini 7 Game Baru yang Segera Meluncur di Apple Arcadebleedingcool.com

Wonderbox adalah nama baru bagi Box Project, yang sebelumnya diumumkan untuk Apple Arcade. Game ini pada awalnya tidak punya banyak informasi atau detail di samping foto. Kini, Wonderbox dikonfirmasi akan mengusung genre action-adventure di mana pemain bisa bermain bersama teman atau keluarga mereka.

Di samping mode campaign, game ini juga bakal menghadirkan mode creator yang memungkinkan pemain untuk menciptakan petualangan mereka sendiri. Selain itu, ada juga beberapa karakter hero untuk dipilih yang bisa dikustomisasi sesuka hati.

5. Proxi

Absen di Android, Ini 7 Game Baru yang Segera Meluncur di Apple Arcadediablomag.com

Proxi merupakan game simulasi yang dirancang oleh Will Wright dan dikembangkan oleh Gallium. Bagi yang tidak tahu, Will Wright merupakan “bapak” dari seri The Sims dan Proxi bakal jadi game pertama setelah lebih dari 10 tahun tidak membuat game.

Proxi pertama kali diumumkan pada tahun 2018 di acara Game Developer Conference. Di situs resminya, disebutkan bahwa Proxi merupakan game simulasi Artificial Intelligence berbasis ingatan dan interaksi pemain dengan permainan. Game ini dibangun menggunakan Unity dan akan meluncur dalam waktu dekat.

6. Hitchhiker

Absen di Android, Ini 7 Game Baru yang Segera Meluncur di Apple Arcadeversusevil.com

Hitchhiker merupakan game misteri di mana tugas pemain adalah untuk memecahkan teka-teki dari kisah latar karakter yang mereka mainkan. Sebagai karakter tanpa nama, ingatan dan tujuan, pemain akan melalui serangkaian perjalanan dengan lima orang asing yang masing-masing punya cerita sendiri untuk dikisahkan.

Pada game ini, pemain perlu fokus karena akan ada cukup banyak petunjuk yang bisa membantu pemain mengungkap tanda tanya besar yang ada. Selain berusaha mencari tahu apa yang terjadi masa lalu, di game ini pemain juga perlu bersiap-siap dengan bahaya yang ada di depan.

7. Fantasian

Absen di Android, Ini 7 Game Baru yang Segera Meluncur di Apple Arcadeeloutput.com

Mistwalker merupakan studio developer dengan tim pengembangan yang dikenal untuk karya mereka di beberapa seri game Final Fantasy. Pada tahun 2019, Mistwalker mengumumkan Fantasian untuk Apple Arcade dan kini, mereka telah membagikan info terbaru mengenai game yang telah dikembangkan selama tiga tahun terakhir itu.

Fantasian akan mengusung genre RPG sebagai seri Final Fantasy namun yang unik, dunianya dibangun menggunakan diorama asli untuk kesan visual yang lebih unik dan nyata. Ini jadi salah satu game paling ditunggu di Apple Arcade tahun ini.

Demikian tadi ulasan mengenai berbagai game baru yang segera meluncur di Apple Arcade. Dari 7 game di atas, mana yang paling menarik perhatianmu?

Baca Juga: 7 Game Paling Ditunggu Kehadirannya di Apple Arcade, Segera Rilis!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya