7 Game Action Adventure Mirip Uncharted yang Dijamin Bikin Ketagihan!

Dipenuhi dengan aksi epik yang bikin tegang

Seri Uncharted karya Naughty Dog dikenal karena memiliki cerita yang epik, karakter yang mengesankan dan gameplay penuh dengan aksi. Seri game action-adventure ini ‘menjelajah’ industri game dengan banyak judul termasuk empat judul utama dan satu judul spin-off.

Sejak berakhirnya kisah sang pahlawan utama yaitu Nathan Drake di A Thief’s End, banyak yang bertanya apakah ia akan kembali mengajak gamer bertualangan suatu saat nanti. Nah, sembari menunggu itu, tidak ada salahnya bagi kamu untuk mencicipi 7 game seperti Uncharted yang juga bikin ketagihan berikut ini.

1. Tomb Raider (2013)

7 Game Action Adventure Mirip Uncharted yang Dijamin Bikin Ketagihan!1zoom.me

Jika Uncharted diibaratkan sebagai petualang ‘jantan’, maka Tomb Raider merupakan petualang ‘femininnya’. Judul reboot-nya yang dirilis pada tahun 2013, membawa esensi yang tidak jauh berbeda dengan Uncharted.

Game ini seperti sekuens penuh aksi, perburuan harta karun, memecahkan teka-teki dan cerita yang didasarkan pada legenda-legenda kuno. Tomb Raider (2013) sendiri mengikuti kisah Lara Croft muda yang mendapati dirinya terjebak di sebuah pulau mengerikan yang menjadi tempat di mana kerajaan Yamatai dan sekte bernama Solarii hidup.

2. Horizon Zero Dawn

7 Game Action Adventure Mirip Uncharted yang Dijamin Bikin Ketagihan!game-insider.com

Bermain sebagai Aloy, pemain harus membantu karakter protagonis wanita tersebut untuk mencari asal muasal dirinya sendiri, sembari menikmati indahnya dunia pasca-apokaliptik buatan Guerilla. Horizon Zero Dawn terlihat secantik Uncharted 4, dengan beragam lanskap menakjubkan dan desain karakter serta robot prasejarah yang variatif. Dengan alur cerita yang kuat, protagonis yang menarik dan berkesan, serta aksi menyenangkan tanpa akhir, Horizon Zero Dawn jelas menjadi salah satu alternatif Uncharted terbaik yang tidak boleh kamu lewatkan.

3. Assassin’s Creed 4: Black Flag

7 Game Action Adventure Mirip Uncharted yang Dijamin Bikin Ketagihan!pcmag.com

Edward Kenway dari Assassin’s Creed 4: Black Flag berbagi banyak kesamaan dengan Nathan Drake, yang mana salah satu adalah harta karun. Keduanya sama-sama pemburu harta karun, namun bedanya, Kenway beroperasi di lautan Karibia di abad ke-18.

Bersama dengan teman bajak laut terkenalnya yaitu Blackbeard, Kenway menahkodai kapal laut Jackdaw yang terjebak di dalam konspirasi antara para Templar dan kerajaan Inggris. Ini menjadi salah satu judul terbaik dari seri Assassin’s Creed dengan pertempuran di atas kapal yang menyenangkan dan dunia yang luas untuk dieksplorasi.

Baca Juga: Sampai 15 Tahun, Ini 7 Game dengan Waktu Pengembangan Terlama di Dunia

4. The Last Of Us

7 Game Action Adventure Mirip Uncharted yang Dijamin Bikin Ketagihan!playstation.com

Naughty Dog, developer cerdas di balik seri Uncharted, juga memiliki game brilian lain yang tidak kalah seru yaitu The Last Of Us. Sama seperti Uncharted, The Last Of Us juga dianugerahi dengan cerita dan karakter yang hebat.

Pada game ini, pemain berperan sebagai Joel yang bersama-sama dengan Ellie, mencari obat untuk penyakit virus berbasis jamur yang menginfeksi seluruh dunia. Meski secara cerita dan alur terbilang lebih serius dari Uncharted, namun The Last Of Us tetap mampu memberikan sajian petualangan yang memikat dan sulit dilupakan.

5. Just Cause 4

7 Game Action Adventure Mirip Uncharted yang Dijamin Bikin Ketagihan!gamechannel.hu

Dengan tipikal aksi yang absurd dan jenaka, Just Cause 4 dari Avalanche Studio berhasil memberikan petualangan seru dengan segudang kekacauan yang menyenangkan. Jika kadar aksi Uncharted berada di level normal, maka Just Cause 4 naik lebih tinggi lagi dengan aksi yang penuh kegilaan.

Berbekal pengait dan persediaan senjata yang tidak ada habisnya, sang superhero utama yaitu Rico, menumpas banyak musuh dengan berbagai cara yang tidak masuk akal. Tak hanya itu saja, Just Cause 4 bahkan juga dilengkapi dengan angin tornado untuk kesenangan ekstra.

6. God Of War

7 Game Action Adventure Mirip Uncharted yang Dijamin Bikin Ketagihan!wccftech.com

Santa Monica Studio berusaha memberikan penggemar pengalaman dan cerita baru dari sosok Kratos, lewat judul reboot God Of War yang kini berlatar di mitologi Nordik. Cerita yang menarik untuk terus diikuti, pemandangan di setiap bagian dunia yang indah dan mekanisme pertarungan yang asik, menjadikan God Of War sebagai game wajib bagi penggemar Uncharted. Ini benar-benar memperhatikan kualitas dari perkembangan karakter dan narasinya, bersama dengan detail mengagumkan yang tersebar di setiap sudut dunia, di dalam permainan.

7. Assassin’s Creed: Origins

7 Game Action Adventure Mirip Uncharted yang Dijamin Bikin Ketagihan!instant-gaming.com

Black Flag tidak menjadi satu-satunya judul Assassin’s Creed di daftar ini, karena terdapat Origins. Dirilis pada tahun 2017, Origins menjadi awalan bagi cita rasa baru dari seri Assassin’s Creed. Ini berlatar di Mesir, dengan elemen aksi yang kental seperti banyak judul Uncharted.

Pada game ini, pemain bermain sebagai Bayek, seorang Medjay yang mengasingkan diri untuk mengungkap misteri dari sekte bertopeng untuk membalaskan dendamnya. Ubisoft membekali Origins dengan banyak lanskap indah dan beragam aktivitas untuk dilakukan di atas dunianya.

Itulah tadi daftar dari beberapa game action-adventure mirip Uncharted yang dijamin bikin ketagihan. Dari beberapa game di atas, ada yang sudah pernah kamu mainkan dan tamatkan?

Baca Juga: 7 Game RPG Mirip The Witcher 3 yang Perlu Dicoba Si Hobi Menjelajah

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya