Degrees of Separation, Game Petualangan yang Mengangkat Perbedaan

Game petualangan yang seru dan beda banget

Degrees of Separation merupakan salah satu game petualangan yang akan dirilis pada 14 Februari 2019 nanti. Game ini mengangkat mengenai kisah petualangan antara dua orang yang memiliki perbedaan yang sangat kontras atau berkebalikan satu sama lain. Namun mereka harus berpetualang bersama dan menggunakan kekuatan mereka untuk mampu menjelajah dunia tersebut.

Permainan produksi dari Moondrop ini nantinya akan diluncurkan dalam berbagai perangkat game, yakni  Nintendo Switch, PS4, Xbox One, Microsoft Windows. Pastinya game ini berbeda dengan game platform biasa, dan menghadirkan gameplay yang seru.

1. Mengusung kisah perbedaan

Degrees of Separation, Game Petualangan yang Mengangkat Perbedaandofsgame.com

Game ini memberikan kisah mengenai dua orang bernama Ember dan Rime yang saling jatuh cinta. Namun mereka selalu terpisahkan akibat dari sifat mereka sendiri, di mana Ember memiliki sifat panas dan Rime memiliki sifat dingin. Akan tetapi mereka menggunakan kedua kekuatan mereka untuk berpetualang menjelajah dunia yang menakjubkan dan menyelamatkan dunia tersebut.

2. Mengandalkan kerjasama

Degrees of Separation, Game Petualangan yang Mengangkat Perbedaandofsgame.com

Degrees of Separation memiliki permainan yang sangat mengandalkan kerjasama dari kedua karakter dalam game ini. Sehingga sangat dibutuhkan kooperasi yang baik dari kedua karakter untuk dapat tetap bersama walaupun memiliki kekuatan antara api dan es yang berlawanan. Selain itu game ini hanya dapat dimainkan single player namun dapat menjalankan kedua pemain secara bergantian, sehingga harus mengerti keadaan rintangan dan karakter yang mengambil alih.

Baca Juga: Tak Selalu Heroik, Protagonis Dalam 5 Game Ini Lakukan Kesalahan Fatal

3. Setting tempat yang menarik

Degrees of Separation, Game Petualangan yang Mengangkat Perbedaandofsgame.com

Game ini menyajikan setting tempat yang menarik, dengan keindahan dunia yang menjadi latar permainan tersebut, disamping berbagai rintangan juga harus dihadapi dari kedua karakter. Selain itu dengan kekuatan es yang dimiliki oleh Rime yang membuat sungai yang dilewati membeku dan kekuatan dari Ember yang membuat seluruhnya mencair, bakalan menambah seru perjalanan mereka.

4. Menarik dengan grafis yang kece

https://www.youtube.com/embed/Vx4EZxaLPlQ

Degrees of Separation ini juga menyajikan grafis animasi yang sangat keren dan mampu menggambarkan nyata kedua karakter dengan energi berlawanan yang mereka miliki. Gambar animasi tersebut juga mampu memberikan emosi yang mengena kepada para pemain game satu ini. Untuk itu pastinya kalian gak boleh ketinggalan untuk mencoba game satu ini yang bakalan dirilis bertepatan pada hari Valentine tahun depan. 

Baca Juga: Aneh Banget, Ini 5 Game dengan Alur Cerita Paling Absurd

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya