miHoYo Unjuk Trailer Perdana Honkai: Star Rail

Memiliki gameplay turn-based!

miHoYo telah merilis cuplikan pertama untuk game Honkai: Star Rail pada Jumat (8/10/2021). Honkai: Star Rail menambah panjang daftar game yang dikembangkan oleh miHoYo. Seperti yang kamu tahu, miHoYo bukan lagi nama yang asing berkat penggarapan game Honkai Impact 3rd dan Genshin Impact yang mendunia.

Oleh karena itu, pengumuman game terbaru ini tentunya menjadi buah bibir di komunitas penggemar game miHoYo. Penasaran seperti apa game-nya? Simak fakta-faktanya!

1. Tema game identik dengan luar angkasa

https://www.youtube.com/embed/jCxq-jMMsAc

Berdasarkan cuplikan di atas, kamu dapat melihat bahwa petualangan astral ini membawa kamu dari satu tempat ke tempat lain. Kamu akan bergabung dalam ekspedisi trailblazing yang diikuti eksplorasi dan combat. Kerennya, game terbaru miHoYo ini juga memiliki cutscene yang tampak menawan.

Namun, sayangnya belum ada kejelasan atau detail lebih lanjut terkait plot game ini. Yang jelas, kamu diajak dalam petualangan kosmik melintasi bintang-bintang. Apakah kamu siap menjadi trailblazer dan menjelajahi luar angkasa?

2. Punya gameplay berbasis giliran

miHoYo Unjuk Trailer Perdana Honkai: Star Raililustrasi combat Honkai: Star Rail (dok. miHoYo/Honkai: Star Rail)

Pernah bermain seri Shin Megami Tensei atau mungkin Pokémon? Keduanya merupakan contoh RPG dengan unsur eksplorasi yang menggunakan combat turn-based atau berbasis giliran. Gambar di atas kurang lebih menunjukkan bahwa gameplay Honkai: Star Rail akan serupa.

Sepertinya, bagian kiri atas dalam gambar menunjukkan urutan dalam melakukan combat layaknya game turn-based pada umumnya. Jadi, penggemar game yang penuh aksi seperti Genshin Impact harus membiasakan diri dengan gaya bermain yang baru.

Baca Juga: 7 Fakta Update Genshin Impact 2.2, Ada Thoma!

3. Dilengkapi karakter dengan desain yang keren

miHoYo Unjuk Trailer Perdana Honkai: Star Raililustrasi karakter Honkai: Star Rail (dok. miHoYo/Honkai: Star Rail)

Sejauh ini, situs resmi Honkai: Star Rail menunjukkan delapan karakter dengan desain yang baik. Berikut adalah daftar karakternya.

  • Himeko (Diperankan Rie Tanaka dalam Bahasa Jepang dan Cia Court dalam Bahasa Inggris).
  • Welt (Diperankan Yoshimasa Hosoya dalam Bahasa Jepang dan Corey Landis dalam Bahasa Inggris).
  • Danheng (Diperankan Kento Itou dalam Bahasa Jepang dan Nicholas Leung dalam Bahasa Inggris).
  • March 7th (Diperankan Yui Ogura dalam Bahasa Jepang dan Andi Gibson dalam Bahasa Inggris).
  • Gepard (Diperankan Makoto Furukawa dalam Bahasa Jepang dan Bryson Baugus dalam Bahasa Inggris).
  • Seele (Diperankan Mai Nakahara dalam Bahasa Jepang dan Molly Zhang dalam Bahasa Inggris).
  • Clara (Diperankan Rina Hidaka dan Hiroki Yasumoto dalam Bahasa Jepang, Emily Sun dan DC Douglas dalam Bahasa Inggris).
  • Asta (Diperankan Chinatsu Akasaki dalam Bahasa Jepang dan Felecia Angelle dalam Bahasa Inggris).

4. Registrasi closed beta dibuka!

miHoYo Unjuk Trailer Perdana Honkai: Star Raililustrasi dungeon Honkai: Star Rail (dok. miHoYo/Honkai: Star Rail)

Honkai: Star Rail sedang membuka tahap registrasi untuk closed beta. Meskipun dapat dicoba secara cuma-cuma, beta pertama game ini hanya melibatkan sejumlah pemain saja. Progres yang diperoleh pun akan dihapus ketika closed beta berakhir. Berikut cara mendaftarkan diri dalam closed beta.

  1. Mengunjungi situs resmi Honkai: Star Rail, link: https://www.honkaistarrail.com/en
  2. Kemudian klik tombol 'Enter Sign-Up';
  3. Mengisi survei sederhana yang memakan waktu kurang lebih lima menit;
  4. Menunggu sesi registrasi closed beta ditutup. Siapa yang beruntung, ia yang berhak mencoba closed beta

Tidak sulit, kan? Selamat mencoba!

5. Menuju berbagai platform

miHoYo Unjuk Trailer Perdana Honkai: Star Raililustrasi Honkai: Star Rail (dok. miHoYo/Honkai: Star Rail)

Saat game ini rilis, kamu dapat menikmatinya di berbagai platform, yaitu PC, iOS, dan Android. Namun, beta yang akan datang hanya dapat dimainkan di PC dan iOS. Jika ingin mencoba beta-nya, kamu perlu memiliki spesifikasi sebagai berikut.

Rekomendasi iOS:

  • iOS 12 atau versi lebih baru
  • iPhone: iPhone XS, iPhone XR, atau iPhone yang lebih baik
  • iPad: iPad dengan prosesor Apple A12 atau yang lebih baik
  • Model Oktober 2018 atau yang lebih baru
  • Ruang penyimpanan: Lebih dari 10 GB

Rekomendasi PC:

  • Sistem operasi: Windows 7 atau versi lebih baru
  • Prosesor: Intel Core i5 atau prosesor yang lebih baik
  • Memori: 8 GB RAM
  • Kartu grafis: Discrete, Nvidia GeForce GTX 970 atau kartu grafis yang lebih baik
  • Ruang penyimpanan: Lebih dari 10 GB

Spesifikasi di atas hanya mencerminkan closed beta saja. Artinya, besar kemungkinan spesifikasi dan ruang penyimpanan yang tertera berbeda ketika game tersebut resmi dirilis.

Tanggal perilisan Honkai: Star Rail memang belum diketahui. Setidaknya, kamu dapat mencoba keberuntungan kamu lewat registrasi closed beta supaya dapat mencicip game terbaru garapan miHoYo. Apakah kamu tertarik untuk bergabung dengan closed beta? Bagikan jawabanmu di kolom komentar, ya!

Baca Juga: Project BuraMato, Genshin Impact dengan Nuansa Kalimantan!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya