5 Game Android Bertema Penembak Jitu, Menantang Adrenalin!

Game-game bertema penembak jitu yang sangat menantang pemainnya

Game menembak jitu atau biasa disebut dengan sniper adalah game yang mengharuskan pemain untuk membunuh musuh yang ada dari jarak jauh dan secara diam-diam. Banyak sekali gamers yang menyukai game bertipe ini karena saat berhasil mengenai target, ada sensasi tersendiri yang bisa dirasakan oleh sang pemain.

Bagi kamu yang suka dengan game tembak-menembak, IDN Times sudah merangkum 5 game Android sniper paling seru untuk dimainkan di tahun 2018. Dan berikut daftar gamenya!

1. Modern Sniper

https://www.youtube.com/embed/ANSidLCWx8Q

Modern Sniper merupakan sebuah game yang dimana nantinya pemain akan berperan sebagai seorang penembak jitu. Dalam game ini, kamu diharuskan untuk menyelesaikan berbagai misi yang menantang.

Tugas kamu cukup sederhana, yaitu hanya perlu membunuh musuh sebanyak-banyaknya dengan mengandalkan akurasi menembak yang tinggi. Meskipun game ini tergolong ringan, namun memiliki misi yang cukup banyak untuk diselesaikan.

2. Sniper Fury

https://www.youtube.com/embed/U8GvEnrTAM4

Sebuah game besutan Gameloft, dimana graphic maupun efek visualnya selalu keren. Dalam game ini, pemain akan menjalankan beragam misi yang akan semakin sulit seiring dengan bertambahnya waktu.

Untuk memenangkan misi yang ada, pemain memerlukan konsentrasi yang tinggi agar bisa membunuh semua musuh-musuh yang ada di dalam game ini.

3. Sniper Ghost Warrior

https://www.youtube.com/embed/BzFefSwjfRY

Sniper Ghost Warrior adalah game yang menyediakan banyak misi berbahaya yang tersebar di berbagai sudut planet. Tugas pemain adalah untuk membunuh tentara bayaran musuh, teroris dan musuh-musuh lainnya.

Musuh-musuh dalam game ini tersebar di berbagai penjuru dunia mulai dari Afrika, Tibet serta wilayah-wilayah lainnya.

4. Hitman Sniper

https://www.youtube.com/embed/ge6On2pjhqM

Hitman: Sniper merupakan sebuah game dimana pemain akan berperan sebagai seorang penembak jitu yang harus menyelesaikan berbagai misi yang cukup menegangkan. Game ini menawarkan lebih dari 150 misi dengan 10 kontrak yang berbeda, serta memiliki berbagai macam senjata unik yang bisa pemain gunakan.

Bagi para penggemar game sniper, tentunya game ini sudah tidak asing lagi bukan

5. Sniper 3D Gun Shooter

https://www.youtube.com/embed/ZEQCSQIDfc0

Salah satu game sniper yang paling populer di perangkat Android dengan jumlah download yang sudah lebih dari 100 juta kali. Menyajikan graphic yang cukup baik, lengkap dengan animasi yang menarik serta efek slow motion, rupanya mampu membuat banyak gamers android terpikat.

Selain itu, game ini memiliki banyak misi yang seru untuk diselesaikan dengan menggunakan senjata-senjata yang juga bisa di-upgrade.

Demikian 5 game Android bertema sniper yang seru untuk dimainkan. Berani coba game-game tersebut untuk menguji skill menembak kamu?

Moch Fikri Photo Writer Moch Fikri

Mengisi waktu luang dengan bermain games dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya