5 Hero dengan Burst Damage Paling Mematikan di MLBB, Overpowered!

Buruan pakai sebelum di-nerf

Setiap hero di Mobile Legends memiliki karakteristik tersendiri, ada yang memiliki durabilitas tinggi adapula yang rendah, ada yang lemah di early game dan adapula yang kuat di early game. Semuanya sudah diatur oleh Moonton seadil mungkin untuk menciptakan permainan yang baik dan seimbang. Meskipun sudah diatur, masih ada saja lho hero yang terlampau kuat, hero-hero tersebut memiliki burst damage yang sangat besar dan juga mematikan.

Penasaran kan hero apa saja? Tanpa banyak basa-basi lagi langsung saja simak inilah lima yang memiliki burst damage yang sangat besar dan juga mematikan di Mobile Legends.

1. Saber (Assassin)

5 Hero dengan Burst Damage Paling Mematikan di MLBB, Overpowered!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Hero pertama yang memiliki burst damage paling mematikan adalah Saber, hero satu ini mampu membunuh lawannya hanya dalam sekali serangan saja. Dari keempat skill yang dimiliki oleh hero ini, skill ultimate-nya adalah yang paling mematikan. Saber masih recommended banget untuk digunakan saat solo rank maupun mabar, berikut ini empat skill yang dimiliki oleh hero Saber.

  • Skill pasif yaitu (Enemy's Bane) setiap damage yang diberikan oleh Saber akan mengurangi physical defense target sebanyak tujuh dan dapat di-stack hingga lima kali.
  • Skill satu yaitu (Flying Sword) Saber mengeluarkan lima pedang yang akan mengelilingi tubuhnya setiap pedang memberikan 80(+30% ekstra physical attack).
  • Skill duanya yaitu (Charge) ini adalah skill blink yang mampu memberikan 75(+50% ekstra physical attack) apabila mengenai lawan.
  • Skill ultimate-nya yaitu (Triple Sweep) Saber mengangkat lawan ke udara selama 1.2 detik, memberikan tiga kali tebasan. Dua tebasan pertama memberikan 120(+100% ekstra physical attack) dan satu lagi memberikan 240(+200% ektra physical attack).

2. Eudora (Mage)

5 Hero dengan Burst Damage Paling Mematikan di MLBB, Overpowered!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Hero kedua yaitu memiliki burst damage paling mematikan di Mobile Legends adalah Eudora, hero Mage satu ini memang sangat overpowered semenjak mendapatkan revamp dari Moonton. Eudora memiliki damage yang besar di early maupun late game, hal ini dikarenakan Eudora mampu mengurangi magical defense target. Agar memberikan burst damage yang besar, Eudora harus menggunakan combo skill berikut ini: Skill dua, skill satu dan skill ultimate. Berikut ini adalah empat skill yang dimiliki oleh hero Eudora.

  • Skill pasif yaitu (Superconductor) skill ini memberikan Superconductor kepada target selam tiga detik. Damage skill yang dikeluarkan oleh Eudora akan semakin sakit setiap kali menggunakan skill.
  • Skill satu yaitu (Forked Lightning) Eudora melemparkan energy kedepan berbentuk kipas, lawan akan menerima magic damage dan efek slow.
  • Skill dua (Electric Arrow) Eudora memberikan efek stun kepada target selama beberapa saat dan mengurangi magic defense lawan. Skill ini dapat merembet ke arah 3 target di dekatnya dan menyebabkan efek stun kepada mereka.
  • Skill ultimate yaitu (Thunder's Wrath) target yang terkunci akan tersambar petir dari atas dan memberikan burst damage yang sangat sangat besar. Setelah beberapa saat skill ini akan menyebar dan mengenai target didekatnya.

3. Kadita (Mage/Assassin)

5 Hero dengan Burst Damage Paling Mematikan di MLBB, Overpowered!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Hero ketiga yang memiliki burst damage paling mematikan di Mobile Legends adalah Kadita, hero Nusantara ini memiliki combo skill yang sangat mematikan. Baik di early maupun di late game, hero apapun akan terbunuh apabila berhasil di-combo oleh oleh hero Kadita. Combo skill paling menarik dari Kadita adalah: Skill satu, skill dua dan skill ultimate. Berikut ini empat skill yang dimiliki oleh hero Kadita yang wajib kamu tahu.

  • Skill pasif (Thalassophobia) Kadita dapat memulihkan 65% dari jumlah HP-nya yang hilang setelah 4 detik, skill ini memiliki cooldown 30 detik.
  • Skill satu (Ocean Oddity) membuat Kadita berpindah dengan cepat ke arah yang ditentukan dan dapat menembus semua penghalang. Memberikan efek slow 30% dan 265(+90% total magic power) magic power.
  • Skill dua (Breath of the Ocean) Kadita membuat sebuah lingkaran yang dapat diarahkan, target yang terjebak akan ter-stun selama 1.5 detik. Skill ini juga memberikan 350(+140% total magic power) magic power.
  • Skill tiga (Rough Waves) Kadita menciptakan gelombang tsunami yang menyebar ke segala arah dan memberikan 300(60% total magic power). Setelah beberapa saat gelombang air kembali air ke dalam tubuhnya dan memberikan tambahan damage 200(+40% total magic power).

Baca Juga: 5 Hero Mage dengan Kemampuan Burst Damage Terbaik di Mobile Legends 

4. Helcurt (Assassin)

5 Hero dengan Burst Damage Paling Mematikan di MLBB, Overpowered!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Hero keempat yang memiliki burst damage paling mematikan adalah Helcurt, hero Assassin satu ini memang sangat overpowered di Mobile Legends, Helcurt sering kali di-ban di rank tinggi. Bukan dari skill ultimate-nya, skill dua hero ini adalah yang paling mematikan. Hero apapun bisa langsung terbunuh apabila berhasil di-combo skill ultimate, skill satu, basic attack dan skill dua. Berikut ini adalah empat skill yang dimiliki oleh hero Helcurt.

  • Skill pasif (Race Advantage) target yang menyerang akan terkena efek silence selama 1.5 detik, skill ini memiliki cooldown empat detik.
  • Skill satu (Shadow Transition) Helcurt melakukan blink ke arah yang ditentukan, memberikan 150(+70% total physical attack) kepada target dan menyebabkan efek silence selama 1.5 detik.
  • Skill dua (Deadly Stinger) Helcurt mampu memberikan lima Deadly Stinger, pada setiap Stinger memberikan 210(+100% ekstra physical attack) kapada lawan dan menyebabkan efek slow sebesar 8% selama tiga detik.
  • Skill tiga (Dark Night Falls) meningkatkan attack speed hero sebesar 10%, membuat lawan tidak bisa melihat mini map selama 3.5 detik dan meningkatkan movement speed sebesar 65% selama 8 detik.

5. Harley (Mage/Assassin)

5 Hero dengan Burst Damage Paling Mematikan di MLBB, Overpowered!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Hero terakhir yang memiliki burst damage paling mematikan di Mobile Legends adalah Harley. Gak hanya lincah, hero Mage satu ini juga mampu men-carry tim. Harley mampu memberikan burst damage yang besar apabila ia melakukan combo skill ultimate dan skill satu, damage yang diberikan oleh hero ini akan meningkat sangat tajam. Berikut ini adalah empat skill yang dimiliki oleh hero Harley.

  • Skill pasif (Magic Master) basic attack-nya Harley memberikan 60(+50% total physical attack) dan (60+ total magic power).
  • Skill satu (Poker Trick) Harley menembakkan tiga kartu ke arah yang ditentukan, memberikan 150(+25% total magic power) dan meningkatkan attack speed sebesar 5%.
  • Skill dua (Space Escape) Harley melakukan blink ke arah yang ditentukan, meningkatkan movement speed-nya sebesar 30% selama dua detik dan bisa digunakan untuk kembali ke tempat awal.
  • Skill tiga (Deadly Magic) Harley melemparkan ring api ke arah target, memberikan 200(69% total magic power), menyebabkan efek slow sebesar 40% dan berlangsung selama 1.5 detik. Apabila target menerima damage tambahan dari Harley saat ring api tersebut masih ada maka target akan menerima 100(30% total magic power) ditambah 50% dari damage yang diterima selama ring api tersebut masih ada.

Nah, itulah lima hero dengan brush damage paling mematikan di Mobile Legends. Kamu bisa gunakan salah satu hero di atas untuk mencapai rank tertinggi, masih recommended banget kok!

Baca Juga: Build Tersakit Gatotkaca: Damage Tanpa Ampun!

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya