5 Kelebihan yang Dimiliki Hero Leomord, Bisa Diajak Bar-bar!

Buruan pick sebelum terkena nerf

Leomord adalah salah satu hero Fighter paling mematikan di Mobile Legends, hero ini sangat recommended untuk digunakan karena kemampuannya yang sangat mematikan. Leomord gak takut menerobos pertahanan lawan, hero ini cocok banget buat kamu yang suka bermain bar-bar.

Buat kamu nih yang penasaran, berikut ini ada lima kelebihan yang dimiliki oleh hero Leomord. Yuk cek apa saja.

1. Hero Fighter yang sangat lincah

5 Kelebihan yang Dimiliki Hero Leomord, Bisa Diajak Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Leomord memang sangat lincah, hero ini punya skill blink dan movement speed yang sangat cepat. Kemampuan seperti itu membuat Leomord sulit sekali untuk di-lock saat ia sedang farming ataupun war, kemampuan ini juga membuat hero ini bisa dengan mudah mengejar hero lawan ataupun sebaliknya. Leomord sangat lincah berkat skill dua dan skill tiganya, berikut adalah penjelasannya:

  • Skill dua (Decimation Assault) Leomord melakukan blink ke arah yang ditentukan, memberikan damage sebesar 300(+50% total physical attack).
  • Skill tiganya (Phantom Steed) Leomord memanggil Barbiel dan menungganginya selama beberapa detik, memberikan peningkatan movement speed sebesar 60.

2. Memiliki skill crowd control yang sangat mematikan

5 Kelebihan yang Dimiliki Hero Leomord, Bisa Diajak Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Meskipun Leomord adalah hero Fighter, namun hero ini memiliki banyak sekali skill crowd control yang sangat mematikan. Kemampuan ini membuat Leomord bisa dengan mudah menge-lock pergerakan hero lawan saat sedang war, hero ini bisa banget diajak bar-bar. Dari keempat skill yang dimiliki oleh hero Leomord, berikut ini adalah skill yang mampu memberikan efek crowd control:

  • Skill satu (Momentum) dan (Phantom Stomp) Leomord melakukan charge ke depan dan memberikan efek slow sebesar 40% selama satu detik.
  • Skill dua (Phantom Charge) Leomord melakukan charge ke arah yang ditentukan dan memberikan efek knockback kepada semua lawan di jalurnya.
  • Skill tiganya (Phantom Steed) saat digunakan Barbiel akan memberikan efek knockback kepada semua hero lawan di jalurnya.

3. Basic attack-nya mampu memberikan critical damage yang mematikan

5 Kelebihan yang Dimiliki Hero Leomord, Bisa Diajak Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Basic attack adalah senjata utama paling mematikan yang dimiliki Leomord, hero ini mampu memberikan critical damage menggunakan basic attack-nya. Buat kamu yang belum tahu kalau critical damage adalah kemampuan memberikan damage berkali-kali lipat dengan menggunakan basis attack. Kelebihan ini didapatkan Leomord dari skill pasifnya yaitu (The path Keeper) serangan basic attack Leomord memberikan critical damage saat HP target di bawa 30%.

Dengan kemampuan ini kamu gak perlu takut bermain bar-bar, semakin sekarat hero lawan maka akan semakin mematikan Leomord.

Baca Juga: Build Tersakit untuk Hero Leomord, Manfaatkan Skill Pasifnya!

4. Memiliki durabilitas yang sangat tinggi

5 Kelebihan yang Dimiliki Hero Leomord, Bisa Diajak Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Durabilitas adalah kemampuan hero dalam bertahan hidup saat sedang war, semakin tinggi durabilitasnya maka akan semakin kuat dan lama hero tersebut mampu melakukan war. Leomord adalah salah satu hero dengan durabilitas yang sangat tinggi di Mobile Legends, kemampuan ini didapatkan hero ini dari skill berbagai sumber. Pertama karena skill tiganya yaitu (Phantom Steed) saat Leomord menunggangi Barbiel maka physical dan magic defense-nya meningkatkan sebesar 40.

Kedua dari skill satunya yaitu (Momentum) skill ini memberikan shield yang dapat menyerap damage sebesar 150(+150% total physical attack) saat digunakan. Lalu alasan terakhir karena Leomord memiliki efek lifesteal yang sangat deras sehingga hero ini bisa dengan cepat meregenerasi HP saat sedang war.

5. Menjadi hero offlaner yang sangat kuat

5 Kelebihan yang Dimiliki Hero Leomord, Bisa Diajak Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Kelebihan terakhir yang dimiliki oleh hero Leomord adalah menjadi hero offlaner yang sangat kuat, ini adalah kelebihan yang sangat menguntungkan bagi pengguna dan juga teman satu tim. Saat offlaner aman maka rotasi yang dilakukan hero core tidak akan tergantung, pertahanan tim jadi kuat dan hero core bisa lebih mudah meng-carry tim. Leomord memiliki durabilitas yang tinggi, hero ini sangat lincah dan memiliki damage yang besar.

Dengan semua kemampuan tersebut tentu saja offlaner bakal aman dari serangan hero lawan. Wajib coba!

Nah, itulah lima kelebihan yang dimiliki oleh hero Leomord. Hero ini memiliki kemampuan yang sangat banyak dan juga mematikan, kamu gak perlu ragu membeli dan mempelajari hero ini.

Baca Juga: 5 Tips GG Pakai Leomord, Fighter Paling Brutal di Mobile Legends!

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya