5 Rekomendasi Hero Tersakit untuk Mengatasi Hero Tank di Late Game

Gak butuh waktu lama, dijamin langsung mati!

Tank adalah salah satu role hero di Mobile Legends, hero-hero Tank terkenal dengan durabilitas yang sangat tinggi dan skill crowd control-nya yang sangat mematikan. Tidak cukup satu hero untuk mengatasi Tank ketika di late game, dibutuhkan minimal dua hero barulah dia bisa teratasi.

Namun, hal tersebut ternyata gak berlaku bagi kelima hero di bawah ini, mereka mampu mengatasi hero Tank seorang diri tanpa bantuan orang lain. Penasaran hero apa saja? Yuk cek di bawah.

1. Sun

5 Rekomendasi Hero Tersakit untuk Mengatasi Hero Tank di Late GameDok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Ketika di late game, Sun menjadi counter terberat bagi semua hero Tank dan juga Fighter. Hero ini mampu membunuh target apapun dengan sangat cepat, jangankan hero Tank, Sanctuary Lord saja bisa dibunuh dengan sangat cepat oleh hero Sun. Hal ini sangat wajar sebab ketika di late game durabilitas Sun menjadi sangat tinggi, attack speed meningkat tajam dan juga skill crowd control menjadi lebih kuat.

Ditambah lagi Sun mampu mengurangi physical defense target sebesar 6% saat dia menyerang, gak bakal ada yang berani nantang duel 1v1 melawan hero ini. Cobain deh!

2. Karrie

5 Rekomendasi Hero Tersakit untuk Mengatasi Hero Tank di Late GameDok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Hero kedua tangannya mampu membunuh hero Tank dengan sangat cepat adalah Karrie, hero ini memang diciptakan untuk meng-counter lawan yang memiliki durabilitas tinggi. Karrie benar-benar overpowered ketika di late game, darah hero Tank setebel apapun akan langsung bocor ketika hajar oleh Karrie. Bukannya tanpa alasan, hal ini dikarenakan serangan yang dilakukan Karrie mampu memberikan true damage.

Kemampuan tersebut diperoleh dari skill pasifnya yaitu (Lightwheel Mark) Karrie meninggalkan mark kepada target setiap kali basic attack dan skill-nya mengenai target, ketika mencapai lima mark maka serangan selanjutnya akan memberikan true damage sebesar 8%-12% dari max HP target. True damage adalah damage yang sesungguhnya, kamu gak bakal bertahab menghadapi serangan semacam ini.

3. Masha

5 Rekomendasi Hero Tersakit untuk Mengatasi Hero Tank di Late GameDok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Hero ketiga yang mampu membunuh hero Tank dengan sangat cepat adalah Masha, target apapun bisa langsung mati saat di-combo oleh hero ini ketika di late game. Kemampuan ini didapatkan Masha dari skill satu (Wild Power) dan skill tiganya yaitu (Thunderclap), kedua skill tersebut membuat damage Masha bersekala dengan jumlah HP target. Artinya semakin banyak jumlah HP target yang dipikul maka akan semakin besar pula damage yang diberikan oleh hero Masha.

Itulah mengapa, Masha menjadi salah satu hero yang mampu melakukan split push dan membunuh Sanctuary Lord dengan sangat cepat. Kamu gak perlu ragu membeli dan mempelajari hero ini, cobain deh!

Baca Juga: 5 Kelebihan yang Dimiliki Hero Gatotkaca, Tank Serba Guna!

4. Claude

5 Rekomendasi Hero Tersakit untuk Mengatasi Hero Tank di Late GameDok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Yang keempat ada Claude, dia adalah hero Marksman dengan kemampuan attack speed paling tinggi di Mobile Legends. Di late game hero ini seperti tidak memiliki counter, Claude mampu melawan target apapun bahkan hero Assassin sekalipun. Hal ini sangat wajar sebab Claude memiliki attack speed yang tinggi, movement speed yang cepat, skill blink yang jauh dan skill crowd control yang mematikan. Siapa yang sanggup membunuh hero ini?

Semua kemampuan tersebut didapatkan Claude dari skill satunya yaitu (Art Of Thievery) Claude menyerang dalam bentuk kipas, memberikan 160(+40% total physical attack), mengurangi movement speed mereka sebesar 20% dan attack speed sebesar 10%. Skill ini juga meningkatkan movement Claude sebesar 2.5% selama enam detik, dapat di-stack hingga 10 kali. Cobain deh!

5. Lunox

5 Rekomendasi Hero Tersakit untuk Mengatasi Hero Tank di Late GameDok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Hero terakhir datang dari role Mage yaitu Lunox, magic defense target benar-benar hancur saat diserang oleh hero ini. Lunox mampu mengurangi magic defense target berkat skill pasifnya yaitu (Dreamland Twist) ketika Lunox menyerang menggunakan darkening maka semua efek cooldown yang dimilikinya akan dirubah menjadi magic penetration, magic penetration inilah yang berfungsi untuk mengurangi magic defense yang target miliki. Kamu wajib pick hero ini!

Nah, itulah lima rekomendasi hero tersakit untuk membunuh hero Tank di late game. Tidak semua hero mampu membunuh hero Tank di late game, hanya hero dengan kemampuan tertentu saja yang bisa. Kamu wajib pick!

Baca Juga: 5 Kelebihan Hero Akai, Tank Terbaik di Season Ini?

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya