5 Tips GG Menggunakan Hero Dyrroth, Jangan Ragu Bermain Bar-bar!

Fighter paling mematikan di early game!

Dyrroth adalah salah satu hero Fighter paling mematikan di Mobile Legends, hero ini memiliki damage yang sangat besar ketika di early game. Kemampuan yang dimiliki hero ini memang tidak bisa dianggap remeh, Dyrroth punya skill blink hingga skill crowd control.

Buat kamu yang sedang mempelajari hero ini, berikut ini ada lima tips GG menggunakan hero Dyrroth yang bisa kamu ikuti. Yuk cek apa saja.

1. Pahami dulu 4 skill yang dimiliki oleh hero Dyrroth

5 Tips GG Menggunakan Hero Dyrroth, Jangan Ragu Bermain Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto
  1. Skill pasif (Wrath of The Abyss) Ketika Rage Dyrroth mencapai 50% maka skill satu dan skill duanya akan diperkuat. Serangan basic attack yang ketiga akan memberikan critical strike dan damage sebesar (140% total physical attack). Lalu yang terakhir mengurangi cooldown skill satu dan duanya sebesar satu detik saat berhasil mengenai target.
  2. Skill satu (Brust Strike) Dyrroth melepaskan brust strike ke arah yang ditentukan, setiap ledakan dari skill ini memberikan 200(+60% total physical attack) dan menyebabkan erek slow sebesar 25% selama 1.5 detik.
  3. Skill dua (Spectre Step) Dyrroth melakukan blink ke arah yang ditentukan, memberikan damage sebesar 230(+60% total physical attack) kepada lawan. Gunakan skill ini kembali untuk menabrak target, memberikan tambahan damage sebesar 345(+120% total physical attack) dan mengurangi physical defense-nya sebesar 50%.
  4. Skill tiga (Abysm Strike) Dyrroth melepaskan serangan ke depan, memberikan 650(+250% ekstra physical attack) ditambah 20% dari HP lawan yang hilang dan memberikan efek slow sebesar 55% selama 0.8 detik.

2. Gunakan build ini agar Dyrroth overpowered

5 Tips GG Menggunakan Hero Dyrroth, Jangan Ragu Bermain Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Build adalah hal yang sangat penting dalam permainan Mobile Legends karena susunan build sangat menentukan performa hero yang kamu gunakan, Dyrroth bisa menjadi lemah dan tidak mematikan apabila kamu salah dalam menggunakan susunan build. Berikut ini adalah susunan build paling mematikan untuk hero Dyrroth yang bisa kamu ikuti: Warrior Boots, Bloodlust Axe, Blade of Despair, Antique Cuirass, Queen's Wings dan Oracle. Dengan menggunakan susunan build di atas, dijamin Dyrroth akan overpowered dan mematikan.

3. Permainan hero Dyrroth di early dan juga late game

5 Tips GG Menggunakan Hero Dyrroth, Jangan Ragu Bermain Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Sebagai seorang Fighter tentu saja permainan Dyrroth sangat berpengaruh terhadap tim, kamu tidak boleh menjadi noob apalagi sampai beban bagi tim. Ketika di early game Dyrroth harus mengambil jalur Exp Lane, dengan mengambil jalur ini maka hero ini akan lebih cepat naik level dan memiliki ruang farming yang luas. Fokus permainan Dyrroth ketika di early game adalah farming untuk memperkaya diri, melindungi turret dan menghancurkan turret lawan. Meski begitu kamu gak perlu ragu untuk bermain bar-bar sebab hero ini punya damage yang besar ketika di early game.

Berbeda halnya apabila sudah memasuki late game, di fase ini Dyrroth harus sering-sering melakukan roaming untuk membantu hero tim yang sedang war. Dyrroth memiliki brust damage yang sangat besar dan durabilitas yang sangat tinggi, kamu gak perlu ragu-ragu untuk bermain bar-bar atau melakukan open war. Meski begitu kamu harus tetap bermain objektif agar dapat memenangkan pertandingan dengan cara menghancurkan turret lawan dan membunuh Lord jika ada kesempatan.

Baca Juga: 5 Kelebihan Hero Dyrroth, Fighter Terkuat di Early Game

4. Tips war menggunakan hero Dyrroth

5 Tips GG Menggunakan Hero Dyrroth, Jangan Ragu Bermain Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

War menjadi hal yang sangat penting dalam permainan Mobile Legends karena hanya dengan melakukan war kamu bisa memenangkan pertandingan. Berikut ini adalah tips war menggunakan hero Dyrroth yang bisa kamu ikuti. Pertama yaitu sering-seringlah bersembunyi di semak-semak, langsung sergap dan bunuh apabila ada hero lawan yang mendekat.

Kedua yaitu pastikan skill stun hero lawan sudah digunakan saat kamu memasuki pertempuran, hero ini bisa dengan mudah dibunuh apabila sampai di-lock oleh hero lawan. Lalu tips yang terakhir adalah saat sedang war Dyrroth harus mengincar target yang memiliki durabilitas paling rendah terlebih dahulu seperti Mage dan Marksman, jangan buang-buang skill untuk hero Tank karena seranganmu akan menjadi sia-sia. Semoga berhasil!

5. Combo skill paling mematikan hero Dyrroth

5 Tips GG Menggunakan Hero Dyrroth, Jangan Ragu Bermain Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Combo skill adalah hal yang sangat penting dalam permainan Mobile Legends karena hanya dengan menggunakan combo skill target akan terbunuh. Berikut ini adalah combo skill paling mematikan hero Dyrroth bisa kamu ikuti: kejar lawan dengan menggunakan skill dua lalu gunakan lagi skill ini untuk melepaskan Fatal Strike, setelah itu gunakan skill satu untuk memberikan efek slow dan yang terakhir gunakan skill ultimate untuk membunuh target. Dengan menggunakan combo skill di atas, dijamin target akan langsung terbunuh. Cobain deh!

Nah, itulah lima tips GG menggunakan hero Dyrroth yang bisa kamu ikuti. Hero ini memiliki kemampuan bertarung yang sangat baik, kamu gak bakal menyesal membeli dan mempelajari hero ini. Cobain deh!

Baca Juga: 5 Hero Fighter Paling Populer di Season 19, Wajib Dibeli!

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya