5 Tips GG Menggunakan Hero Layla, Maksimalkan Skill Satu!

Jangan remehkan hero Marksman satu ini

Layla adalah hero Marksman yang sangat mematikan di Mobile Legends, hero ini memiliki jangkauan basic attack yang paling jauh diantara hero Marksman lainnya. Meskipun lemah ketika di early game, Layla justru akan sangat kuat apabila sudah memasuki late game. Jangankan membunuh, untuk mendekat saja lawan tidak ada yang berani. Buktikan saja!

Buat kamu yang sedang mempelajari hero ini, berikut ini ada lima tips yang bisa kamu ikuti agar menjadi GG. Penasaran kan apa saja, yuk cek di bawah.

1. Pahami dulu 4 skill yang dimiliki oleh hero Layla  

5 Tips GG Menggunakan Hero Layla, Maksimalkan Skill Satu!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto
  • Skill pasif (Malefic Gun) damage basic attack Layla akan meningkat sebesar 100% hingga 140% sesuai jaraknya dengan target, semakin jauh maka akan semakin tinggi.
  • Skill satu (Malefic Bomb) Layla menembakkan peluru ke arah yang ditentukan, memberikan 200(+80% total physical attack). Apabila mengenai lawan maka Layla akan mendapatkan keuntungan baru diantaranya: Jarak basic attack Layla akan semakin jauh selama tiga detik dan meningkatkan movement speed-nya hingga 60%.
  • Skill dua (Void Projectile) Layla menembakkan bola energi, memberikan 170(+65% total physical attack) dan menyebabkan efek slow kepada mereka sebesar 30% selama 1.2 detik.
  • Skill tiga (Destruction Rush) Layla menembakkan energy blast lurus ke depan memberikan 500(+150% physical attack).

2. Gunakan build tersakit ini agar overpowered

5 Tips GG Menggunakan Hero Layla, Maksimalkan Skill Satu!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Build adalah salah satu hal yang paling penting dalam memainkan sebuah hero, dengan menggunakan susunan build yang tepat maka performa hero juga akan maksimal dan menjadi mematikan. Berikut ini adalah build tersakit hero Layla yang bisa kamu ikuti: Demon Hunter Sword, Swift Boots, Windtalker, Berserker's Fury, Malefic Roar dan Rose Gold Meteor. Dengan menggunakan susunan build di atas maka Layla akan overpowered dan mampu meng-carry tim, buruan coba!

3. Lane terbaik untuk hero Layla

5 Tips GG Menggunakan Hero Layla, Maksimalkan Skill Satu!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Lane terbaik untuk hero Layla adalah di gold lane, hal ini karena di gold lane Layla akan mendapatkan tambahan gold yang lebih tinggi saat membunuh Minion sehingga membuat Layla menjadi cepat kaya. Saat melakukan farming Layla tidak boleh terlalu maju ke depan, pastikan posisi kamu aman dari serangan lawan sebab Layla tidak memiliki skill blink. Lakukan tugasmu di gold lane hingga turret lawan hancur, setelah itu barulah Layla bisa roaming untuk membantu tim yang sedang war.

Baca Juga: 5 Kelebihan Lou Yi, Hero Perusak Strategi di Mobile Legends!

4. Tips bermain hero Layla di early dan late game

5 Tips GG Menggunakan Hero Layla, Maksimalkan Skill Satu!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Kamu tidak boleh asal-asalan dalam memainkan hero ini, Layla termasuk hero yang sulit untuk dikuasai karena ia sama sekali tidak memiliki skill blink sehingga membuatnya mudah sekali untuk di-lock. Saat di early game fokus permainan Layla adalah farming yaitu dengan membersihkan Minion, membunuh Creep, membunuh Tutle dan menghancurkan turret lawan. Saat di early game kamu tidak boleh melakukan roaming, open map dan juga open war.

Berbeda ceritanya apabila sudah memasuki late game, fokus permainan Layla adalah membantu tim yang sedang war, roaming, menghancurkan turret lawan dan membunuh Lord. Pada saat di late game Layla tidak boleh bermain solo lane atau sendirian, kamu harus ngumpul bareng teman-teman, hal ini karena Layla mudah sekali di-lock dan terbunuh.

5. Tips saat war

5 Tips GG Menggunakan Hero Layla, Maksimalkan Skill Satu!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Tips terakhir yaitu saat war, apa sih yang harus dilakukan oleh Layla? Ketika kamu sedang war, tips pertama yang harus diperhatikan adalah positioning atau penempatan posisi, carilah posisi paling aman dari serangan hero lawan contohnya: Di belakangan hero Tank atau di dalam turret. Tips kedua, pastikan kamu selalu menerang target yang memiliki durabilitas paling rendah terlebih dahulu seperti: Hero Mage, Marksman dan Assassin. Tips terakhir, maksimalkan skill satu Layla untuk mengejar lawan, melarikan diri dan menghindari serangan lawan. Jangan sampai meleset ya!

Nah, itulah lima tips GG menggunakan hero Layla yang wajib kamu pelajari. Apabila sudah menguasai lima hero di atas, dijamin Layla akan overpowered dan mampu meng-carry tim.

Baca Juga: Build Tersakit Layla di Season Ini: Rekomendasi Para Top Global!

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya