5 Tips GG Menggunakan Hero Moskov, Overpowered Banget!

Marksman tersulit kan?

Moskov adalah salah satu hero Marksman paling mematikan di Mobile Legends, hero ini memiliki damage yang sangat besar ketika di late game. Moskov terkenal dengan skill stun-nya yang sangat mematikan, hero ini mampu memberikan efek stun pada lima hero sekaligus.

Buat kamu yang sedang mempelajari hero ini, berikut ini ada lima tips GG menggunakan hero Moskov yang bisa kamu ikuti. Yuk cek apa saja.

1. Pahami dulu 4 skill yang dimiliki oleh hero ini

5 Tips GG Menggunakan Hero Moskov, Overpowered Banget!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto
  1. Skill pasif (Spear of Quiescence) Basic attack Moskov menembus target dan memberikan 68-110% physical damage kepada target di belakangnya. Cooldown skill satu dan skill duanya Moskov akan berkurang sebesar 0.8 detik ketika basic attack-nya Moskov mengenai target.
  2. Skill satu (Abyss Walker) Moskov melakukan blink ke lokasi yang diinginkan, meningkatkan attack speed-nya sebesar 20% selama tiga detik dan memberikan 10% lebih banyak damage kepada target di belakangnya.
  3. Skill dua (Spear of Misery) Menyerang target di depan, memberikan damage sebesar 140(+40% total physical attack) dan memberikan efek knockback kepada target. Jika target bertabrakan dengan hero lawan saat menerima efek knockback maka keduanya akan menerima damage sebesar 210(+60% total physical attack) dan menerima efek stun selama satu detik. Jika target menabrak tembok maka target akan menerima efek stun selama dua detik.
  4. Skill tiga (Spear of Destruction) Moskov melemparkan tombak ke lokasi yang ditentukan, memberikan damage sebesar 600(+100% total physical attack), mengurangi movement speed sebesar 80% selama 0.8 detik dan lawan yang dibelakangnya menerima damage sebesar 780(+130% total physical attack).

2. Gunakan susunan build ini agar Moskov Overpowered

5 Tips GG Menggunakan Hero Moskov, Overpowered Banget!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Build adalah hal yang sangat penting dalam permainan Mobile Legends karena build sangat mempengaruhi performa hero yang kamu gunakan, Moskov akan overpowered jika menggunakan susunan build yang benar. Berikut ini adalah susunan build tersakit hero Moskov yang bisa kamu ikuti: Swift Boots, Berseker's Fury, Demon Hunter Sword, Scarlett Phantom, Berseker's Fury dan Blade of Despair. Dengan menggunakan susunan build di atas dijamin Moskov akan overpowered, cobain deh!

3. Permainan hero Moskov ketika di early game

5 Tips GG Menggunakan Hero Moskov, Overpowered Banget!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Early game adalah waktu yang sangat penting karena sangat menentukan nasib kamu ketika di late game, kemungkinan untuk memenangkan pertandingan akan lebih tinggi apabila kamu mampu bermain bagus ketika di early game. Berikut ini adalah combo permainan hero Moskov ketika di early game yang bisa kamu ikuti. Hal pertama yang harus Moskov lakukan adalah berjalan menuju Gold Lane, ini adalah lane terbaik untuk hero Marksman.

Fokus permainan Moskov ketika di early game adalah farming untuk memperkaya diri yaitu dengan membunuh Minion dan Monster Jungle, menghancurkan turret lawan dan melindungi turret sendiri. Di fase ini kamu jangan dulu bermain bar-bar dan melakukan open war. Lakukan hal tersebut hingga kamu kaya dan memiliki damage yang besar untuk meng-carry tim.

Baca Juga: 5 Kesamaan Hero Tank dan Support, Para Penjaga Core Hero

4. Tips war menggunakan hero Moskov

5 Tips GG Menggunakan Hero Moskov, Overpowered Banget!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

War adalah hal yang sangat pasti dialami oleh semua hero termasuk Moskov sebagai hero Marksman, kamu hanya bisa memenangkan pertandingan hanya dengan melakukan war. Agar Moskov menenangkan war, berikut ini ada beberapa tips war menggunakan hero Moskov yang bisa kamu ikuti. Pertama adalah positioning, Moskov harus menjaga jarak dengan target saat sedang war, hero ini bisa dengan mudah terbunuh apabila berhasil di-lock oleh lawan.

Kedua yaitu gunakan skill satu dan skill dua seperlunya saja yaitu untuk menghindari serangan lawan dan menge-lock hero lawan, jangan digunakan secara sembarangan atau terus-menerus. Lalu tips terakhir adalah jangan pernah melakukan open war sendirian, Moskov akan terbunuh jika nekat melakukan hal ini.

5. Combo skill paling mematikan hero Moskov

5 Tips GG Menggunakan Hero Moskov, Overpowered Banget!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Combo skill adalah hal yang paling penting dalam permainan Mobile Legends karena hanya dengan menggunakan combo skill-lah kamu bisa membunuh hero lawan. Berikut ini adalah combo skill paling mematikan hero Moskov yang bisa kamu ikuti, yuk cek apa saja. Pertama pukul dulu target menggunakan basic attack, setelah mendapat momen selanjutnya gunakan skill satu untuk mendekati target dan gunakan skill dua untuk memberikan efek stun kepada target, yang terakhir gunakan basic attack untuk membunuhnya. Dengan menggunakan combo skill di atas dijamin target akan terbunuh.

Nah, itulah lima tips GG menggunakan hero Moskov yang bisa kamu ikuti. Moskov adalah hero Marksman yang sangat sulit untuk dikuasai, kamu harus sering-sering berlatih sebelum melakukan untuk push rank.

Baca Juga: 5 Tips Menguasai Hero-hero Mobile Legends dengan Cepat

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya