5 Tips GG Menggunakan Hero Silvana: Jangan Ragu Bermain Bar-bar!

Combo skill hero ini sangat mematikan!

Silvana adalah hero Fighter yang sangat kuat di Mobile Legends, hero ini memiliki skill yang sangat lengkap dan juga mematikan. Kemampuan Silvana dalam bertarung juga sangat baik, hero ini bisa dengan mudah men-lock dan membunuh hero lawan yang berani menyerang. Meskipun begitu Silvana sangat kuat, kamu tetap bisa menjadi noop apabila asal-asalan dalam menggunakan hero ini.

Buat kamu yang sedang mempelajari hero ini, berikut ini ada lima tips yang bisa kamu ikuti agar menjadi GG saat menggunakan hero Silvana. Tanpa banyak basa-basi lagi, yuk cek dibawah.

1. Pahamilah 4 skill yang dimiliki oleh hero Silvana 

5 Tips GG Menggunakan Hero Silvana: Jangan Ragu Bermain Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto
  • Skill pasif (Knightess' Resolve) Memperkuat basic attack-nya Silvana, mengurangi physical dan magical defense target sebesar 3-6 dan meningkatkan damage Silvana sebesar 30%.
  • Skill satu (Cometic Lance) Silvana menusuk target, memberikan 150(+70% total magic power) dan menyebabkan efek stun selama satu detik. Apabila mengenai target maka skill ini dapat digunakan kembali menjadi skill blink yang dapat memberikan 250(+100% total magic power).
  • Skill dua (Spiral Strangling) Silvana memutar tombaknya ke arah yang ditentukan sebanyak enam kali, memberikan 165(+45 total magic power) dan menarik lawan ke tengah. Pada saat yang bersamaan, Silvana mendapatkan shield yang dapat menyerap 450(+105% total magic power).
  • Skill tiga (Imperial Justice) Silvana melompat ke arah yang ditentukan, menciptakan lingkaran yang mengurung target selama 3.5 detik, memberikan 350(+110% total magic power), memberikan efek slow sebesar 40% selama 1.5 detik dan meningkatkan 200% attack speed dan 80% magic lifesteal.

2. Gunakan build tersakit ini agar overpowered

5 Tips GG Menggunakan Hero Silvana: Jangan Ragu Bermain Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Tips selanjutnya yang harus kamu pahami adalah penggunaan build. Build adalah hal yang sangat penting dalam permainan Mobile Legends, hero yang kamu gunakan bisa menjadi noob apabila salah dalam menggunakan susunan build. Berikut ini adalah susunan build tersakit untuk hero Silvana yang bisa kamu ikuti: Warrior Boots, Consentrated Energy, Feather of Heaven, Oracle dan Immortality. Dengan menggunakan susunan build di atas, dijamin darah Silvana bakal tebal dan overpowered.

3. Lane terbaik untuk hero Silvana

5 Tips GG Menggunakan Hero Silvana: Jangan Ragu Bermain Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Lane adalah hal yang penting dalam permainan Mobile Legends karena lane sangat mempengaruhi performa hero yang kamu gunakan, Lane juga menunjukkan peran yang kamu mainkan di dalam sebuah tim. Lane terbaik untuk hero Silvana saat ini adalah exp lane, lane ini terkadang berada di bawah namun bisa juga di atas. Lantas apa sih keuntungan yang didapatkan Silvana saat mengambil exp lane? Banyak sekali keuntungan yang akan Silvana dapatkan ketika mengambil exp lane, antara lain: Mendapatkan level empat lebih cepat, mendapatkan ruang farming yang luas, bisa membunuh Tutle lebih mudah dan masih banyak lagi lainnya. Kamu wajib mengambil lane ini.

Baca Juga: Build Tersakit Hero Silvana di Season Ini: Sanggup Lawan Hero Apapun!

4. Permainan hero Silvana di early game dan late game

5 Tips GG Menggunakan Hero Silvana: Jangan Ragu Bermain Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Silvana adalah salah satu hero Fighter yang sangat overpowered, hero ini memiliki damage yang besar saat di early game maupun di late game. Meskipun begitu, kamu tetap bisa menjadi noob apabila asal-asalan dalam memainkannya. Saat di early game fokus permainan hero Silvana di exp lane adalah farming untuk memperkaya diri, menghancurkan turret lawan dan sesekali membantu tim yang sedang war. Di fase ini kamu tidak perlu takut saat berduel dengan hero apapun, asalkan skill yang kamu gunakan tidak meleset, dijamin lawan akan terbunuh.

Berbeda ceritanya apabila sudah memasuki late game, fokus permainan hero Silvana tentu saja berubah. Saat di late game fokus permainan Silvana adalah membantu hero tim yang sedang war, di fase ini kamu harus bermain bar-bar, lock hero core lawan dan ratakan lawanmu. Meskipun begitu kamu harus tetap bermain objektif dengan cara menghancurkan turret dan membunuh Lord agar dapat memenangkan pertandingan.

5. Combo skill paling mematikan hero Silvana

5 Tips GG Menggunakan Hero Silvana: Jangan Ragu Bermain Bar-bar!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Silvana memiliki combo skill yang sangat mematikan, hero apapun akan terbunuh apabila berhasil di-combo oleh hero Silvana. Berikut ini adalah combo skill paling mematikan hero Silvana: Pertama gunakan skill satu untuk memberikan efek stun kepada lawan, setelah menggunakan barulah gunakan skill ultimate tepat ke lokasi target lalu yang terakhir gunakan skill dua dan basic attack untuk membunuh hero tersebut. Apabila skill yang kamu gunakan tidak meleset, dijamin target akan terbunuh!

Nah, itulah lima tips GG menggunakan hero Silvana yang bisa kamu ikuti. Silvana adalah hero yang kuat dan mematikan di Mobile Legends, kamu gak akan kecewa membeli dan mempelajari hero ini.

Baca Juga: Build Tersakit Selena di Mobile Legends: Damage Tinggi

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya