5 Tips GG Menggunakan Hero Yve, Mage yang Diperebutkan!

Rekomendasi hero Mage terbaik?

Yve adalah salah satu hero Mage yang paling mematikan di Mobile Legends, hero ini baru saja dirilis di original server pada 12 Februari 2021. Yve memiliki jangkauan skill yang sangat jauh serta damage yang besar di early game, hero ini sering banget di-banned ketika bermain ranked.

Buat kamu nih yang sedang mempelajari hero ini, berikut ini ada lima tips GG menggunakan hero Yve yang bisa kamu ikuti. Yuk cek apa saja.

1. Pahami dulu 4 skill yang dimiliki oleh hero Yve

5 Tips GG Menggunakan Hero Yve, Mage yang Diperebutkan!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto
  1. Skill pasif (Galactic Power) Yve mengumpulkan stack saat memberikan damage menggunakan skill satu dan skill duanya, maksimal hingga 10 stack. Stack dapat digunakan untuk menambah starfield pada skill ultimate-nya.
  2. Skill satu (Void Blast) Yve meledakkan Galactic Energy ke lokasi yang ditentukan, memberikan damage sebesar 200(+90% total magic power).
  3. Skill dua (Void Crystal) Yve memanggil Void Crystal di lokasi yang ditentukan, memberikan damage sebesar 220(+40% total magic power). Gunakan kembali skill ini untuk memancarkan energi selama 2.7 detik, memberikan damage sebesar 110(+20% total magic power) selama 0.45 detik dan efek slow sebesar 35%.
  4. Skill tiga (Real World Manipulation) Yve menciptakan Starfield ke arah yang ditentukan selama 15 detik. Tap lokasi yang ditentukan untuk memberikan damage sebesar 400(+120% total magic power) dan geser untuk memberikan damage sebesar 130(+20% total magic power) setiap 0.45 detik dan efek slow sebesar 60% selama 2.7 detik.

2. Gunakan susunan build ini agar Yve makin overpowered

5 Tips GG Menggunakan Hero Yve, Mage yang Diperebutkan!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Build adalah hal yang sangat penting dalam permainan Mobile Legends karena susunan build sangat menentukan performa hero yang kamu gunakan. Yve bisa menjadi lemah dan tidak mematikan apabila kamu salah dalam menggunakan susunan build. Berikut ini adalah susunan build paling sakit hero Yve yang bisa kamu ikuti: Demon Shoes, Clock of Destiny, Lightning Truncheon, Necklace of Durance, Ice Queen Wand dan Glowing Wand. 

3. Permainan hero Yve ketika di early game dan juga late game

5 Tips GG Menggunakan Hero Yve, Mage yang Diperebutkan!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Berikut ini adalah contoh permainan hero Yve ketika di early game dan juga late game yang bisa kamu ikuti: lane terbaik untuk hero Yve ketika di early game adalah Mid Lane, dengan mengambil jalur ini maka kamu bisa dengan cepat melakukan roaming untuk membantu tim yang sedang war. Fokus permainan Yve ketika di early game adalah farming untuk memperkaya diri, melindungi turret dan roaming untuk membantu hero tim yang sedang war. Di fase ini kamu harus bermain bar-bar dan agresif.

Berbeda halnya apabila sudah memasuki late game, di fase ini Yve harus bermain ngumpul bareng teman satu tim dan sering melakukan gangking. Di late game Yve tidak boleh bermain solo lane atau berjalan sendirian, hero ini bisa dengan mudah di-lock dan dibunuh karena Yve tidak memiliki skill blink. Meski begitu kamu harus tetap bermain objektif agar dapat memenangkan pertandingan, jangan mukil ya!

Baca Juga: 5 Item Cooldown Reduction untuk Hero Mage di Mobile Legends

4. Tips war menggunakan hero Yve

5 Tips GG Menggunakan Hero Yve, Mage yang Diperebutkan!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Peran hero Yve di dalam tim sangatlah dibutuhkan, hero ini bisa menjadi noob dan beban bagi tim apabila kamu melakukan war secara asal-asalan. Berikut ini ada beberapa tips war menggunakan hero Yve yang bisa kamu ikuti: pertama yaitu positioning atau menjaga jarak aman dengan lawan, hindari kontak fisik dengan hero lawan karena Yve mudah sekali dibunuh apabila sampai di-lock.

Lalu yang kedua adalah gunakan skill ultimate di tempat yang aman dan jauh dari jangkauan hero lawan seperti di dalam turret atau semak-semak. Dan tips war yang terakhir adalah jangan buang-buang skill untuk membunuh hero Tank lawan, maksimalkan penggunaan skill untuk membunuh hero core lawan seperti Marksman dan Assassin.

5. Combo skill paling mematikan hero Yve

5 Tips GG Menggunakan Hero Yve, Mage yang Diperebutkan!Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto

Combo skill adalah hal yang harus dikuasai sebelum menggunakan hero Yve, kamu bakal kesulitan untuk membunuh hero lawan apabila tidak mengetahui combo skill-nya. Berikut ini ada dua combo skill hero Yve yang bisa kamu ikuti. Gunakan combo skill ini untuk mencicil HP lawan tanpa menggunakan skill ultimate: skill dua lalu skill dua lagi dan yang terakhir gunakan skill satu ke lokasi target. Lalu yang terakhir, gunakan combo skill ini ketika skill ultimate-nya aktif: geser lokasi target untuk memberikan efek slow lalu tap lokasi target untuk memberikan brust damage. Semoga berhasil!

Nah, itulah lima tips GG menggunakan hero Yve yang bisa kamu ikuti. Kemampuan yang dimiliki oleh hero Yve memang sangat mematikan, kamu gak bakal menyesal membeli dan mempelajari hero ini!

Baca Juga: 5 Hero Mage yang Paling Ditakuti Oleh Hero Assassin, Buruan Pick!

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya