Setelah 13 Tahun Penantian, Kingdom Hearts 3 Akhirnya akan Rilis!

Dunia Frozen juga akan hadir di Kingdom Hearts 3!

Kingdom Hearts 3 jadi salah satu game yang paling dinanti kehadirannya tahun ini. Penantiannya sendiri sudah berselang tiga belas tahun sejak Kingdom Hearts 2 yang rilis pada 2005 silam. Meski banyak spin-off yang bermunculan, fans tentu menantikan kapan Kingdom Hearts 3 ini akan rilis. Selain tanggal rilis, Square Enix selaku developer menampilkan lebih banyak lagi perpaduan Disney x Final Fantasy yang pasti bikin fans makin hype dalam cuplikan terbarunya di bawah ini.

https://www.youtube.com/embed/gPtU_-N6dMg

1. Kingdom Hearts 3 rilis pada 29 Januari 2019

Setelah 13 Tahun Penantian, Kingdom Hearts 3 Akhirnya akan Rilis!twitter.com/KINGDOMHEARTS

Tetsuya Nomura selaku sutradara menyampaikan rilisnya Kingdom Hearts 3 pada pagelaran Kingdom Hearts World Tour. Pada akun Twitter resmi Kingdom Hearts, Nomura menyampaikan permohonan maaf karena game ini tertunda perilisannya. Hal itu sedikit meleset dari pemberitahuan terakhir yang mengatakan bahwa Kingdom Hearts 3 akan rilis pada 2018.

Meskipun mundur jadi 29 Januari 2019, agaknya hal ini masih dapat memaklumi karena banyak yang memprediksi game ini baru akan rilis di akhir 2018. Mungkin kendala teknis yang membuat game ini perlu persiapan lebih untuk bisa rilis.

2. Arendelle, dunia dari Frozen akan hadir di Kingdom Hearts 3!

Setelah 13 Tahun Penantian, Kingdom Hearts 3 Akhirnya akan Rilis!youtube.com/Kingdom Hearts

Sebuah kejutan kembali hadir dengan adanya dunia Arendelle dalam Kingdom Hearts 3. Dengan begitu, kamu akan bertemu Elsa, Anna, dan Olaf! Bisa dibilang Square Enix cerdik untuk memilih dunia dan karakter-karakter yang populer yang masih digandrungi oleh millennial. Bisa jadi itu jadi strategi juga untuk merangkul gamer yang masih asing dengan serial Kingdom Hearts.

3. Beragam easter eggs yang bikin hype!

Setelah 13 Tahun Penantian, Kingdom Hearts 3 Akhirnya akan Rilis!youtube.com/Kingdom Hearts

Selain Frozen, cuplikan terakhir Kingdom Hearts 3 juga menampilkan Simba (Lion King) dan Ralph (Wreck-It Ralph). Ada juga banyak potongan adegan di dunia Tangled, Hercules, Toy Story, dan Monster Inc. Selain itu, kamu juga bisa lihat petualangan mengendarai gummy ship. Semoga saja ada perbaikan agar mini game ini lebih seru dari sebelumnya.

Gimana? Sudah gak sabar Kingdom Hearts 3 rilis? Tinggal menunggu beberapa bulan lagi sampai game ini rilis. Mungkin kamu bisa sambil mainkan semua seri dan spin-off yang ada buat mengingatkan kembali. Gak telat juga buat kamu yang baru mau mengikuti lho! Kingdom Hearts 3 akan hadir di konsol PlayStation 4 dan Xbox One.

Topik:

  • Yudha
  • Tania

Berita Terkini Lainnya