Nostalgia Game Playstation 2 yang Pernah Menemani Masa Kecilmu

Bisa sampai lupa waktu nih mainnya...

Untuk kamu yang ngaku anak generasi 90-an, pasti tau yang namanya Playstation terutama anak laki-laki. Playstation hampir pasti tidak bisa dilepaskan dari kehidupan masa kecil kita. Walaupun enggak semua anak punya Playstation, rental Playstation pasti banyak dibuka di sekitar rumah kita dulu.

Dari yang sewa PS berjam-jam sampai dimarahi ortu, sampai uang saku habis karena keseringan main PS di rental. Hal-hal tersebut mungkin pernah kita alami. Nah, saat main Playstation tentunya kita pernah punya game favorit yang sampai membuat kita rela menghabiskan waktu berjam-jam main PS. Apa aja sih game PS2 yang mungkin pernah jadi favoritmu dulu? Yuk simak artikel berikut! 

1. Tekken 5

Nostalgia Game Playstation 2 yang Pernah Menemani Masa Kecilmu wall.alphacoders.com

Game bertema fighting ini diproduksi oleh pengembang game terkenal asal jepang yaitu Namco. Game ini memiliki berbagai mode pertarungan dengan arena dan karakter yang bervariasi tentunya. Selain itu pemain juga dapat mempelajari trik-trik agar karakter yang dimainkan bisa melakukan jurus-jurus hebat dan mematikan.

2. Grand Theft Auto San Andreas

Nostalgia Game Playstation 2 yang Pernah Menemani Masa Kecilmu wallpapercave.com

Berlatarkan sebuah kota fiktif bernama San Andreas, cerita difokuskan pada sang karakter utama Carl Johnson/CJ. Dengan tema  gameplay “open world”, game ini memberikan pemain untuk lebih bebas bermain. Selain itu pemain juga bisa merubah gaya rambut, pakaian sesuai keinginan.

3. Resident Evil 4

Nostalgia Game Playstation 2 yang Pernah Menemani Masa Kecilmu wall.alphacoders.com

Merupakan salah satu game survival horror favorit di masanya. Game ini mengisahkan seorang agen khusus bernama Leon yang ditugaskan untuk menyelamatkan putri presiden yang diculik dan harus berhadapan dengan kawanan zombie yang siap memangsa secara brutal.

4. Tony Hawk’s American Wasteland

Nostalgia Game Playstation 2 yang Pernah Menemani Masa Kecilmu wallpapercave.com

Game ini juga salah satu game popular di masanya. Bertemakan olahraga skateboard dan BMX yang dikenal ekstrim, cara memainkan game ini cukup mudah dan dilengkapi trik-trik bermain skateboard dan BMX yang mengesankan dan ekstrim tentunya.

5. Downhill Domination

Nostalgia Game Playstation 2 yang Pernah Menemani Masa Kecilmu fullypcgamez.net

Dengan tema olahraga ekstrim seperti downhill, pemain disuguhkan gameplay yang sangat seru. Saat race berlangsung di lintasan yang cukup ekstrim, pemain bisa menunjukkan skill freestyle agar mendapatkan banyak skor. Selain itu, dengan banyaknya karakter dan variasi sepeda yang beragam, makin menambah keseruan bermain game ini.

6. Winning Eleven 9

Nostalgia Game Playstation 2 yang Pernah Menemani Masa Kecilmu mobygames.com

Winning Eleven merupakan salah satu game yang pernah jadi idola kalangan pecinta sepakbola. Game buatan Konami ini merupakan pendahulu dari Pro Evolution Soccer yang kita kenal sekarang. Gameplay yang cukup mudah dimainkan menjadikan game ini popular karena banyak orang bisa memainkannya.

7. Mortal  Kombat Shaolin Monks

Nostalgia Game Playstation 2 yang Pernah Menemani Masa Kecilmu walldevil.com

Game ini dikembangkan oleh Midway Games. Game ini mengisahkan seorang shaolin bernama Liu Kang dan Kung Lao uang berada dalam perjalanan untuk mengalahkan seorang penyihir bernama Shang Tsung.  Game ini bisa dimainkan dalam mode tunggal ataupun co-op.

8. Dynasty Warriors 5

Nostalgia Game Playstation 2 yang Pernah Menemani Masa Kecilmu dtxgames.com

Game yang diproduksi oleh Omega Force ini membawa kita dalam kisah zaman tiga negara yang terbagi menjadi negara Shu, Wu, dan Wei. Di game ini kita bisa memainkan banyak tokoh dari masing-masing negara seperti Zhao Yun, Lu Bu, Cao cao, Liu Bei. Dengan karakter yang mempunyai jurus yang memukau kita bisa menghabisi ribuan musuh dalam sekali pertempuran.

9. God Of War II

Nostalgia Game Playstation 2 yang Pernah Menemani Masa Kecilmu botherland.com

God Of War II adalah game dengan genre aksi petualangan dengan sudut pandang orang ketiga. Dengan setting mitologi Yunani, disini pemain akan memainkan karakter utama yaitu Kratos, seorang dewa perang. Game ini menjadi favorit banyak orang karena memiliki mode petualangan yang panjang serta seru disertai grafis yang cukup bagus.

10. Guitar Hero II

Nostalgia Game Playstation 2 yang Pernah Menemani Masa Kecilmu wallpapers-diq.com

Di game ini pemain dapat beradu permainan gitar dengan model gitar, arena, maupun karakter yang beragam. Dengan banyak pilihan lagu terkenal, pemain bisa memainkan berbagai tingkat kesulitan bermain dari tingkat Easy, Medium, Hard, dan Expert. Game ini dikenal sering menyebabkan kerusakan joystick karena jika semakin sulit mode yang dimainkan tentunya semakin cepat dan keras si pemain menekan tombol.

Yanuar Ramadhan Photo Verified Writer Yanuar Ramadhan

Try to be a Good Man

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya