Masa Depan Konten Digital ada pada Live Streaming!

Sesi Talent Trifecta membahas mengenai konten live streaming

Harus diakui bahwa jenis konten digital makin beragam. Jika dulu konten digital ada yang berjenis teks, foto, dan video, sekarang konten digital populer justru live streaming. Hal tersebut bisa dilihat dari banyaknya platform digital yang menyediakan fitu dan jenis konten tersebut.

Nah sesi Media Consumption & Tech + Livestream: The Future Trend of Livestream pada Telent Trifecta stage Indonesia Millennial and Gen Z Summit 2022, membahas tuntas tentang fenomena live streaming!

Interaksi jadi poin pembeda live streaming dengan jenis konten lain

Masa Depan Konten Digital ada pada Live Streaming!ilustrasi berinteraksi dengan audiens (Pexels/Ivan Samkov)

Jika kamu mengunggah konten di media sosial, salah satu poin yang dicari adalah engagment. Sayangnya, tak semua jenis konten bisa membuat engagment yang real dan dekat dengan audiens. Menurut Bangpen, poin engagement atau interaksi ini yang jadi kekuatan live streaming.

Pada live streaming kamu bisa memberikan komentar dan langsung dibalas oleh kreator. Pada beberapa aplikasi bahkan kamu bisa memberikan gift dengan syarat kepada streamers. Sebagai contoh, kamu akan memberikan gift kalau streamer mau jungkir balik 10 kali. Setelah menerima gift, streamer benar-benar jungkir balik 10 kali. Nah interaksi semacam itu yang susah didapatkan dari jenis konten lainnya.

Baca Juga: 5 Tips Jualan via Live Streaming Media Sosial

Live streaming punya potensi untuk membantu penjualan

Masa Depan Konten Digital ada pada Live Streaming!ilustrasi live streaming jualan (Pexels/Liza Summer)

Salah satu kekuatan live streaming adalah kemampuannya untuk menimbulkan ketertarikan pada suatu produk. Hal tersebut bisa kita lihat dari mulai banyaknya konten live shopping yang dikembangkan oleh beberapa platform media digital.

Tak cuma satu atau dua platform, bahkan hampir semua aplikasi platform belanja online memiliki fitur live shopping. Coba lihat Shopee, Tokopedia, dan Lazada. Belum lagi aplikasi seperti TikTok. Semua memiliki fitur live shopping karena memang fitur tersebut bisa membantu penjualan produk.

Oleh karena itu, kamu juga bisa memanfaatkan kemampuan live streaming berinteraksi dengan audiens untuk jualan. Jika kamu sudah memiliki basis audiens yang cukup, coba kembangkan kontenmu untuk jualan. Tentu dengan tetap memperhatikan kualitas konten, ya.

Poin penting untuk konten kreator yang ingin mencoba live streaming

Masa Depan Konten Digital ada pada Live Streaming!ilustrasi live streaming (Pexels/George Milton)

Untuk kamu yang tertarik untuk menjadi konten kreator dan menjajal dunia live streaming, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan:

  • Temukan identitas dan personamu, kemudian coba ride the wave sesuai dengan persona tersebut
  • Utamakan interaksi dengan audiens saat membuat konsep konten live streaming
  • Coba bikin konsep konten yang bermula dari keresahan sehingga relate dengan audiens
  • Nggak perlu perangkat yang muluk-muluk, mulai dari bikin konten se-otentik mungkin

Coba terapkan hal-hal tersebut saat membuat konsep konten live streaming. Seperti yang sudah dibilang oleh Bangpen dalam sesi pertama Talent Trifecta stage, yang penting dari konten live streaming adalah interaksi. Jadi, jaga interaksi dengan audiensmu, ya!

Indonesia Millennial and Gen-Z Summit (IMGS) 2022 yang digelar IDN Media mengusung tema Indonesia Fast Forward. Acara ini berlangsung 2 hari, 29-30 September 2022, di Tribrata Jakarta, dengan menghadirkan 3 stage, yakni Visionary Leaders by IDN Times, Future is Female by Popbela, dan Talent Trifecta by ICE.

IMGS 2022 menghadirkan 115 pembicara kompeten di berbagai bidang, dari politik, ekonomi, bisnis, olahraga, budaya, lintas agama, sosial, lingkungan sampai kepemimpinan milennial.  Ajang milennial dan Gen-Z terbesar di Tanah Air ini dihadiri lebih dari 4.000 future leader Indonesia. Dalam IMGS 2022, IDN Times juga meluncurkan Indonesia Gen Z and Millennial Report 2022. Survei ini dikerjakan IDN Research Institute bekerja sama dengan Populix.

Survei tersebut digelar pada periode 27 Januari-7 Maret 2022, dengan margin of error kurang dari 5 persen. Melalui survei yang melibatkan 1.000 responden di 12 kota dan daerah aglomerasi ini, IDN Times ingin menyajikan potret yang jelas dan lengkap mengenai Gen Z Indonesia, sehingga bisa memahami dan membentuk mereka lebih baik sebagai calon pemimpin bangsa. Simak hasilnya di IMGS 2022, dan ikuti perkembangannya di situs kami, IDN Times.

Baca Juga: IDN Live Mendadak Hits, Live Streaming dengan Fitur Seru

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya