7 Fitur Android Q Terbaru Ini Buatnya Jadi OS yang Lebih Menyenangkan!

Diperkirakan akan dirilis dalam beberapa bulan ke depan

Android Q telah memasuki masa beta ke-6 saat ini, dengan perkiraan pengumuman nama resmi dan tanggal rilis pasti dalam beberapa bulan ke depan. Google sendiri menambahkan banyak fitur dan kemampuan baru pada Android Q, yang mempermudah pekerjaan pengguna.

Beberapa di antaranya merupakan penyempurnaan dari fitur lama, sementara yang lain merupakan fitur baru yang membuat Android Q menjadi OS yang menyenangkan. Lantas fitur-fitur baru apa yang dibawa oleh Android Q? berikut ulasannya untuk kamu.

1. Bubbles

7 Fitur Android Q Terbaru Ini Buatnya Jadi OS yang Lebih Menyenangkan!9to5google.com

Sama seperti fitur Chat Heads di Facebook Messenger, fitur Bubbles di Android Q juga akan menampilkan notifikasi berbentuk gelembung yang akan melayang di layar pengguna. Di tahap awal, fitur ini akan tersedia untuk sejumlah aplikasi bawaan dari Google seperti Google Phone dan Hangouts.

Namun ke depannya, Google akan memberikan dukungan secara penuh kepada developer aplikasi pihak ketiga untuk menyematkan fitur menarik ke dalam aplikasi mereka. Bubbles sendiri diharapkan untuk bisa bekerja secara penuh di Android R nantinya.

2. QR Code untuk berbagi jaringan Wi-Fi

7 Fitur Android Q Terbaru Ini Buatnya Jadi OS yang Lebih Menyenangkan!9to5google.com

Guna meminimalkan langkah yang harus dilakukan oleh pengguna, Google menambahkan fitur QR code pada pengaturan Wi-Fi di Android Q. Dengan fitur ini, pengguna bisa membuat QR code untuk jaringan Wi-Fi mereka, sehingga orang lain tidak perlu memasukkan password dan hanya perlu memindai QR code tersebut. Untuk mengaktifkan fitur ini, pengguna hanya perlu masuk ke pengaturan Wi-Fi, memilih jaringan yang ingin dibagikan dan menekan ikon QR code dengan tulisan ‘share’ atau bagikan di bawahnya.

3. Batalkan uninstal aplikasi

7 Fitur Android Q Terbaru Ini Buatnya Jadi OS yang Lebih Menyenangkan!gizmodo.com

Setiap pengguna Android pasti pernah mengalami momen di mana mereka tidak sengaja menghapus aplikasi yang tidak diniatkan untuk dihapus. Nah, untuk mengatasi masalah ini, Google melalui Android Q mendatang fitur baru di mana pengguna kini bisa membatalkan proses uninstall aplikasi yang baru saja mereka lakukan.

Tombol ‘undo’ atau batalkan ini akan berada di bawah layar ketika pengguna menghapus aplikasi, namun untuk beberapa menit saja. Fitur ini sangat membantu terutama bagi pengguna yang sering teledor.

Baca Juga: Daftar 7 HP Terbaik yang Berjalan dengan Android Stock di Agustus 2019

4. Kontrol lokasi

7 Fitur Android Q Terbaru Ini Buatnya Jadi OS yang Lebih Menyenangkan!cnet.com

Android akhirnya mendapatkan kontrol yang lebih rinci terkait bagaimana aplikasi menggunakan informasi lokasi. Untuk pertama kalinya di Android Q, pengguna akan mendapatkan opsi akses informasi lokasi hanya ketika aplikasi digunakan.

Sebelumnya, pengguna hanya diberi opsi untuk mengaktifkannya sepanjang waktu atau tidak sama sekali. Penambahan fitur ini tidak hanya mengurangi kekhawatiran akan penyalahgunaan privasi via informasi lokasi, namun juga membantu menghemat daya tahan baterai.

5. Pengaturan privasi baru

7 Fitur Android Q Terbaru Ini Buatnya Jadi OS yang Lebih Menyenangkan!cnet.com

Android Q kini memiliki bagian privasi khusus yang ditempatkan di tiap pengaturan aplikasi. Bagian ini akan mengungkap berbagai izin aplikasi seperti lokasi, kamera, kontak dan lain-lain.

Sebelumnya, Android tidak memiliki cara yang jelas untuk menunjukkan jenis data atau izin apa yang diakses oleh aplikasi. Karenanya, bagian privasi khusus ini dibuat untuk memudahkan pengguna menemukan dan menonaktifkan izin untuk aplikasi tertentu. Sama seperti fitur kontrol lokasi, ini jauh lebih menjaga privasi dari pengguna.

6. Kontrol notifikasi yang lebih baik

7 Fitur Android Q Terbaru Ini Buatnya Jadi OS yang Lebih Menyenangkan!cnet.com

Untuk menyederhanakan pengaturan terkait notifikasi, Android Q menawarkan dua opsi yang berbeda yaitu Alerting dan Silent, yang akan muncul ketika pengguna menekan dan menahan notifikasi. Memilih Alerting akan membuat notifikasi memunculkan suara peringatan baru, sementara Silent akan membuat notifikasi tidak mengeluarkan suara peringatan atau hanya getaran saja. Ini fitur kecil namun penting karena membuat pengguna tidak perlu jauh-jauh membuka pengaturan hanya untuk mengustomisasi suara notifikasi.

7. Live Caption

7 Fitur Android Q Terbaru Ini Buatnya Jadi OS yang Lebih Menyenangkan!venturebeat.com

Di antara fitur-fitur baru nan menarik yang ada di atas, Live Caption bisa dibilang menjadi yang terbaik sekaligus yang paling canggih. Sama seperti subtitle otomatis di YouTube, fitur Live Caption akan secara otomatis memberikan pengguna subtitle ketika sedang menikmati suatu konten media.

Menariknya, ini bekerja untuk hampir setiap konten seperti lagu, rekaman audio, podcast dan panggilan video. Alasan Google menciptakan fitur ini adalah untuk membuat Android bisa lebih mudah diakses oleh semua orang, termasuk mereka yang memiliki masalah pendengaran.

Itulah tadi sedikit informasi menarik mengenai fitur-fitur baru yang membuat Android Q jadi OS yang menyenangkan. Bagaimana dengan kamu? fitur apa lagi yang kamu inginkan untuk hadir di Android nantinya?

Baca Juga: 11 Brand Handphone Ini yang Mendukung Android Q, Tidak Semua HP loh!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya