Bandingkan Allo, WhatsApp dan Facebook Messenger. Mana yang Paling Asyik Buat Chatting?

Yang mana coba?

Hari ini (23/9), aplikasi chatting terbaru milik Google, Allo resmi masuk ke Indonesia. Kamu sudah bisa mencicipi fitur dari aplikasi chatting itu sekarang juga, tapi jangan lupa untuk men-download-nya terlebih dahulu via Google Play (untuk pengguna Android) maupun App Store (untuk pengguna iOS).

Kabarnya, aplikasi yang digadang-gadang 'pintar' itu mengusung sejumlah fitur unggulan yang bakal membuat kamu jatuh hati dan malas pakai aplikasi chatting lainnya. Nah, jadi penasaran kan sekeren apa sih aplikasi ini jika dibandingkan dengan aplikasi chatting lainnya milik Facebook Inc., seperti WhatsApp dan Facebook Messenger yang kini juga lagi banyak penggunanya?

Untuk itu di bawah ini redaksi IDNtimes bakal memberikan gambaran perbandingan antara ketiga aplikasi chatting tersebut. Yuk simak..

1. Ukuran aplikasi

Bandingkan Allo, WhatsApp dan Facebook Messenger. Mana yang Paling Asyik Buat Chatting?play.google.com

Soal ukuran, rata-rata sih hampir sama. Baik Allo, Facebook Messenger, maupun WhatsApp tertera di Google Play jika ukurannya cukup fleksibel dan bisa menyesuaikan dengan smartphone atau device apa yang dipakai. Namun saat sama-sama dijajal, Facebook Messenger ini yang cukup banyak menyedot kapasitas RAM maupun kuota sehingga membuat performa smartphone jadi sedikit melambat. Nah, jika WhatsApp dan Allo cukup seimbang sih soal menyedot kapasitas RAM maupun kuota internet.

2. Tampilan antarmuka

Bandingkan Allo, WhatsApp dan Facebook Messenger. Mana yang Paling Asyik Buat Chatting?tech.idntimes.com

Soal tampilan antarmuka, bisa dibilang ketiganya punya kemiripan. Sekilas diperhatikan, Allo memang yang cukup banyak mengadopsi penampilan kedua pesaingnya tersebut. Ya, kalau kamu memperhatikan lebih detail maka tampilan antarmuka si Allo ini bisa dibilang memang nampak mirip dengan Facebook Messenger dan WhatsApp. Meski kami perlu akui, Allo tampilannya memang lebih banyak mirip dengan Facebook Messenger.

3. Fitur keamanan

Bandingkan Allo, WhatsApp dan Facebook Messenger. Mana yang Paling Asyik Buat Chatting?play.google.com

Soal fitur keamanan, bisa dibilang ketiga aplikasi ini memiliki lapisan perlindungan yang cukup baik. Namun, khusus Allo kamu bisa memilih apakah aktivitas chatting-mu itu seratus persen di-enkripsi atau tidak. Ya, jika kamu gak ingin aktivitas chatting-mu diketahui orang atau isi chatting-mu ternyata sesuatu yang amat rahasia maka kamu bisa mengaktifkan mode incognito. Namun jika kamu gak keberatan chatting-mu diketahui isinya oleh pihak ketiga (dalam hal ini Google sebagai penyedia layanan chatting Allo), maka kamu bisa mengaktifkan mode chatting reguler.

Baca Juga: Google Resmi Luncurkan Duo, Aplikasi Video Call untuk Semua Orang

4. Model chatting

Bandingkan Allo, WhatsApp dan Facebook Messenger. Mana yang Paling Asyik Buat Chatting?tech.idntimes.com

Sebagai layanan multimedia messaging, tentunya ketiga aplikasi ini bisa dipakai berkomunikasi dengan berbagai cara. Namun dari uji coba yang dilakukan terhadap tiga aplikasi, ternyata ada perbedaan mendasar soal model chatting yang bisa dilakukan di masing-masing aplikasi.

Tak seperti Facebook Messenger dan WhatsApp, Allo sayangnya tak bisa dipakai untuk menelepon. Selain itu, layaknya WhatsApp, Allo juga tak bisa dipakai untuk melakukan Video Calls. Namun untungnya, baik Allo, WhatsApp, maupun Facebook Messenger bisa dipakai untuk melakukan chatting grup.

5. Stiker dan emoji

Bandingkan Allo, WhatsApp dan Facebook Messenger. Mana yang Paling Asyik Buat Chatting?tech.idntimes.com

Gak afdhol rasanya aplikasi chatting kalau gak dilengkapi dengan dua hal ini. Ya, stiker dan emoji memang salah satu daya tarik untuk aplikasi chatting karena semakin banyak aplikasi dan stiker yang diusung maka semakin banyak yang tertarik untuk memakai aplikasi tersebut.

Untungnya, Allo sebagai aplikasi chatting baru ini mengusung cukup banyak stiker dan emoji sama seperti Facebook Messenger. Cara mengakses baik stiker maupun emoji di Allo dan juga Facebook Messenger pun cukup mudah. Kamu dijamin bakal langsung menemukan fitur ini saat chatting dengan teman-temanmu.

6. Fitur istimewa

Bandingkan Allo, WhatsApp dan Facebook Messenger. Mana yang Paling Asyik Buat Chatting?play.google.com

Nah, khusus fitur ini nampaknya Allo bisa lebih sombong ketimbang dua aplikasi chatting lainnya. Pasalnya, memang cuma Allo saja yang dibekali fitur istimewa Artificial Intelligence (AI) bernama Google Assistant.

Berkat fitur istimewa ini kamu bisa lebih mudah chatting tanpa harus capek-capek mengetik lagi. Asyiknya, si Google Assistant ini kabarnya bisa mengetahui kebiasaanmu saat chatting sehingga suatu saat jika ada chatting dari teman yang sama, maka secara otomatis dia akan menawarkan jawaban yang sesuai dengan kebiasaanmu membalas chat.

Google Assistant di Allo juga bisa kamu gunakan untuk mencari berita terbaru dari berbagai bidang. Saat pertama kali chatting maka kamu akan ditawari si Google Assistant ingin membaca berita apa hari ini dan jenis berita apa saja yang ingin kamu baca.

Sayangnya, meski cukup membantu nyatanya si Google Assistant ini mengeluarkan bunyi yang cukup mengganggu. Jadi, saat dipakai atau saat kamu berkomunikasi dengan si Google Assistant maka ia kerap mengeluarkan bunyi yang mengganggu pendengaran alias kurang merdu.

Nah, itulah sekilas perbandingan antara si pendatang baru Allo dengan WhatsApp dan Facebook Messenger. Secara garis besar sih, sebagai pendatang baru si Allo ini cukup menjanjikan buat dipakai sebagai aplikasi chatting karena memang fitur-fitur yang diusung cukup banyak serta mengintegrasikan fitur pencarian berita serta asisten pintar yang masih belum dimiliki oleh WhatsApp, Facebook Messenger, maupun aplikasi chatting lainnya.

Gimana sudah tertarik gak sama si Allo ini, apa lebih mending pakai WhatsApp dan Facebook Messenger yang sudah jelas dan lebih lama kehadirannya? Tulis komentarmu di bawah ini ya!

Baca Juga: Gak Perlu Malu dan Takut Dihakimi, Kamu Bisa Curhat Apapun di 8 Aplikasi Ini!

Topik:

Berita Terkini Lainnya