10 Laman Web Error Terunik, Tak Cuma Dinosaurus Google

Ampuh untuk menghiburmu saat website sedang error!

Sedang asyik browsing, tiba-tiba koneksi mendarat ke laman error. “Page not found”, “No internet connection”, atau bahkan “404” pun muncul ke layar browser. Tentunya ini merupakan hal yang mengganggu, apalagi jika sedang dikejar deadline.

Mengetahui kekesalan yang dirasakan para pengguna internet ini, sejumlah website pun mendesain laman error mereka dengan menarik. Ada yang menyajikan game sederhana seperti Google, ada pula yang mendesainnya dengan gambar dan fitur menarik. Penasaran? Yuk, kunjungi sepuluh website berikut ini dan buktikan sendiri!

1. Game dinosaurus Google

10 Laman Web Error Terunik, Tak Cuma Dinosaurus Googlerankred.com

Seperti yang kita tahu, Google terkenal dengan laman error-nya yang berupa game endless runner. Ternyata nama dari game ini adalah T-Rex Run. Sebagian orang justru menanti laman ini agar mereka bisa memainkannya. Kamu juga, gak?

Coba link ini untuk mengaksesnya: https://elgoog.im/t-rex

2. Meme baru di Quickmeme

10 Laman Web Error Terunik, Tak Cuma Dinosaurus Googlereddit.com

Website kumpulan meme ini juga memiliki laman error yang menarik. Kamu akan menemukan meme baru di laman tersebut. Mereka juga menggantinya secara berkala, jadi pengguna pun tidak bosan. Bisa disimpan juga, nih!

Coba link ini untuk mengaksesnya: http://www.quickmeme.com/error

3. Kebun bunga Slack

10 Laman Web Error Terunik, Tak Cuma Dinosaurus Googleslack.com/404

Slack adalah alat komunikasi yang biasa digunakan oleh pekerja kantoran. Terdengar sangat formal memang, tetapi Slack mendesain laman error-nya dengan menarik dan interaktif. Laman tersebut berupa taman bunga yang indah dan terdapat berbagai hewan di dalamnya yang bisa kamu klik.

Coba link ini untuk mengaksesnya: https://slack.com/404

4. Ikan mati di Bitly

10 Laman Web Error Terunik, Tak Cuma Dinosaurus Googlebitly.com/bitly404

Bitly adalah website untuk memperpendek dan kustomisasi URL. Kamu yang sering mengadakan penelitian online pasti sering memakainya. Namun pernahkah kamu memerhatikan laman error-nya? Di sana kamu akan menemukan ikan mati yang mengambang di lautan. Kamu bisa memainkan ombaknya, lho!

Coba link ini untuk mengaksesnya: https://bitly.com/bitly404

5. Menggambar di laman error Left Logic

10 Laman Web Error Terunik, Tak Cuma Dinosaurus Googleflashuser.net

Leftlogic.com merupakan perusahaan pembangun JavaScript yang berbasis di Inggris. Jika kamu punya waktu luang, coba deh kunjungi laman error mereka. Sembari menunggu, pengguna dibiarkan untuk menggambar di sebuah boks. Kamu juga bisa melihat hasil kreasi pengguna lain yang sangat niat, lho!

Coba link ini untuk mengaksesnya: https://leftlogic.com/error

Baca Juga: Boros Baterai, Aplikasi-aplikasi Ini Bikin Handphone Cepat Lowbat

6. Bertemu dengan Sadness di laman Pixar

10 Laman Web Error Terunik, Tak Cuma Dinosaurus Googlepixar.com/404

Apakah kamu menyukai film Inside Out yang sangat populer di 2015 lalu? Jika iya, cobalah untuk mengakses laman error milik Pixar. Di sana, kamu akan bertemu dengan Sadness yang sedang menangis karena laman yang ia cari tidak ketemu. Gemas, ya!

Coba link ini untuk mengaksesnya: https://www.pixar.com/404

7. Game di Carwow

10 Laman Web Error Terunik, Tak Cuma Dinosaurus Googlefuturecdn.net

Carwow.co.uk adalah website yang bisa membantumu untuk menemukan mobil terbaik yang sesuai dengan kebutuhan. Mengingat tema keseluruhannya adalah mobil, Carwow pun mendesain laman error-nya dengan game mobil. Mirip seperti T-Rex Run Google, kamu diminta untuk berkendara dan menghindarkan mobil dari semua rintangan yang ada.

Coba link ini untuk mengaksesnya: https://www.carwow.co.uk/404page

8. Bertemu superhero di laman Marvel

10 Laman Web Error Terunik, Tak Cuma Dinosaurus Googlesearchenginejournal.com

Semua yang dilakukan oleh Marvel tampaknya dipikirkan dengan baik. Tak terkecuali laman error pada website-nya. Dengan kata-kata yang menarik ditambah dengan ilustrasi karakter superhero, pencinta Marvel pasti akan suka. 

Coba link ini untuk mengaksesnya: https://www.marvel.com/404

9. Berbagai quote film di laman IMDb

10 Laman Web Error Terunik, Tak Cuma Dinosaurus Googlepinimg.com

IMDb adalah salah satu website kredibel untuk mencari tahu tentang film dan segala hal yang terkait dengannya. Maka dari itu, tidak heran jika kamu menemukan berbagai quote film pada laman error-nya. Ini sempat menjadi bahan perbincangan banyak orang, lho! Ada yang mendapatkan quote dari The Lord of the Rings, Eternal Sunshine, The Matrix, dan masih banyak lagi.

Coba link ini untuk mengaksesnya: https://www.imdb.com/tyu

10. Bertemu karakter game di Blizzard Entertainment

10 Laman Web Error Terunik, Tak Cuma Dinosaurus Googlefuturecdn.net

Blizzard Entertainment, perusahaan pengembang game ini memiliki laman error yang sederhana tapi menarik. Mereka menempatkan satu karakter animasi yang sedang kebingungan di tengah badai salju. Untuk menyelamatkannya, kamu perlu klik tombol berlabel “Mmmrrgmgrrrgmmll!”. Setelah itu, kamu akan kembali ke laman utama. 

Coba link ini untuk mengaksesnya: https://www.blizzard.com/en-sg/404errorpage

Menarik, ya! Dengan mendesain laman error sedemikian rupa, pengguna pun akan terhibur, bukannya marah-marah. Mana yang menurutmu paling menarik? 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Situs untuk Belajar Photoshop, Semua Bisa Jadi Ahli!

Topik:

  • Izza Namira
  • Ernia Karina
  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya