Mengenal 7 Fakta Menarik Libra, Cryptocurrency Baru Buatan Facebook

Tujuannya agar pembayaran digital jadi lebih mudah!

Setelah menjadi raksasa media sosial, Facebook tidak cepat berpuas diri. Justru, baru-baru ini Facebook mengumumkan rencana untuk merambah ke bisnis mata uang kripto atau cryptocurrency. Namanya Libra dan pengguna nantinya bisa mengirim uang atau membeli barang ke sesama pengguna tanpa pungutan biaya. Menarik kan?

Seperti apa sih cryptocurrency Libra buatan Facebook? Apakah benar Libra akan menjadi mata uang dunia yang bisa digunakan secara global? Let's find the answer here!

1. Pertama diumumkan pada 18 Juni lalu

Mengenal 7 Fakta Menarik Libra, Cryptocurrency Baru Buatan Facebookcryptonewsz.com

Facebook meluncurkan mata uang kripto Libra dan white paper-nya pada 18 Juni lalu. White paper ini akan menjelaskan dasar-dasar mata uang digital. Karena basis pengguna Facebook sangat beragam, baik secara geografis dan sosial, maka membuat mata uang kripto adalah langkah yang tepat untuk menghindari fluktuasi dan ketidakstabilan, ungkap laman Cryptonewsz.

2. Rencananya akan diluncurkan pada tahun 2020 mendatang

Mengenal 7 Fakta Menarik Libra, Cryptocurrency Baru Buatan Facebookbusinesstoday.co

Diumumkan pada pertengahan Juni 2019, namun Facebook sangat optimis Libra bisa diluncurkan pada paruh pertama tahun 2020 mendatang. Terasa begitu cepat, kan?

Selain itu, pengguna Facebook, Whatsapp, Instagram dan Messenger nantinya akan bisa menggunakan mata uang kripto ini. Are you excited?

3. Sudah ada 28 perusahaan yang bergabung dalam Libra Association

Mengenal 7 Fakta Menarik Libra, Cryptocurrency Baru Buatan Facebookengadget.com

Facebook tidak akan bergerak sendiri untuk mengurus Libra. Dibuatlah Libra Association, di bawah naungan lembaga itu akan ada beberapa perwakilan perusahaan. Hingga akhir Juni 2019, tercatat sudah ada 28 perusahaan yang bergabung.

Setiap perusahaan itu hanya akan mendapat 1 persen dengan menginvestasikan dana sebanyak US$10 juta atau setara dengan Rp142 miliar. Perusahaan yang bergabung antara lain eBay, Spotify, VISA, Uber, PayPal, Mastercard, Women's World Banking dan lain sebagainya, terang laman The Verge.

4. Diprediksi akan menggantikan mata uang dunia

Mengenal 7 Fakta Menarik Libra, Cryptocurrency Baru Buatan Facebookdawn.com

Para pengamat keuangan memprediksi Libra akan jadi mata uang dunia. Di satu sisi, tentunya ini akan menguntungkan pengguna, karena bisa mengirim dan membayar uang dengan cepat dari belahan dunia manapun. Di sisi lain, ini akan jadi bencana bagi bank-bank pemerintahan dan lembaga keuangan, seperti yang dituturkan oleh Tally Jason Brown di laman CNBC.

Baca Juga: Bitcoin Naik Kelas, Pemiliknya Kini Bisa Jadi Jutawan

5. Libra menyebabkan harga Bitcoin meroket

Mengenal 7 Fakta Menarik Libra, Cryptocurrency Baru Buatan Facebookbitcoinist.com

Senin (24/6), harga Bitcoin mendadak melonjak drastis hingga menyentuh angka US$11.000 (Rp155,7 juta). Kenaikan ini merupakan yang paling tinggi dalam 15 bulan terakhir. Konon, kenaikan ini disebabkan oleh berita peluncuran Libra, cryptocurrency buatan Facebook.

Ada dua faktor mengapa terjadi lonjakan harga Bitcoin. Pertama, Bitcoin dan mata uang kripto lainnya mulai dianggap sebagai penyimpanan uang yang sah di era digital ini. Kedua, rencana peluncuran Libra telah 'memaksa' tiap CEO untuk mulai menganggap serius mata uang kripto.

6. Facebook berencana merilis Libra dalam tujuh bahasa, termasuk Indonesia!

Mengenal 7 Fakta Menarik Libra, Cryptocurrency Baru Buatan Facebookscmp.com

Bagi Facebook, rupanya Indonesia dianggap memiliki peran penting. Facebook berencana menerbitkan mata uang kripto Libra dalam tujuh bahasa, termasuk Bahasa Indonesia. Ini karena Indonesia memiliki jumlah pengguna Facebook terbanyak keempat di dunia, jelas Pang Xue Kai, salah satu pendiri Tokocrypto dalam laman Coin Desk.

Bukan hanya itu, Indonesia memiliki frekuensi belanja online yang tinggi. Dalam sebuah survei, ditemukan bahwa 86 persen responden mengatakan membeli sesuatu secara online dalam satu bulan terakhir. Indonesia dianggap sebagai pasar terbaik untuk Libra.

7. Yang mengurus Libra nantinya adalah lembaga non-profit

Mengenal 7 Fakta Menarik Libra, Cryptocurrency Baru Buatan Facebookgbksoft.com

Apakah nanti Libra akan diurus penuh oleh Facebook? Tentu tidak! Justru, yang mengurus Libra adalah Libra Association, organisasi non-profit yang berbasis di Jenewa, Swiss.

Menurut laman The Block, organisasi itu memiliki sekitar 100 anggota pendiri. Selain itu, akan ada 28 perusahaan yang masing-masing memiliki porsi 1 persen di Libra.

8. Bagaimana soal keamanan dan privasi pengguna Libra?

Mengenal 7 Fakta Menarik Libra, Cryptocurrency Baru Buatan Facebooksmei.org

Mulai tertarik dengan Libra, namun merasa takut dengan kejahatan siber dan mengancam keamanan serta privasi kita? Memang, penipuan adalah sesuatu yang marak terjadi di dunia siber.

Apakah Facebook melakukan langkah preventif untuk mencegah itu terjadi? Menurut laman CNBC, Libra akan dibangun dengan sistem di mana kesalahan, pencurian atau perampokan dapat dibatalkan dan mata uang kripto klien akan tetap utuh.

Nah, itulah 8 fakta seputar Libra, mata uang kripto buatan Facebook. Kita tunggu peluncuran resminya pada tahun 2020 mendatang, ya!

Baca Juga: Biar Gak Kudet, Inilah Beda Bitcoin dan Paypal yang Harus Kamu Tahu!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya