7 Fakta Teras Kaca yang Harus Kamu Tahu Sebelum Berkunjung Kesana

#ANGPOIN Sudah pernah ke sini belum?

Teras kaca menjadi salah satu tempat wisata yang favorit di Yogyakarta. Wisata yang memacu adrenalin ini menjadi spot favorit untuk foto kekinian. Meski didominasi milllenial, wisatawan yang usianya tak lagi muda pun juga mengunjungi wisata teras kaca. Letaknya berada di Pantai Nguluran, Desa Girikarto, Kecamatan Panggang Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. 

Kamu bisa menikmati hamparan lautan luas dengan ombak yang cukup besar. Sangat cocok buat yang menyukai tantangan. Berikut fakta teras kaca yang perlu kamu ketahui jika ingin berkunjung ke sana!

1. Awalnya untuk resort pribadi

7 Fakta Teras Kaca yang Harus Kamu Tahu Sebelum Berkunjung KesanaInstagram.com/chills_afz

Berawal dari dibangunnya tempat ini dengan tujuan untuk resort keluarga, tak disangka jika teras kaca akan viral dan menjadi salah satu objek wisata yang hits di Yogyakarta. Seiring dengan meningkatnya para pengunjung, maka tempat wisata ini dikelola secara profesional dan memiliki tim khusus untuk pemasaran dan pengelolaannya. 

2. Akses jalan yang cukup terjal

7 Fakta Teras Kaca yang Harus Kamu Tahu Sebelum Berkunjung KesanaInstagram.com/teraskaca

Untuk menuju ke teras kaca, perlu usaha yang ekstra. Jalan panjang serta tanjakan yang terjal mendominasi. Lebih disarankan untuk menggunakan motor atau mobil maupun bus mini untuk rombongan. Hindari menggunakan bus ukuran besar karena jalanannya tanjakan yang cukup curam. Dari pusat Yogyakarta kamu bisa menuju tempat wisata ini dengan waktu tempuh kurang lebih satu jam.

3. Spot foto dengan harga yang berbeda

7 Fakta Teras Kaca yang Harus Kamu Tahu Sebelum Berkunjung KesanaInstagram.com/rifamarifah07

Begitu memasuki lokasi wisata, kamu cukup membayar Rp 5 ribu retribusi kawasan pantai Rp 5 ribu untuk tiket masuk. Setelah masuk, kamu bisa memilih berbagai wahana. Selain teras kaca, terdapat becak terbang, giant chair, perahu dan wahana lainnya. Tentu spot foto ini berbeda harganya. Mulai dari harga Rp 10 ribu hingga Rp 25 ribu. 

Baca Juga: Spot Foto yang Unik, Ini 6 Potret Pantai Teras Kaca di Yogyakarta

4. Spot foto bagi yang takut ketinggian

7 Fakta Teras Kaca yang Harus Kamu Tahu Sebelum Berkunjung KesanaInstagram.com/teraskaca

Bagi kamu yang takut akan ketinggian, tersedia juga spot foto yang aman, lho! Ada saung ala pedesaan, foto dengan properti bunga ala selebgram dan pastinya wahana ini gratis. Setiap sudut tempat di wisata teras kaca di desain sebaik mungkin agar terlihat indah ketika di potret. 

5. Durasi foto yang terbatas

7 Fakta Teras Kaca yang Harus Kamu Tahu Sebelum Berkunjung KesanaSobatjogja.com

Untuk bisa berfoto di tempat wahana, kamu tidak bisa bebas semaumu. Setiap wahana memiliki durasi yang berbeda antara 2 hingga 3 menit. Jika akhir pekan, setap wahana bisa menunggu antrian yang cukup lama karena meningkatnya wisatawan. Durasi terbatas dengan harga yang cukup mahal ini karena teras kaca termasuk wisata milik perseorangan dan dana pengelolaannya murni berasal dari wisatawan.

6. Hanya menikmati pantai dari ketinggian

7 Fakta Teras Kaca yang Harus Kamu Tahu Sebelum Berkunjung KesanaInstagram.com/daian_jcb

Jika kamu menginginkan suasana menikmati air laut, maka tempat ini kurang cocok. Di teras kaca hanya khusus menyediakan spot foto dan deburan ombak yang cukup tinggi. Bagi kamu yang punta waktu terbatas di Yogyakarta, wisata ini lebih baik dihindari karena cukup menguras eneergi untuk menikmati wahana laut. 

7. Foto untuk pra-wedding berbeda

7 Fakta Teras Kaca yang Harus Kamu Tahu Sebelum Berkunjung KesanaInstagram.com/dhewi_widodo

Teras kaca menjadi tempat foto pra wedding yang cukup banyak peminatnya. Sebelum memutuskan untuk memilih teras kaca, ada baiknya kamu tahu jika spot untuk pra wedding memiliki harga yang berbeda dan sudah dipersiakan secara khusus. Mulai dari ratusa ribu hingga jutaan rupiah, tergantung durasi foto yang kalian butuhkan. 

Itu dia tujuh fakta tentang wisata teras kaca. Pemandangan dan lokasi foto yang indahnya sebanding dengan perjuangan menuju lokasi wisatanya. Persiapkan tubuh yang fit dan properti yang baik agar hasil fotomu kekinian.

Baca Juga: 20 Wisata Kuliner di Yogyakarta yang Paling Populer dan Murah

AKbar Photo Verified Writer AKbar

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya