Hilangkan Penat, Yuk Berlibur ke 5 Surga Tersembunyi di Bumi Selayar!

Menikmati semesta nan penuh keindahan

Kepulauan Selayar merupakan salah satu kabupaten yag berada di provinsi Sulawesi Selatan. Kepulauan ini terdiri dari 130 gugusan pulau yang memiliki eksotisme yang luar biasa. Buat yang punya hobi menyelami dunia bawah laut, kamu wajib jadikan Selayar sebagai pilihan destinasi wisatamu. Penasaran sama keindahannya? Berikut ini 5 surga tersembunyi yang wajib kamu datangi ketika berkunjung ke Selayar.

1. Taman Nasional Taka Bonerate

Hilangkan Penat, Yuk Berlibur ke 5 Surga Tersembunyi di Bumi Selayar!tantular.com

Taman nasional ini berada di Kecamatan Taka Bonerate, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan. Taman nasional ini sudah dicalonkan UNESCO sebagai salah satu situs warisan dunia sejak tahun 2005. Ada 21 pulau serta puluhan taka dan bungin di taman nasional ini bertamankan pantai-pantai berpasir putih .

Selain itu, keindahan bawah laut taman nasional ini sudah tidak diragukan lagi karena keindahan terumbu karangnya yang luar biasa, sehingga mampu memanjakan para penyelam baik domestik maupun mancanegara. Tertarik menikmati indah bawah lautnya? 

2. Pantai Pinang

Hilangkan Penat, Yuk Berlibur ke 5 Surga Tersembunyi di Bumi Selayar!daisyjuliaaa.blogspot.co.id

Pantai ini juga tidak kalah dengan Taman Nasional Taka Bonerate. Pantai ini berada di pesisir timur Pulau Selayar, tepatnya di Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan. Pantai ini memiliki pasir putih yang begitu halus dilengkapi laut biru bergradasi hijau yang sangat memanjakan mata. Di pantai ini kamu bisa melakukan kegiatan diving dan snorkeling untuk menikmati keindahan terumbu karangnya. Keren banget ya!

3. Pantai Liang Kareta

Hilangkan Penat, Yuk Berlibur ke 5 Surga Tersembunyi di Bumi Selayar!ayokeselayar.com

Pantai ini berada di Bontoborusu, Kecamatan Bontoharu, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan. Pantai ini membentang sejauh 300 m dengan air laut yang jernih berwaran biru bergradasi hijau. Selain itu, pantai ini semakin indah karena terdapat tebing-tebing disisi pantai yang bisa kamu naiki untuk menikmati indahnya pantai ini dari ketinggian. Kamu juga bisa melakukan akktivitas diving dan snorkeling untuk menikmati keindahan bawah lautnya.

4. Goa Abadi Balojaha

Hilangkan Penat, Yuk Berlibur ke 5 Surga Tersembunyi di Bumi Selayar!id-blog.zenrooms.com

Ini salah satu eksotisme dari Kepulauan Selayar yang patut kamu datangi. Gimana tidak? Kamu bisa melihat sebuah goa berbentuk semi vertikal dengan kolam air besar di dalamnya dan kamu bisa berenang sepuasnya di kolam yang sangat jernih tersebut. Goa ini berada di Bontoborusu, Bontoharu, Pulau Pasi, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan.

5. Pantai Baloiya

Hilangkan Penat, Yuk Berlibur ke 5 Surga Tersembunyi di Bumi Selayar!ksmtour.com

Pantai Baloiya ini memiliki panorama yang indah seperti Tanah Lot di Bali. Selain itu, ada keunikan yang bisa kamu temui di pantai ini yaitu batu di tengah pantai yang bisa kamu tapaki sembari berfoto ria. Kamu juga bisa melakukan beberapa aktivitas di pantai ini, seperti berenang, snorkeling, dan juga diving. Pantai ini berada di Patikarya, Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan. Tertarik mengunjunginya?

Itulah secuil keindahan Bumi Selayar yang patut kamu datangi. Yuk, siapkan rencana untuk liburan kemari!

Bye Bye Photo Writer Bye Bye

biasa aja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya