Berada di Taman Nasional Amerika, 5 Tempat Ini Jarang Diketahui Orang

Jika ingin liburan yang lebih privasi, kamu wajib ke sini

Wisata alam semakin populer saat-saat ini. Pada 2016, total ada 61 taman nasional atau monumen yang memecahkan rekor untuk pengunjung terbanyak yang pernah ada, termasuk Grand Canyon, Zion National Park, dan Bryce Canyon. Dan menurut National Park Service, para traveler lebih memilih taman nasional di tahun 2017 daripada perjalanan wisata lainnya.

Wartawan Oregon, Zach Urness mengatakan bahwa banyak orang yang hanya mengunjungi taman nasional yang itu-itu saja. Mereka hanya mendatangi tempat wisata yang lagi viral di instagram, tanpa mengetahui bahwa ada tempat wisata yang jauh lebih keren dan jarang diketahui banyak orang. Berikut ini adalah lima tempat yang memiliki pemandangan indah dan jarang diketahui banyak orang.

1. Angel's Landing, Taman Nasional Zion

Berada di Taman Nasional Amerika, 5 Tempat Ini Jarang Diketahui Orangzionnationalpark.com

Zion dikenal banyak orang karena memiliki tebing-tebing batu pasirnya yang berwarna merah. Jangan salah, jika kamu melakukan pendakian sejauh 2,2 mil ke Angels Landing kamu akan menemukan Virgin River yang berkelok-kelok dan dikelilingi oleh batu-batu besar. Jika ingin ke Angels Landing, kamu hanya perlu mengikuti jalur mendaki West Rim Trail ke utara menuju Lava Point, menuju ngarai yang gak terjamah, tebing batu slickrock, dan mesa di sepanjang rute sejauh 15 mil. Dan tempat itu masih sunyi gak berpengunjung.

2. Air Terjun Multnomah, Area Pemandangan Nasional Columbia River Gorge

Berada di Taman Nasional Amerika, 5 Tempat Ini Jarang Diketahui Orangcolumbiagorgewalks.com

Setelah Eagle Creek Fire menghanguskan hampir 50.000 hektar jalur hiking di sepanjang Sungai Columbia di perbatasan Washington dan Oregon pada tahun 2017 lalu, air terjun setinggi 620 kaki, adalah salah satu landmark pertama yang dibuka kembali. Air terjun ini sangat menakjubkan, dan kamu bisa menikmati pemandangan terbaik dari Columbia River Gorge dengan menyeberangi sungai di utara dan menghabiskan satu hari hiking sepanjang 16 mil perjalanan bolak-balik ke puncak Table Mountain. Ikuti jalur Pacific Crest Trail untuk mencapai puncak pemandangan Gunung Adams dan Gunung Hood yang berlapis gletser.

Baca Juga: 8 Potret Keindahan Taman Nasional yang Tersebar di Indonesia, Bikin Bangga!

3.The Mist Trail, Taman Nasional Yosemite

Berada di Taman Nasional Amerika, 5 Tempat Ini Jarang Diketahui Orangrei.com

The Mist Trail memiliki pemandangan dari Lembah Yosemite yang menjepit Vernal dan Nevada Falls menjadikannya pendakian yang populer selama musim panas. Tetapi ada cara lain untuk bisa mendapatkan ketenangan selain berjalan di jalan yang ramai menuju puncak air terjun, yakni dari jalan setapak yang sama, ikuti Sungai Merced saat melalui granit Yosemite putih, yang berjarak 18,6 mil ke Danau Merced. Kamu akan melewati Morain dan Sugarloaf Domes, kamu bisa menghabiskan waktu santaimu di pantai timur danau, yang terselip di antara pinus-pinus tinggi dan dibatasi oleh banyak batu.

4. Gunung Si, Area Konservasi Sumber Daya Nasional Gunung Si

Berada di Taman Nasional Amerika, 5 Tempat Ini Jarang Diketahui Orangpixels.com

Gunung Si memiliki perjalanan yang singkat namun memiliki curam yang ditempuh sepanjang 3,3 mil ke salah satu puncak terdekat yang paling mudah diakses ke Seattle, sehingga pada akhir pekan musim panas di puncaknya itu bisa sangat ramai. Tapi jika kamu ingin sedikit berpetualang, kamu bisa mengemudi beberapa menit dari tempat tersebut dan mendaki menuju ke Danau Thompson terpencil. Kamu akan menempuh 16 mil pendakian Gunung Defiance setinggi lebih dari 1.000 kaki, dan lebih tinggi dari Gunung Si. Sebelum tiba di danau alpine, kamu akan menemukan hutan di lereng gunung.

5. Gunung Washington, Hutan Nasional Gunung Putih

Berada di Taman Nasional Amerika, 5 Tempat Ini Jarang Diketahui Orangbackpacker.com

Kamu bisa berwisata ke puncak puncak tertinggi di Timur Laut, dengan menjadikannya tempat yang populer di musim panas. Tetapi jika kamu ingin memiliki tempat yang lebih privasi dan pengalaman yang jauh lebih memuaskan, kamu bisa melalui Presidential Range sejauh 18 mil dengan berjalan kaki. Dari arah selatan, kamu bisa mendaki bagian atas Presidential Selatan sebelum mendaki Washington untuk menyusuri bagian berbatu di utara. Di sana, kamu bisa menyewa penginapan mewah di Appalachian Mountain Club's of the Clouds.

Bagaimana, tertarik untuk mengunjungi tempat-tempat tersembunyi di Taman Nasional AS jika kamu berkunjung ke sana?

Baca Juga: 8 Taman Nasional Paling Kece di Korea Selatan, bak di Negeri Dongeng

Amelia Solekha Photo Verified Writer Amelia Solekha

Write to communicate. https://linktr.ee/ameliasolekha

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya