10 Lokasi Syuting KDrama Forecasting Love and Weather

Semua menarik untuk dikunjungi

Drama JTBC Forecasting Love and Weather menceritakan tentang orang-orang yang bekerja mengamati dan memantau cuaca. Dibintangi Park Min Young, Song Kang, Yoon Park, dan Yura Girl's Day, drama ini meraih rating yang tinggi. Konsep baru yang dihadirkan dalam drama ini membuat publik antusias menunggu tiap episodenya.

Tak melulu soal pekerjaan, dramanya juga dibumbui kisah romansa dan perselingkuhan yang menguras emosi. Mengambil tema meteorologi, klimatologi, dan geofisika, syuting drama Forecasting Love and Weather  dilakukan di banyak tempat. Kamu penasaran di mana saja? Berikut 10 daftar lokasi syutingnya!

1. Korea Meteorogical Administrasion (KMA)

10 Lokasi Syuting KDrama Forecasting Love and WeatherKorea Meteorological Administration (instagram.com/kdramalocation)

Latar yang menjadi tempat syuting kantor Jin Ha Kyung (Park Min Young) selaku kepala divisi tim dua BMKG adalah di Korea Meteorogical Administrasion (KMA). Gedung ini aslinya memang kantor Administrasi Meteorologi Korea.

Gedungnya terletak di Distrik Dongjak, Seoul, Korea Selatan. KMA beroperasi sebagai layanan meteorologi nasional Republik Korea. Layanan ini dimulai pada 1904. Selanjutnya, di tahun 1956, KMA bergabung dengan World Meteorological Organization (WMO).

2. WWOOF Korea Hanok Guesthouse - The Place Seoul

10 Lokasi Syuting KDrama Forecasting Love and WeatherThe Place Seoul (instagram.com/kdramalocation)

Dalam Forecasting Love and Weather diceritakan Jin Ha Kyung tinggal bertiga bersama dengan kakak perempuan beserta ibunya. Rumah Jin Ha Kyung merupakan jenis hanok yang mengusung konsep tradisional. Sentuhan hangat dan nyaman terasa jelas di sini.

Wwof Korea Hanok Guesthouse terletak di Distrik Jongno, Seoul, Korea Selatan. Jika kamu berencana jalan-jalan ke Seoul dan ingin merasakan suasana tradisional rumah hanok, guest house ini bisa dijadikan rekomendasi.

3. Gunung Gamaksan

10 Lokasi Syuting KDrama Forecasting Love and WeatherPaju's Gamaksan Mountain (instagram.com/kdramalocation)

Di episode 1, terdapat adegan di mana Lee Si Woo (Song Kang) mendaki gunung dengan pemandangan indah membentang di depan mata. Gunung Gamaksan dipilih menjadi tempat syuting scene tersebut dilakukan.

Gunung Gamaksan terletak di kota Paju, Provinsi Gyeonggi, Korea Selatan dengan memiliki ketinggian 657 meter. Punya panorama yang indah, di Gunung Gamaksan terdapat jembatan gantung bernama Gamaksan Chulleong Bridge sepanjang 150 meter yang dibangun dengan tujuan menyelaraskan alam. Menariknya, di suatu waktu, kita dapat melihat warna biru dan hitam keluar secara serentak dari lembah Gunung Gamaksan.

4. Pusat Radar Cuaca Gwangdeoksan

10 Lokasi Syuting KDrama Forecasting Love and WeatherGwangdeoksan Mountain Weather Radar Center (instagram.com/kdramalocation)

Masih di episode yang sama, Lee Si Woo pergi untuk memeriksa mesin pengendali cuaca. Begitu sampai di sana, dia menyadari bahwa suhu tanah di Gangwon terlalu tinggi, mengingat saat itu baru pertengahan Maret.

Menjadi lokasi syuting, Gwangdeoksan Mountain Weather Radar Center merupakan salah satu pusat radar cuaca yang dioperasikan oleh Korea Meteorological Administration (KMA). Tempatnya bisa ditemukan di Cheonmundae-gil, Gangwon-do, Korea Selatan.

5. Stone Hill by Seokparang 

10 Lokasi Syuting KDrama Forecasting Love and WeatherStone Hill by Seokparang (instagram.com/kdramalocation)

Lagi-lagi di episode yang sama. Terdapat adegan ketika Lee Si Woo mengajak pacarnya, Chae Yu Jin (Yura), untuk makan siang di restoran Stone Hill. Sebelumnya, Chae Yu Jin mengatakan ingin pergi ke restoran tersebut.

Stone Hill adalah restoran Italia yang dioperasikan oleh Seokparang. Restoran ini menyajikan pemandangan Bukhansan yang indah dinikmati dari area mana saja yang terdapat di gedung restoran.

Baca Juga: 8 Lokasi Syuting KDrama Twenty Five Twenty One, Nostalgia Tahun 90an

6. Ichizen Tenpura Meshi 

10 Lokasi Syuting KDrama Forecasting Love and WeatherIchizen Tenpura Meshi (instagram.com/kdramalocation)

Hari itu banyak hal berat yang menimpa Jin Ha Kyung. Lee Si Woo lantas berinisiatif untuk mengajak ketua timnya minum-minum. Berlatar restoran Ichizen Tenpura Meshi, mereka berdua minum hingga mabuk.

Dibuka pada 2019, Ichizen Tenpura meshi adalah restoran tendon Jepang. Restoran populer ini terletak di lingkungan Seoul Namyeong, di Distrik Yongsan. Kalau kamu penggemar masakan Jepang, bisa berkunjung ke sini, lho.

7. Daechung Park — Yeonnam Branch

10 Lokasi Syuting KDrama Forecasting Love and WeatherDaechung Park (instagram.com/kdramalocation)

Di penghujung episode 1, Han Ki Jun (Yoon Park) menemui Jin Ha Kyung untuk bernegosiasi. Han Ki Jun menyatakan bahwa dia telah mengambil barang-barangnya dari apartemen mereka dan meminta Jin Ha Kyung agar menjual apartemen itu kepadanya. 

Pertemuan mereka dilakukan di Daechung Park. Kafe dengan hiasan dinding batu bata ini dibuka pada 2018 dan terletak di lingkungan Yeonnam, Seoul, Distrik Mapo. Dominasi warna coklat pada kafe ini mampu memberikan kesan nyaman yang mendalam untuk para pengunjungnya.

8. Old Mullae

10 Lokasi Syuting KDrama Forecasting Love and WeatherOld Mullae (instagram.com/kdramalocation)

Old Mullae adalah tempat Jin Ha kyung dan Lee Si-woo makan malam dan secara tiba-tiba bertemu rekan kerja mereka. Tak mau ada kesalahpahaman, Jin Ha Kyung langsung kabur agar tak berpapasan dengan rekan kerja di kantor.

Di siang hari, Old Mullae adalah kafe. Tapi begitu jam menunjukkan pukul 6 sore, kafe itu berubah menjadi bar. Pada awalnya, tempat ini merupakan gudang lusuh yang terlantar. Namun, kini disulap menjadi kafe dan bar dengan desain interior yang mengingatkan pada suasana tahun 90-an. Old Mullae terletak di  Mullae-dong, Yeongdeungpo-gu, Seoul.

9. Boot Cafe Seoul

10 Lokasi Syuting KDrama Forecasting Love and WeatherBoot Cafe Seoul (instagram.com/kdramalocation)

Di depan Boot Cafe Seoul, Jin Ha Kyung menelepon hotel tempatnya bermalam dengan Lee Si Woo untuk menanyakan kunci mobilnya yang hilang. Adegan ini dapat ditonton pada episode 3.

Lokasi Boot Cafe Seoul ada di Jahamun-ro, Seoul, Korea Selatan, dekat dengan Seokchon Hanok Village. Boot Cafe Seoul yang merupakan sebuah kedai kopi menggambar Boot Cafe Paris di dinding depannya agar tokonya lebih menarik.

10. Leaflyne

10 Lokasi Syuting KDrama Forecasting Love and WeatherLeaflyene (instagram.com/kdramalocation)

Di episode 3, Lee Si Woo berjalan melewati toko bunga Leaflyene ketika menuju kantor pusat BMKG. Leaflyene adalah toko kecil yang terletak di dekat Desa Bukchon Hanok yang menjual bunga dan rangkaian bunga.

Lokasi yang dijadikan tempat syuting drama Forecasting Love and Weather menarik dan estetis, ya. Kamu tertarik untuk mengunjungi yang mana?

Baca Juga: 6 Alasan yang Bikin Betah Nonton KDrama Forecasting Love and Weather

Min Ah Photo Verified Writer Min Ah

Just ordinary human

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Chalimatus Sa'diyah

Berita Terkini Lainnya