8 Destinasi Wajib Dikunjungi Saat Berada di Penang, Malaysia

It's time to explore more!

Terkenal dengan tempat berobat yang canggih, serta memiliki banyak rekomendasi rumah sakit di sana, tidak membuat pesona kota Penang hanya layak untuk dijadikan sebagai tempat berobat saja. Tetapi keindahan salah satu kota di negara bagian Malaysia ini layak untuk dikunjungi menjadi salah satu destinasi tempat liburan untuk kamu sekeluarga.

Bukan hanya varian kulinernya yang beragam, akses transportasinya yang mudah dan murah, tetapi tempat rekreasinya yang bisa menjadi salah satu referensi kalian untuk berlibur! Kira-kira di mana aja sih destinasi wajib selama berada di Penang?

1. Penang Hill

8 Destinasi Wajib Dikunjungi Saat Berada di Penang, Malaysiapenangfoodie.com

Penang Hill sempat ditutup untuk beberapa waktu. Tapi kabar baiknya, sekarang sudah dibuka. Kalian akan naik kereta terlebih dahulu untuk mencapai puncak Penang Hill, dari mulai naik keretanya saja sudah seru dan menakjubkan lho.

Ketika kalian sampai di atas, kalian akan disuguhkan pemandangan melihat kota Penang dari atas bukit secara keseluruhan, dan tentunya peopohonan-pepohonan yang dapt menyegarkan mata kalian.

Bukan itu saja, di dalam nya juga ada Owl dan Camera Museum, yang dapat menambah wawasan dan destinasi seru liburan kalian.

2. Wonderfood Museum

8 Destinasi Wajib Dikunjungi Saat Berada di Penang, Malaysiatravelingyuk.com

Melihat makanan, mungkin sudah biasa. Tetapi bagaimana melihat makanan khas yang ada dari seluruh negara? Pasti luar biasa kan? Nah, bagaimana kalau melihat makanan versi ukuran jumbo yang bahkan lebih besar dari tubuh kalian sendiri? Pastinya wow banget!

Selain instagramable, Wonderfood Museum dapat menambah pengetahuan kalian mengenai makanan dan minuman khas yang berasal dari seluruh negara di dunia. Kalian juga bisa mengecek nya di Instagram Official mereka @wonderfoodmuseum.

3. Pinang Peranakan Mansion

8 Destinasi Wajib Dikunjungi Saat Berada di Penang, Malaysialivingnomads.com

Pada zaman dahulu kala, terdapat suatu kerajaan dan masyarakat asli yang tinggal di dalamnya. Kira-kira seperti itulah tour guide yang sedang menjelaskan awalnya berdiri Pinang Pernakan Mansion tersebut.

Cukup membayar sekitar 22RM atau sekitar 75 ribu Rupiah, kalian dapat mengunjungi Pinang Peranakan Mansion ini, ditambah dengan tour guide berpengalaman yang akan menjelaskan kepada kalian latar belakang bangunan tersebut didirikan, dan bagaimana budaya yang ada di dalamnya.

Tour guide sangat ramah dan berbicara dengan Bahasa Inggris. Jadi tentunya kalian dapat merasakan menjadi Pinang Peranakan zaman tersebut. Di dalamnya juga ada toko souvenir bagi kalian yang ingin membeli merchandise khusus mereka.

Baca Juga: 7 Makanan yang HARUS Dicoba Kalau Main ke Penang

4. Entopia

8 Destinasi Wajib Dikunjungi Saat Berada di Penang, Malaysiatripadvisor.com.my

Pasti kalian sudah pernah kan melihat kupu-kupu? Serangga cantik yang mungkin ada di sekitar rumah kalian? Tetapi bagaimana dengan perkebunan besar dan di dalam nya terdapat ribuan jenis spesies kupu-kupu? Perkebunan kupu-kupu terbesar se-Asia Tenggara ini pastinya akan membuat kalian terpukau.

Di dalamnya juga ada pengetahuan unik mengenai asal usul kupu-kupu, jenis, habitat, dan cara mereka berkembang biak. Banyak sekali pengetahuan yang bisa diambil dari Entopia, bukan hanya mengenai kupu-kupu, tetapi serangga dan binatang amfibi lain. Penasaran kan?

5. Penang Street Art, Georgetown

8 Destinasi Wajib Dikunjungi Saat Berada di Penang, Malaysiagettingstamped.com

Rasanya kalian belum ke Penang secara menyeluruh, kalau kalian belum ke daerah George Town, ibukota dari Penang. Ibukota Penang ini terkenal dengan street art-nya yang unik dan menarik. Misalnya gambar terkenal, gambar anak kecil yang naik di ayunan, gambar ini dicoba direalisasikan dalam kehidupan nyata, misalnya penambahan ayunan kayu di sebelahnya.

Atau gambar motor dan gambar anak kecil yang naik sepeda, di situ diletakkan sepeda dan motor tua. Di sana juga banyak makanan khas mereka yang sangat ramah di kantong. Sungguh menarik sekali!

6. Batu Ferringhi

8 Destinasi Wajib Dikunjungi Saat Berada di Penang, Malaysiawtjournal.com

Salah satu destinasi wisata yang juga ga kalah populer di Penang adalah Pantai Batu Ferringhi. Keindahan alamnya, serta pantai yang bersih membuat kamu betah berlama-lama di sini. Kalian bisa melalukan watersports seperti jet-skiing, parasailing dan windsurfing. Siap memacu adrenalin?

Silakan kunjungi Pantai Batu Ferringhi ini! Di sini pun ada hotel dan restoran yang siap memanjakan kalian dengan spa, tempat istirahat, dan makanannya. Amazing!

7. Ghost Museum

8 Destinasi Wajib Dikunjungi Saat Berada di Penang, Malaysiaonlypenang.com

Bagi kalian yang menyukai tantangan seru dengan melihat hal yang menyeramkan, kalian dapat mengunjungi Ghost Museum di Penang ini. Di sini kalian bisa melihat beragam jenis hantu, mulai dari hantu vampir Chinese, hantu tanpa kepala, Sadako, dan yang lainnya. Bahkan di sini juga disediakan kostum untuk kamu yang mau berpura-pura menjadi hantu. Scary but fun, anyone?

8. Kek Lok Si Temple

8 Destinasi Wajib Dikunjungi Saat Berada di Penang, Malaysiakarolinapatryk.com

Kuil besar satu ini digadang-gadang sebagai kuil Budha terbesar di Asia Tenggara. KekLok Si yang juga memiliki sebutan Kuil Kebahagiaan Agung (Temple of Supreme Bliss) ini sangat terkenal lho di Penang!

Tidak jauh dari Penang Hill, sekitar 3 km apabila ditempuh dengan berjalan kaki. Kalian bisa menikmati pemandangan dari Kek Lok si Temple ini.

Kedelapan tempat tadi wajib banget masuk dalam list liburanmu ke Penang. Jangan sampai luput satu pun, ya! Happy holiday!

Baca Juga: 5 Destinasi Liburan di Malaysia, Tak Hanya Kuala Lumpur!

Angelin Irena Photo Writer Angelin Irena

I love writing to keep my thoughts in the world. Thankyou for reading my articles. IG: @angelinirena. E-mail: angelinirena@yahoo.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya