4 Pantai Pink Kece di Indonesia yang Wajib Kamu Datangi Saat Liburan

Nyesel kalo nggak mampir

Selain lautan luas dan batuan karang, salah satu suguhan utama wisata pantai adalah pasirnya. Pantai dengan pasir putih atau hitam mungkin sudah sering kamu datangi. Tetapi, bagaimana kalau pantai tersebut punya pasir berwarna pink?

Meski jarang, namun ada beberapa pantai di dunia yang punya pasir berwarna merah muda. Sebut saja Pantai Elafonisi di Yunani, Pantai Pink Pulau Harbour, dan Pantai Horseshoe Bay Bermuda di Kepulauan Karibia.

Indonesia pun nggak mau kalah. Setidaknya, ada empat pantai di Tanah Air yang punya sajian pasir berwarna pink. Cocok banget nih buat tempat liburan kalo kamu bosan dengan pantai yang itu-itu saja.

1. Pantai Tangsi

4 Pantai Pink Kece di Indonesia yang Wajib Kamu Datangi Saat Liburaninstagram.com/ferrywdntra

Menyebut pantai berpasir pink di Indonesia, nama Pantai Tangsi di Lombok mungkin menjadi yang paling populer. Ketik saja keyword pantai pink di Google, maka nama pantai ini langsung muncul di halaman utama.

Terletak di Desa Sekaroh, Kecamatan Jerowaru, warna pink pada pasir pantai ini karena ada butir-butir pasir putih bercampur dengan serpihan karang pink. Terkena bias sinar mentari dan terpaan air laut, warna pink-nya menjadi semakin jelas.

Keelokan Pantai Tangsi nggak berhenti di situ. Di sekeliling pantai ini, kamu juga bisa menyaksikan bukit dengan hamparan padang rumput hijau serta tanjung yang cukup menawan lengkap dengan gazebo di atasnya.

2. Pantai Pink Pulau Komodo

4 Pantai Pink Kece di Indonesia yang Wajib Kamu Datangi Saat Liburaninstagram.com/susibongso

Seperti namanya, pantai dengan pasir berwarna pink ini memang berada di Taman Nasional Pulau Komodo, Flores, Nusa Tenggara Timur. Ada juga yang menyebutnya Pantai Pink Flores dan Pantai Pink Labuan Bajo.

Tidak begitu jelas bagaimana pasir pantai ini bisa berwarna merah muda. Ada yang menyebut berasal dari pecahan karang berwarna merah yang sudah mati. Ada juga yang bilang karena ada binatang mikroskopik yang menghasilkan warna merah pada terumbu karang.

Apapun itu, keindahan pantai ini memang nggak boleh kamu lewatkan ketika berlibur ke Flores. Selain berjemur di bawah terik matahari, salah satu aktivitas yang bisa kamu lakukan di pantai ini adalah snorkeling atau diving.

Baca Juga: 5 Pantai di Sulawesi Utara Ini Punya Pesona Indah Luar Biasa!

3. Pantai Namong

4 Pantai Pink Kece di Indonesia yang Wajib Kamu Datangi Saat Liburaninstagram.com/tripnyongambon

Selain Pink Beach, Pulau Komodo juga punya pantai berpasir pink lainnya, yang jarang diketahui orang. Bernama Pantai Namong, objek wisata kece ini berada di Pulau Komodo sebelah selatan, berselang 30 menit naik speedboat dari Pulau Padar.

Nggak kalah dengan saudaranya di sisi timur, Pantai Namong juga punya pasir pink yang cantik. Kontur pantainya landai sehingga asyik buat bermain, belum lagi pasirnya yang punya tekstur halus dan padat.

Jika dibandingkan Pink Beach, suasana di Pantai Namong memang lebih sepi, mungkin karena lokasinya yang nggak begitu strategis. Namun, bagi kamu yang ingin suasana yang tenang, pantai ini bisa menjadi spot yang oke.

4. Pantai Lambu

4 Pantai Pink Kece di Indonesia yang Wajib Kamu Datangi Saat Liburaninstagram.com/sumbawaisland

Seperti namanya, pantai ini terletak di Desa Lambu, Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat. Kalo kamu berangkat dari pusat kota, perlu menempuh jarak sekitar 60 km untuk bisa sampai di pantai ini.

Perjalanan yang cukup panjang langsung terbayar tunai ketika tiba di Pantai Lambu. Kamu bisa menikmati keindahan pasir pantai halus berwarna pink, yang kontras dengan air laut berwarna biru jernih.

Buat mereka yang doyan bermain air, juga nggak perlu risau. Pasalnya, ombak di Pantai Lambu cenderung tenang sehingga cukup aman. Selain itu, kamu juga bisa menyalurkan hobi snorkelingmu di pantai ini.

Nah, itu tadi deretan pantai di Indonesia yang punya pasir unik berwarna pink. Kapan nih kamu mau berlibur ke salah satu atau semuanya?

Baca Juga: 5 Fakta Unik Lhok Mee, Pantai Pasir Putih yang Memesona di Aceh 

Binar Photo Verified Writer Binar

Penggemar Radiohead dan kopi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya