Nyeleneh! 8 Pantai Ini Paling 'Colorful' Sedunia Lho!

Kamu pasti bakal terhipnotis kecantikannya deh!

Di seluruh belahan dunia, pasti memiliki destinasi unggulan yang selalu dicari wisatawan. Salah satunya pantai. Pantai selalu menjadi pilihan pertama bagi para traveler saat berwisata. Destinasi ini dipilih karena selalu membuat semua orang takjub dengan pemandangan yang cantik dan suasana yang mendukung untuk bersantai.

Selain pemandangan dari langit yang berwarna-warni saat matahari tenggelam, beberapa pantai juga memiliki hamparan pasir yang gak kalah berwarnanya. Penasaran? Simak saja yuk.

1. Pantai Pasir Putih

Nyeleneh! 8 Pantai Ini Paling 'Colorful' Sedunia Lho!shoalhavenholidays.com.au

Mungkin sudah banyak pantai yang memiliki pasir berwarna putih. Tetapi pantai yang bernama Hyams Beach, New South Wales, Australia ini memiliki pasir putih yang teramat putih. Bahkan pantai ini telah tercatat di Guinness Book of World Records sebagai pantai dengan pasir yang paling putih di seluruh dunia. Wow! Cantik banget kan?!

2. Pantai Pasir Hitam

Nyeleneh! 8 Pantai Ini Paling 'Colorful' Sedunia Lho!philippines.liketimes.me

Ada pantai pasir putih yang berkilau, ada juga pantai dengan pasir hitam yang legam. Pasir Pantai Muriwai Black Sand Beach ini terletak di Auckland, New Zealand, ini berwarna hitam karena adanya campuran biji besi, titanium, dan beberapa material vulkanis lainnya. Tak hanya di New Zealand, ada beberapa pantai yang memiliki pasir yang berwarna hitam legam. Seperti di Hawaii, Islandia, dan Spanyol.

3. Pantai Pasir Hijau

Nyeleneh! 8 Pantai Ini Paling 'Colorful' Sedunia Lho!geologyin.com

Pantai yang terkenal dengan nama Papakolea Beach atau yang biasa disebut Green Sand Beach ini terletak di Pulau Hawaii. Seperti di ladang, pantai ini memiliki pasir berwarna hijau. Warna hijau ini disebabkan oleh Kristal olivine yang berasal dari batuan lava di Pu’u Mahana. Sejuk banget lihatnya!

4. Pantai Pasir Merah

Nyeleneh! 8 Pantai Ini Paling 'Colorful' Sedunia Lho!feel-planet.com

Menakjubkan! Ternyata ada juga ya pantai berwarna merah gini. Pantai pasir merah ini dikenal dengan nama Red Beach yang letaknya ada di Santorini, Yunani. Tak hanya ada di Yunani saja, di Hawaii dan Australia juga memiliki pantai berpasir merah ini.

Baca juga: Bagai Nirwana! Ini 10 Resort di Bali dengan Pantai Pribadi

5. Pantai Pasir Oranye

Nyeleneh! 8 Pantai Ini Paling 'Colorful' Sedunia Lho!alamdenusadua.com

Pantai pasir berwana oranye ini ada di pulau Sardinia, Italia. Jika kamu melihat dari kejauhan, pantai ini diselimuti pasir berwarna oranye menyala. Jika kamu berkunjung ke pantai ini, kamu wajib melakukan diving, surfing dan skydive. Pulau Sardinia memang terkenal sebagai tempat terbaik untuk ketiga hal tersebut.

6. Pantai Pasir Merah Muda

Nyeleneh! 8 Pantai Ini Paling 'Colorful' Sedunia Lho!feel-planet.com

Pantai ini sudah sangat terkenal di kalangan wisatawan. Pantai dengan pasir pink yang cantik ini terletak di Pulau Harbour, Bahamas. Warna pink yang cantik dihasilkan pecahan kerang, koral, dan kalsium karbonat yang telah rusak. Keindahan pantai ini lebih cantik lagi ketika matahari tenggelam.

7. Pantai Pasir Ungu

Nyeleneh! 8 Pantai Ini Paling 'Colorful' Sedunia Lho!pinterest.com

Pantai pasir merah muda mungkin sudah tak Asing di mata para traveler, tapi bagaimana dengan pantai warna ungu ini? Kalau kamu penasaran dengan pantai pasir ungu ini, kamu bisa langsung datang ke Big Sur, California. Pantai yang bernama Pfeiffer Beach ini memiliki pasir ungu karena adanya campuran deposit kwarsa dan mangaan yang berasal dari luruhan dinding bukit di sekitarnya.

8. Pantai Pasir Biru

Nyeleneh! 8 Pantai Ini Paling 'Colorful' Sedunia Lho!feel-planet.com

Tak hanya lautnya saja yang menggoda, warna pantai yang berwarna biru menyala ini akan menghipnotis kamu supaya lebih betah di sini. Sebenarnya, pasirnya tidak berwarna biru, tetapi jika kamu lihat dari kejauhan pada malam hari, pantai di pulau Vaadhoo Maldives itu akan terlihat bercahaya biru. Hal ini karena pancaran dari jutaan phytoplankton yang ada di pulau tersebut. Phytoplankton tersebut memunculkan bioluminescence yang sangat spektakuler.

Cantik-cantik semua kan pantainya? Mau ke mana dulu nih?

Baca juga: Inilah 7 Pantai Eksotis di Indonesia yang Belum Terjamah!

Topik:

Berita Terkini Lainnya