5 Danau Paling Terkenal yang Terdapat di Meksiko, Wisata Alam Favorit!

Pemandangannya bikin betah berlama-lama di sana

Meksiko menawarkan banyak destinasi wisata alam yang menakjubkan bagi wisatawan. Salah satu destinasi paling populer yang wajib dikunjungi saat berlibur di Meksiko adalah danau-danaunya yang memiliki pemandangan alam sekitar yang memukau. 

Dikarenakan Meksiko mempunyai wilayah daratan yang sangat luas membuat negara tersebut memiliki banyak sekali danau indah yang tersebar di beberapa daerah.

Nah, dari sekian banyaknya danau yang terdapat di negara Meksiko dengan pesona alam yang berbeda-beda, inilah lima daftar danau di Meksiko yang paling terkenal.

1. Danau Bacalar

5 Danau Paling Terkenal yang Terdapat di Meksiko, Wisata Alam Favorit!Danau Bacalar (instagram.com/travelinglamas)

Danau Bacalar memiliki keunikan tersendiri jika dibandingkan dengan danau lainnya yang ada di dunia. Dilansir laman Scratchyoutmapa, air di danau Bacalar memiliki warna biru dengan nuansa yang berbeda-beda yang dapat menyuguhkan pemandangan alam yang menakjubkan. Hal inilah yang membuat danau Bacalar mendapat julukan "The Seven Colored Lagoon."

Danau Bacalar membentang luas sepanjang 42 kilometer dan banyak aktivitas seru yang dapat dilakukan para pengunjung di sekitarnya di antaranya berenang, memancing, dan berkeliling dengan perahu.

2. Danau Xul-Ha

5 Danau Paling Terkenal yang Terdapat di Meksiko, Wisata Alam Favorit!Danau Xul-ha(instagram.com/khanaid)

Hanya membutuhkan waktu perjalanan sekitar 20 hingga 30 menit dari Danau Bacalar menuju Danau Xul-Ha. Dengan suasana alam sekitar yang tenang membuat danau ini sangat cocok dijadikan tempat untuk merilekskan pikiran dari rutinitas padat sehari-hari. Selain itu, Danau Xul-Ha sangat dikenal dengan kejernihan airnya yang membuat dasar dari danau ini terlihat jelas dari permukaan.

Untuk memasuki kawasan wisata Danau Xul-Ha, para wisatawan tidak dikenakan biaya. Di sekitar danau tersedia juga jasa fotografi keliling untuk mengabadikan momen berhargamu di Danau Xul-Ha.

Baca Juga: 9 Fakta Enchiladas Asal Meksiko, Menu Tortilla yang Mirip Buritto

3. Danau Las Coloradas

5 Danau Paling Terkenal yang Terdapat di Meksiko, Wisata Alam Favorit!Danau Las Coloradas (instagram.com/traveller_anapao)

Danau Las Coloradas merupakan destinasi wisata alam yang wajib dikunjungi saat pergi berlibur di Meksiko.

Danau ini sangat terkenal karena menyuguhkan pesona alam yang spektakuler dikarenakan airnya yang memiliki warna pink. Air berwarna pink tersebut disebabkan oleh tingginya kadar garam serta banyaknya mikroorganisme yang hidup di dalam Danau Las Coloradas.

Untuk memasuki area tempat wisata ini, para pengunjung dikenakan biaya 75 peso atau sekitar Rp50 ribu.

4. Danau Chapala

5 Danau Paling Terkenal yang Terdapat di Meksiko, Wisata Alam Favorit!Danau Chapala (instagram.com/rigomoreno67)

Danau Chapala terletak di wilayah Jalisco yang memiliki panorama alam sekitar yang menakjubkan. Selain itu, danau Chapala merupakan danau air tawar terbesar di negara Meksiko.

Dilansir laman Traveltiangle, salah satu daya tarik dari tempat ini adalah para pengunjung dapat melihat matahari terbenam dengan indah. Danau Chapala dikelilingi oleh pegunungan yang membuat udaranya terasa sangat sejuk dan cocok sekali untuk dijadikan sebagai tempat mendirikan kemah.

5. Danau Patzcuaro

5 Danau Paling Terkenal yang Terdapat di Meksiko, Wisata Alam Favorit!Danau Patzcuaro (instagram.com/benjismos)

Patzcuaro merupakan danau vulkanik yang terletak di wilayah Meksiko bagian tengah. Di tempat ini para wisatawan dapat mengunjungi pulau-pulau kecil yang terdapat di sekitar danau dengan menaiki kapal pesiar atau taksi air yang telah disediakan oleh pihak pengelola sebagai fasilitas pendukung.

Selain itu, kamu akan melihat banyak penduduk lokal yang memancing ikan sebagai mata pencaharian. Tersedia juga jasa pemandu wisata yang akan membawamu ke spot-spot terbaik di dekat Danau Patzcuaro.

Nah, itulah beberapa danau paling terkenal yang terdapat di negara Meksiko. Memiliki pemandangan yang memesona membuat danau tersebut juga cocok dijadikan sebagai destinasi bulan madu bagi pasangan yang baru menikah.

Baca Juga: 9 Pemandangan Eksotis Danau Ratti Gali, Danau Terindah di Pakistan

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah, jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya