5 Kebun Binatang Paling Populer di Filipina, Banyak Atraksi Hewan!

Bikin betah berlama-lama

Kebun binatang menjadi destinasi wisata keluarga favorit saat liburan. Selain terjangkau, mengunjungi kebun binatang juga bisa menambah wawasan dan pengetahuan bagi anak-anak. Berbagai aktivitas seru dapat kamu lakukan di kebun binatang mulai dari berinteraksi dengan hewan hingga menonton pertunjukan hewan.

Dengan mengusung konsep kebun binatang yang beranekaragam mulai dari modern hingga menyatu dengan alam liar. Inilah lima kebun binatang terbaik yang terdapat di Filipina, sebagai berikut.

1. Cebu Safari

5 Kebun Binatang Paling Populer di Filipina, Banyak Atraksi Hewan!Cebu Safari (instagram.com/likeflow__)

Cebu Safari merupakan kebun binatang dengan fasilitas yang sangat lengkap dan telah berstandar Internasional. Dilansir dari laman Skyscanner, menempati lahan seluas 170 hektar menobatkannya sebagai kebun binatang terbesar di Filipina. Sedangkan letak dari Cebu Safari terdapat di daerah perbukitan Carmen yang menawarkan suasana alam yang indah.

Beberapa koleksi hewan yang paling terkenal di Cebu Safari di antaranya harimau bengal, greater kudu, jerapah dan blue wildebeest. Terdapat juga sebuah taman anggrek yang memukau sebagai spot terbaik untuk berfoto.

2. Avilon Zoo

5 Kebun Binatang Paling Populer di Filipina, Banyak Atraksi Hewan!Avilon Zoo (instagram.com/kellymantravels)

Avilon Zoo memiliki lebih dari 3000 koleksi binatang dan berbagai jenis tumbuh-tumbuhan eksotis lainnya. Pihak pengelola juga menyediakan jasa tour guide yang akan memandu serta menjelaskan kepada pengunjung berbagai hal menarik yang ada di area Avilon Zoo. Terdapat juga beberapa koleksi hewan langka yang bertujuan untuk program penangkaran.

Kamu juga dapat berinteraksi langsung dengan hewan-hewan di kebun binatang ini seperti memberi makan dan berfoto. Untuk harga tiket masuk, pengunjung akan dikenakan biaya 500 Peso atau setara Rp120 ribu.

Baca Juga: 5 Tindakan Berbahaya yang Harus Dihindari saat ke Kebun Binatang

3. Manila Ocean Park

5 Kebun Binatang Paling Populer di Filipina, Banyak Atraksi Hewan!Manila Ocean Park (instagram.com/7788travel)

Bagi kamu para pecinta hewan-hewan laut maka Manila Ocean Park menjadi destinasi yang wajib dikunjungi ketika berlibur di ibu kota Manila. Dilansir dari laman Crownasia, tempat ini merupakan pusat satwa laut terbesar di Filipina yang di dalamnya mengoleksi berbagai makhluk laut dengan aneka bentuk dan warna.

Sedangkan fasilitas yang ditawarkan Manila Ocean Park adalah hotel bertemakan bawah laut bagi kamu yang memutuskan untuk menginap. Terdapat juga beberapa pertunjukan dan atraksi hewan-hewan laut di antaranya anjing laut dan lumba-lumba.

4. Philippine Tarsier Sanctuary

5 Kebun Binatang Paling Populer di Filipina, Banyak Atraksi Hewan!Philippine Tarsier Sanctuary (instagram.com/el_antonietti)

Philippine Tarsier Sanctuary terletak di Bohol dan menjadi objek wisata keluarga favorit di daerah tersebut. Daya tarik utama dari tempat ini adalah sebagian besar dari koleksi hewan di dalamnya merupakan hewan endemik dari wilayah Bohol.

Selain itu, harga tiket masuknya pun tergolong murah dimana pengunjung hanya dikenakan biaya sebesar 60 Peso atau setara Rp15 ribu. Namun, jika kamu ingin menggunakan jasa pemandu maka harus membayar 500 Peso. Hewan paling populer yang dapat kamu jumpai di Philippine Tarsier Sanctuary adalah tarsius.

5. Zoobic Safari

5 Kebun Binatang Paling Populer di Filipina, Banyak Atraksi Hewan!Zoobic Safari (instagram.com/momshiegrace24)

Setiap harinya Zoobic Safari mengadakan sebelas pertunjukan hewan yang sangat seru sekali untuk disaksikan oleh pengunjung. Dilansir dari laman Crownasia, di samping untuk wisata, kebun binatang ini juga berfungsi sebagai tempat penangkaran berbagai spesies harimau langka salah satunya adalah harimau bengal.

Tersedia juga paket safari tiger dimana pengunjung akan berkeliling dengan mobil untuk melihat langsung harimau berkeliaran di alam liar. Zoobic Safari mengoleksi banyak sekali hewan asal benua Afrika dengan kandang yang dirancang mirip habitat aslinya.

Nah, itulah lima destinasi kebun binatang terbaik yang terdapat di negara Filipina. Beberapa di antara kebun binatang di atas memiliki area yang sangat luas sehingga membutuhkan waktu yang lama untuk melihat seluruh koleksi hewan.

Baca Juga: 5 Kebun Binatang di Korea Selatan yang Cocok buat Wisata Keluarga

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah, jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya