Wisata ke Tebing Koja Tangerang Banten: Rute, Lokasi, dan Harga Tiket 

Tebing dengan bentuk yang unik! #LokalIDN

Walaupun memiliki kepadatan penduduk dan aktivitas industri yang besar, Tangerang ternyata memiliki berbagai potensi wisata alam yang menarik untuk dikunjungi. Salah satunya adalah Tebing Koja, di mana tempat wisata ini menawarkan berbagai keindahan alami yang indah dan instragrammable.

Sesuai dengan nama yang dimilikinya, Tebing Koja memiliki batu berukuran sangat besar yang menyerupai kadal Godzilla, di mana pemandangan tersebut sering dijadikan sebagai latar belakang foto yang dipermanis dengan pemandangan alam sekitar yang masih asri.

Sebelum kamu memutuskan untuk berlibur ke Tebing Koja, pastikan kamu sudah mengetahui 5 informasi wisata di bawah ini ya!

1. Rute 

Lokasi Tebing Koja terletak cukup jauh dari pusat kota Tangerang yaitu dengan menempuh jarak kurang lebih 42 kilometer sehingga membutuhkan jangka waktu perjalanan kurang lebih 1,5 jam.

Kamu dapat memulai perjalanan dengan masuk jalan tol menuju ke kota Grogol. Setelah mengambil jalur tol Merak, kamu dapat keluar dari gerbang tol, lalu belok ke arah kiri menuju jalan raya Serang.

Selama kurang lebih 10 menit, kamu akan melihat petunjuk jalan arah Cisoka ke arah kiri dan Serang ke arah lurus. Pastikan kamu mengambil belok ke arah kiri. Setelah mengikuti jalan Cisoka, kamu akan bertemu dengan perempatan ke arah Tigaraksa yang berada pada arah kiri perempatan, pastikan kamu mengambil arah lurus.

Setelah mengikuti jalan raya Cisoka dengan jarak 10 km, kamu dapat mengambil belokan ke arah kanan dan masuk ke jalan kecil. Walaupun di lokasi tersebut tidak ada penanda jalan, kamu dapat melihat sebuah warung berwarna biru muda.

Ikuti jalan tersebut sampai kamu menemukan pertigaan. Kemudian, kamu dapat mengambil ke arah kanan. Kondisi jalan hanya memiliki lebar jalan sebesar 1 mobil. Setelah 5 perjalanan, kamu dapat melihat pos retribusi wisata dan lokasi parkir yang berjarak 5 menit dari tempat pos.

2. Lokasi 

Lokasi : Desa Cireundeu, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten.

Jam operasional : pukul 07.00 - 18.30 WIB

Harga tiket : Rp5 ribu / orang

Baca Juga: 10 Tempat Wisata Kuliner di Tangerang Paling Enak, Kamu Wajib ke Sini!

3. Aktivitas 

Pemandangan tebing yang berbentuk seperti gapura masuk dan sebuah batu yang menyerupai Godzilla membuat Tebing Koja menjadi salah satu tempat wisata yang perlu kamu kunjungi untuk sekedar berfoto ataupun untuk menyegarkan diri sejenak.

Nah, bila kamu mempunyai hobi bersepeda, maka tempat wisata ini menjadi salah satu pilihan yang sesuai untuk kamu. Sebelum kamu berkendara, pastikan kamu sudah mengecek dan memastikan rem sepeda. Hal ini dikarenakan jalanan Tebing Koja masih berbentuk alami sehingga terdapat banyak lubang yang dapat tertutup genangan air ketika hujan turun.

Selain dapat menikmati pemandangan tebing, kamu juga bisa membawa tikar, makanan dan minuman sendiri dari rumah. Namun, kamu juga bisa memesan makanan dan minuman dari warung makanan yang terdapat di sekitar tebing.

Bila kamu memutuskan untuk berkunjung ke Tebing Koja, maka waktu terbaik untuk berfoto di tempat wisata ini adalah pada saat pagi atau sore hari, di mana perpaduan antara sunrise ataupun sunset dengan tebing kapur dapat menghasilkan foto yang menarik dan instagrammable, lho.

4. Fasilitas 

Kamu dapat menemukan warung makanan di sekitar Tebing Koja, di mana kamu dapat memesan makanan dan minuman yang dapat kamu nikmati selagi menikmati pemandangan tebing.

Selain itu, Tebing Koja juga menyediakan tempat parkir bagi kamu yang membawa kendaraan pribadi. Kamu hanya perlu membayar Rp5 ribu untuk mobil dan Rp2 ribu untuk kendaraan bermotor.

5. Sejarah terbentuknya Tebing Koja 

Pada awalnya, Tebing Koja hanya berupa lahan kapur yang datar di mana dikarenakan aktivitas tambang pasir yang dilakukan selama 6 tahun, hal ini menyebabkan terjadinya tanah menjadi hancur dan mengalami kedalaman hingga 5-10 meter.

Penggalian tambang tersebut tidak menggunakan mesin berat sehingga terdapat bagian keras yang belum tergali secara sempurna. Nah, bagian tersisa ini yang membentuk tebing-tebing batu dengan bentuk tidak beraturan dan membentuk formasi menarik yang alami.

Bila kamu termasuk tipe orang yang menyukai pemandangan alam yang alami, maka Tebing Koja menjadi salah satu tempat wisata yang perlu kamu kunjungi. Tertarik untuk melakukannya?

Baca Juga: 10 Rekomendasi Kafe di Tangerang, Cocok untuk Nongkrong atau Nugas 

Cecilia Irawan Photo Verified Writer Cecilia Irawan

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya