Liburan ke Italia? Kunjungi 7 Situs Warisan Dunia UNESCO di Tuscany

Dijamin terpukau pada keindahan alam dan kekayaan budayanya

Sebagai negara dengan sejarah yang panjang, tentu Italia memiliki memiliki banyak heritage atau warisan. Ada 55 situs dari Negeri Pizza ini yang masuk dalam daftar resmi UNESCO, terbanyak di dunia bersama dengan Tiongkok.

Tujuh di antaranya ada di Tuscany, wilayah Italia Tengah, yang terkenal akan keindahan alamnya, kekayaan budayanya, aneka kuliner serta anggurnya.

Berikut daftar lengkapnya.

1. Florence

Liburan ke Italia? Kunjungi 7 Situs Warisan Dunia UNESCO di TuscanyDok. pribadi/Dessy Savitri

Florence merupakan tempat kelahiran arsitektur dan seni Renaissance. Pada abad ke-14 hingga abad ke-17 ibu kota Tuscany ini merupakan yang terdepan dalam seni dan perdagangan dunia.

Sebagai rumah para seniman hebat seperti Michaelangelo, Leonardo da Vinci, Gioto, dan Brunelleschi, pusat historis Florence kaya akan seni dan budaya. Katedral atau Duomo yang mempesona dengan kubah khasnya, Museum Uffizi, Jembatan Ponte Vecchio, Selasar Vasari, Menara Lonceng, Gereja Santa Croce, Piazza della Signoria, dan Piazzale

Mahakarya Michaelangelo membuat Florence masuk Situs Warisan Dunia UNESCO sejak 1982.

2. Pisa: The Piazza dei Miracoli 

Liburan ke Italia? Kunjungi 7 Situs Warisan Dunia UNESCO di TuscanyDok. pribadi/Dessy Savitri

Pada tahun 1987 Piazza dei Miracoli di Pisa yang merupakan deretan monumen abad pertengahan mendapatkan pengakuan UNESCO. Sejak abad ke-11 di sini dibangun Duomo (Katedral bermosaik dengan pintu perunggu), Baptistery (gedung baptis bergaya Romantik), Menara Pisa dan Kompleks Pemakaman Campo Santo.

Dinamakan Alun-alun Keajaiban memang tepat mengingat Menara Pisa selama ini juga dikenal sebagai salah satu dari 7 Keajaiban Dunia. Namun bangunan lainnya juga membuat takjub karena begitu mempesona.

3. San Gimignano 

Liburan ke Italia? Kunjungi 7 Situs Warisan Dunia UNESCO di Tuscanyinstagram.com/castelliditalia

Masuk daftar Situs Warisan Dunia UNESCO pada 1990, San Gimignano merupakan kota kecil nan unik dengan seni dan arsitektur memikat yang selaras sempurna dengan lansekapnya yang begitu indah. Pusat sejarah San Gimignano adalah menara-menaranya yang kaya akan sentuhan seni dari Abad Pertengahan yaitu abad ke-12 dan ke-13.

Dua gerejanya, Collegiata dan Sant'Agostino merepresentasikan hasil kerja para seniman Renaissance. The Communal Palace sekarang menjadi galeri berisi karya-karya Pinturicchio, Benozzo Gozzoli, Filippino Lippi, Domenico di Michelino, dan lain-lain.

 

Baca Juga: 10 Potret Keindahan Wisata di Italia, Bikin Gak Sabar Pengin Liburan

4. Siena 

Liburan ke Italia? Kunjungi 7 Situs Warisan Dunia UNESCO di TuscanyDok. pribadi/Dessy Savitri

Seluruh kota Siena dirancang sebagai karya seni yang menyatu dengan lansekap sekitarnya. Tembok yang mengelilingi kota dibangun pada abad ke-11.

Punya pengaruh penting di Eropa dalam seni, arsitektur dan perencanaan kota pada abad pertengahan, Siena tetap mempertahankan keotentikan sejarahnya sampai sekarang. Romansa gotik yang dilindungi selama berabad-abad di Pusat Sejarah Siena membuatnya diakui sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1995.

Piazza del Campo adalah jantung kota Siena. Piazza ini merupakan alun-alun yang sangat luas. Palio atau pacuan kuda mengelilingi piazza yang selalu diadakan setiap musim panas sebanyak 2 kali (pada 2 Juli dan 16 Agustus) sudah berlangsung sejak tahun 1633.

Palazzo Pubblico atau balai kota dan Torre del Mangia merupakan menara di mana kamu bisa menikmati pemandangan indah seluruh kota dari atas merupakan atraksi wisata menarik bersama deretan gereja cantik, bangunan kuno, serta jalanan dan lorong dari abad pertengahan di dalam kota seluas 118 km2 ini.

Italia adalah rumah bagi banyak gereja spektakuler. Duomo atau Katedral Siena adalah salah satu yang paling indah. Merupakan bangunan Gotik, katedral megah ini juga memiliki Biblioteca Piccolomini yang berisi ribuan pustaka.

5. Pienza

Liburan ke Italia? Kunjungi 7 Situs Warisan Dunia UNESCO di Tuscanyinstagram.com/beautiful_italy_

Kota Pienza merupakan contoh awal “kota ideal” Renaissance di Italia. Palazzo Piccolomini (istana musim panas bagi Sri Paus) dibangun pada 1459 atas prakarsa Paus Pius II yang mengubah Corsignano, kota kelahirannya yang miskin menjadi kota ideal yang dinamakan Pienza.

UNESCO sejak 1996 mengakui pusat sejarah kota Pienza sebagai Situs Warisan Dunia. Kota ini bagaikan sebuah labirin yang misterius dan mempesona dengan berbagai bangunan bersejarah seperti Palazzo Piccolomini, Piazza Pio II, Katedral (dibangun oleh Rossellino pada 1459 hingga1462), serta Balai Kota (1462).

6. Val d’Orcia 

Liburan ke Italia? Kunjungi 7 Situs Warisan Dunia UNESCO di Tuscanyinstagram.com/ig_italia

Suatu lanskap memukau dengan hamparan bukit hijau, pohon-pohon cemara dan sebuah rumah cantik di tengah-tengahnya adalah gambaran Val d'Orcia, kawasan yang sangat menawan di selatan kota Siena.

Saat musim gugur, Val d'Orcia menampilkan pemandangan terindahnya. Kebun-kebun anggur berubah warna menjadi cokelat kemerahan dan keemasan, disertai festival panen anggur yang berlimpah.

Val d'Orcia adalah lembah yang dilintasi Sungai Orcia. Keestetikan bentuknya dan keelokan alamnya yang terus terjaga membuat Lembah Orcia diakui sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada 2004.

7. The Medici Villas and Gardens 

Liburan ke Italia? Kunjungi 7 Situs Warisan Dunia UNESCO di Tuscanyinstagram.com/regionetoscana

Sumbangan Tuscany bagi Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 2013 adalah 12 villa dan 2 taman yang merupakan rumah-rumah musim panas keluarga Medici; keluarga kaya raya dan berkuasa pada era Renaissance. Keluarga ini juga dikenal sebagai patron para seniman Renaisans.

Ke-12 villa dan 2 taman yang dibangun pada abad ke-15 dan ke-17 tersebut tersebar di seluruh Tuscany dan menampilkan sistem konstruksi yang selaras antara alam, aktivitas santai, seni dan ilmu pengetahuan. Villa-villa Medici ini merupakan contoh pertama relasi antara arsitektur, taman, dan lingkungan yang kemudian menjadi referensi di seluruh Italia dan Eropa.

Itulah 7 situs warisan dunia UNESCO yang berada di Tuscany, Italia. Jika punya kesempatan berkunjung ke sana, pastikan masuk dalam itinerary kamu ya!

Baca Juga: 5 Desa Nelayan Cinque Terre di Italia yang Bikin Turis Penasaran

Dessy Savitri Photo Verified Writer Dessy Savitri

Sports and books are my long time friends. Traveling and writing from time to time. Catch me at my Instagram @dessysavvy and my blog: dessysav.wordpress.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya