5 Tujuan Wisata Terpopuler di Horta, Portugal untuk Kamu Si Penjelajah

Mulai dari kota tua hingga destinasi wisata alam

Portugal bisa dibilang sebagai salah satu negara tujuan wisata di benua Eropa. Hal tersebut dikarenakan negara ini punya banyak destinasi wisata menarik yang tersebar di setiap penjuru kotanya.

Misalnya, Horta. Kota yang terletak di Kepulauan Portugis di Azores ini memiliki sejumlah tempat keren populer yang wajib dikunjungi. Di mana sajakah itu? Berikut lima destinasi yang direkomendasikan untukmu. 

1. Marina da Horta

5 Tujuan Wisata Terpopuler di Horta, Portugal untuk Kamu Si PenjelajahMarina da Horta (instagram.com/carlos__eleuterio)

Ketika kamu pertama kali menginjakkan kaki di Horta, tentu akan langsung disambut dengan dermaga yang sangat indah. Tempat itu adalah Marina da Horta yang menjadi salah satu pelabuhan kapal-kapal kecil yang paling banyak dikunjungi di dunia.

Di sini kamu bisa melihat kapal berlalu lalang di atas air laut yang biru. Selain itu, pemandangan dari dermaga ini merupakan daya tarik utama para wisatawan. Ketika sore hari tiba, tempat ini menjadi lokasi yang pas untuk menikmati sunset.

2. Horta Old Town

5 Tujuan Wisata Terpopuler di Horta, Portugal untuk Kamu Si PenjelajahHorta Old Town (instagram.com/visitaportugal)

Horta Old Town adalah kota tua yang menghadirkan banyak keseruan. Jalan-jalan berbatu, tangga naik turun, serta gang-gang sempit yang di apit oleh pemukiman abad pertengahan menjadi hal yang paling menarik di Horta.

Apalagi ketika malam hari tiba. Kota tua akan dipenuhi cahaya yang membuat kamu terkesima. Banyak kafe-kafe dan restoran mulai dari yang kelas atas hingga kecil berjajar di setiap sudut jalanan kota ini.

Baca Juga: 7 Destinasi Wisata Terbaik di Portugal, Instagramable!

3. Miradouro de Nossa Senhora da Conceição

5 Tujuan Wisata Terpopuler di Horta, Portugal untuk Kamu Si PenjelajahMiradouro de Nossa Senhora (instagram.com/lp_vieira)

Miradouro de Nossa Senhora da Conceição merupakan titik pengamatan pemandangan 360 derajat Kota Horta. Dari sini, kamu bisa melihat kota, perbukitan, dan juga lautan sekitar Horta yang sangat menawan dan spektakuler.

Namun, jika ingin pergi ke tempat ini, pastikan kamu datang saat cuaca cerah. Untuk sampai ke Miradouro de Nossa Senhora da Conceição, kamu bisa berkendara ke utara atau naik kendaraan umum dari pusat kota Horta.

4. Fort of Santa Cruz

5 Tujuan Wisata Terpopuler di Horta, Portugal untuk Kamu Si PenjelajahFort of Santa Cruz (instagram.com/marialamagalhaes)

Sebagai salah satu kota pelabuhan di pulau terpencil, Horta sering menjadi mangsa bagi para bajak laut hingga tentara angkatan laut asing. Hal tersebut yang memprakarsai dibangunnya benteng Santa Cruz.

Pembangunan benteng ini selesai pada tahun 1567 dan menjadi bagian dari proyek pertahanan pesisir kawasan Azores. Kini, benteng tersebut telah berubah menjadi museum. Bahkan ada sebagian bangunannya digunakan sebagai penginapan.

5. Capelinhos

5 Tujuan Wisata Terpopuler di Horta, Portugal untuk Kamu Si PenjelajahCapelinhos (instagram.com/jeronimojjsantos)

Destinasi wisata terakhir di Horta yang wajib kamu kunjungi adalah Capelinhos. Tempat ini merupakan sebuah tanjung yang terbentuk akibat aktivitas vulkanik gunung berapi.

Hal yang paling menarik di sini adalah sebuah mercusuar terbengkalai yang masih kokoh berdiri. Meskipun terlihat sedikit menyeramkan, tapi lokasi berdirinya mercusuar tersebut bisa jadi latar fotomu yang indah bertema vintage. Menarik, bukan?

Horta memiliki sejumlah destinasi wisata menarik yang bisa jadi referensimu ketika berlibur di Portugal. Bagaimana, tertarik menjadikan kota tersebut sebagai lokasi vacation-mu selanjutnya?

Baca Juga: 5 Destinasi Pantai Paling Hits di Portugal, Panoramanya Lebih Eksotis!

Dimas Hutama Photo Verified Writer Dimas Hutama

@dimashutama_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya