5 Wisata Sejarah di Catania-Italia, Buat Liburanmu Lebih Berwarna

Kota terbesar kedua di Pulau Sisilia

Sebagai kota terbesar kedua di Pulau Sisilia, Catania tentu bisa dibilang punya segalanya dibanding kota-kota lainnya di pulau tersebut. Salah satunya adalah soal tempat-tempat menarik yang bisa jadi objek wisata.

Kota ini memiliki berbagai situs bersejarah, yang sebagian berasal dari zaman Romawi dan masih terlihat sampai sekarang. Maka dari itu, objek wisata sejarah tetap menjadi daya tarik utama dari kota ini. Apa saja wisata di Catania? Berikut informasinya.

1. Cathedral of Catania

5 Wisata Sejarah di Catania-Italia, Buat Liburanmu Lebih BerwarnaCathedral of Catania (instagram.com/misulina)

Katedral Catania menjadi salah satu bangunan paling disorot di pusat kota tua, tepatnya di Piazza Del Duomo atau alun-alun utama. Gaya arsitektur Norman dan Baroknya merupakan mahakarya yang sangat luar biasa.

Katedral ini sudah dibangun sejak abad ke-11. Namun, akibat bencana alam, bangunannya sering hancur dan kemudian dibangun lagi. Selain fasadnya yang mengagumkan, di bagian dalam Katedral ini juga terdapat banyak lukisan dinding yang indah.

2. Castello Ursino

5 Wisata Sejarah di Catania-Italia, Buat Liburanmu Lebih BerwarnaCastello Ursino (instagram.com/dasu75)

Castello Ursino aatau Kastil Ursino merupakan sebuah situs bersejarah yang berasal dari abad ke-13. Kastil ini dahulunya dibangun oleh Raja Frederick II dan menjadi bagian dari Kerajaan Sisilia.

Hingga sekarang, kastil ini masih tetap berdiri kokoh, meskipun ada beberapa kecil bagiannya yang rusak termakan waktu. Yang paling menarik, keempat menara raksasanya masih berdiri sesuai bentuk aslinya. Castello Ursino kini telah dialihfungsikan menjadi sebuah museum.

Baca Juga: 5 Destinasi Liburan Menarik yang Terdapat di Siena, Italia, Kental Sejarah!

3. Monastero dei Benedettini

5 Wisata Sejarah di Catania-Italia, Buat Liburanmu Lebih BerwarnaMonastero dei Benedettini (instagram.com/i.n.d.i.g.e.n.a)

Terdaftar sebagai bagian dari situs warisan dunia UNESCO, Monastero dei Benedettini atau Kompleks Biara Benediktin adalah ikon menarik di kota Catania. Biara yang didirikan pada tahun 1558 ini merupakan salah satu biara terbesar di Eropa.

Di sini, kamu bisa melihat keindahan kota Catania dari ketinggian dengan cara naik ke puncak kubah Basilika. Selain itu, dinding-dindingnya yang artistik bisa menjadi latar belakang fotomu agar lebih terlihat instagramable.

4. Teatro Romano

5 Wisata Sejarah di Catania-Italia, Buat Liburanmu Lebih BerwarnaTeatro Romano (instagram.com/cristoforosono)

Catania tak ketinggalan memiliki sebuah teater kuno yang cukup besar. Berlokasi di anatara Kompleks Biara Benediktin dan juga Katedral Catania, teater ini dibangun pada abad ke-2 yang beberapa bagian kursinya dibuat dari lava gunung berapi Etna.

Ini menjadi situs menarik yang tak boleh dilewatkan ketika berkunjung ke Catania. Meskipun sudah tak terpakai, namun kesan zaman Romawi masih terasa jelas ketika kamu berada di tempat ini.

5. Aci Castello

5 Wisata Sejarah di Catania-Italia, Buat Liburanmu Lebih BerwarnaAci Castello (instagram.com/ametista.viola)

Di ujung utara pantai Catania, kamu akan menemukan sebuah kota kecil indah bernama Aci Castello. Kota kecil ini awalnya hanya sebuah desa yang berdiri di sekitar kastil di atas tebing dan sudah ada sejak tahun 1076.

Dari sini, kamu bisa melihat pemandangan pantai dan laut yang eksotis dari ketinggian. Tak hanya itu, kota kecil Aci Castello juga layak untuk dikunjungi dengan berbagai bangunan abad pertengahannya.

Lima objek wisata di Catania tersebut bisa jadi ide liburanmu ketika berlibur ke Italia, khususnya di Pulau Sisilia. Dengan banyak destinasi menarik, tentu kota ini sayang jika kamu lewatkan, ya!

Baca Juga: 5 Fakta Sejarah Pertempuran Adwa, Hancurnya Italia di Ethiopia

Dimas Hutama Photo Verified Writer Dimas Hutama

@dimashutama_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya