Sejuk dan Tenang, Ini Dia 7 Lokasi Syuting "When The Weather Is Fine"

Bisa jadi referensi liburan pasca pandemi nanti lho!  

When The Weather is Fine telah mengakhiri masa tayangnya sejak 21 April 2020 lalu tetapi rupanya masih banyak penggemar yang belum bisa move on darinya. Bagaimana tidak, drama yang dibintangi Park Min-young, Seo Kang-joon, Lee Jae-woo, Kim Hwan-hee, dan Moon Jeong-hee ini menampilkan alur cerita dan scene yang tidak biasa.

Ceritanya bermula dari kepulangan Mok Hae-won (Park Min-young), seorang pemain sekaligus pengajar cello, ke Desa Bukhyeon pada musim dingin karena lelah dengan kehidupan di Seoul. Hae-won yang pendiam dan menyimpan banyak luka di masa lalunya kemudian bertemu dengan Im Eun-seob (Seo Kang-joon), teman masa SMA yang membuka toko buku bernama “Goodnight Bookstore”.

Perlahan, Hae-won mulai menyembuhkan lukanya dan belajar banyak hal dari keputusannya tinggal di desa.

Nah, selain para pemain dan alur cerita yang menarik, pemilihan lokasi yang sepenuhnya berada di pedesaan pada musim dingin pun tak kalah seru lho! Penonton tidak disuguhi latar gedung-gedung tinggi, rumah mewah, subway, atau rooftop cafe, melainkan perbukitan, ladang, dan pemandangan alam lainnya.

Kira-kira di mana saja lokasi syutingnya? Simak penjelasan di bawah ini ya!

1. Yeongwol County  

Sejuk dan Tenang, Ini Dia 7 Lokasi Syuting When The Weather Is Finehancinema.net

Bukhyeon-ri atau Desa Bukhyeon merupakan desa fiktif yang menjadi set lokasi atau latar tempat utama drama When The Weather is Fine. Wilayah ini berada di Kota Yeongwol, Provinsi Gangwon atau sekitar 2,5 jam perjalanan dari Seoul menggunakan kendaraan umum.

Kota Yeongwol terkenal dengan pemandangan alamnya yang indah dan alami karena dikelilingi beberapa wilayah pegunungan, seperti Pegunungan Charyeong di utara dan Pegunungan Sobaek di selatan.

Sektor pariwisatanya dikelola dengan sangat baik, mulai dari wisata pedesaan, museum, observatorium, kuil, air terjun, sungai, berbagai macam atraksi air, hingga festival-festival kebudayaan tradisional Korea Selatan. Kalian tertarik berkunjung ke sini?

2. Yemi Station  

Sejuk dan Tenang, Ini Dia 7 Lokasi Syuting When The Weather Is Finehancinema.net

Pada episode 2, Mok Hae-won yang masih SMA harus pindah ke desa dan diasuh nenek dan bibinya karena ibunya dipenjara. Ia sampai di sebuah stasiun sambil membawa koper besar.

Selanjutnya pada episode 12, Hae-won bolos sekolah dan ingin pergi jauh karena tidak tahan dengan ejekan teman-temannya. Rupanya, Eun-seob saat itu juga berada di stasiun tapi mengurungkan niatnya pergi dan malah mengikuti Hae-won.

Stasiun yang digambarkan sebagai Stasiun Hyecheon itu sebenarnya dalam kehidupan nyata adalah Stasiun Yemi. Stasiun yang dibuka pada tahun 1957 ini menghubungkan Jalur Taebaek dan Jalur Hambaek. Lokasinya berada di Jalan Hambaek, Desa Yemi, Sindong, Kota Jeongseon, Provinsi Gangwon.

Stasiun ini juga dikenal sebagai titik awal untuk mendaki Duwibong Trail, sebuah jalur kereta pegunungan yang kerap digunakan untuk melihat bunga azalea merah muda mekar pada awal Juni.

3. Juncheon Seopdali Bridge   

Sejuk dan Tenang, Ini Dia 7 Lokasi Syuting When The Weather Is Finekoreandramaland.com

Pada episode 2, para anggota klub buku berkumpul di Goodnight Bookstore. Mok Hae-won membacakan sebuah puisi yang ada di dalam novel karangan bibinya, Shim Myeong-yeo (Moon Jeong-hee). Kemudian muncul latar tempat berupa sungai dan jembatan yang dinaungi salju sebagai background scene dari puisi yang dibacakan Hae-won.

Jembatan tersebut bernama Juncheon Seopdali yang terbentang di atas Sungai Jucheon, Desa Panun, Jucheon, Kota Yeongwol, Provinsi Gangwon. Jembatan ini terbuat dari batang kayu, pohon pinus, dan tanah. Uniknya, jembatan ini selalu dibangun ulang setiap tahun menjelang musim dingin dan hanya digunakan sampai awal musim panas.

Baca Juga: 7 Stasiun Lawas di Korea Selatan Ini Pernah Jadi Lokasi Syuting KDrama

4. Caffé Tiamo  

Sejuk dan Tenang, Ini Dia 7 Lokasi Syuting When The Weather Is Finekoreandramaland.com

Pada episode 3, Hae-won bersama Eun-seob pergi ke kota. Sembari menunggu Eun-seob yang masih ada keperluan, ia pun menunggu di sebuah kafe dan membaca buku. Kim Bo-young (Im Se-mi) menelepon dan mengajak Hae-won bertemu tetapi ditolak oleh Hae-won.

Selanjutnya pada episode 4, tanpa sengaja Hae-won bertemu Bo-young dan minum kopi di kafe ini. Mereka pun mencoba mencurahkan perasaan masing-masing atas kejadian yang terjadi ketika mereka SMA.

Kafe tempat Hae-won bertemu Bo-young tersebut bernama Caffé Tiamo yang terletak di 53-1 Jalan Jungang, Desa Yeongheung, Kota Yeongwol, Provinsi Gangwon. Selain dua episode di atas, kafe ini juga kerap muncul dalam beberapa episode lainnya sebagai tempat pertemuan para tokoh-tokohnya.

5. Hwanbyokjeong  

Sejuk dan Tenang, Ini Dia 7 Lokasi Syuting When The Weather Is Finekoreandramaland.com

Pada episode 4, Lee Jang-woo (Lee Jae-wook) dan rekan satu kantor mengadakan upacara pembukaan tahun 2020 dengan mendaki ke sebuah bukit. Mereka kemudian berfoto dan beristirahat di sekitar paviliun yang dibangun di puncak bukit tersebut.

Selain itu, pada episode 8, Mok Hae-won mengikuti Im Eun-seob ke gunung untuk mengambil barang yang tertinggal di sebuah rumah. Kemudian Hae-won memutuskan pergi ke puncak dan Eun-seob mengikutinya. Di sanalah Hae-won mencurahkan segala isi hatinya, terutama karena mengira Eun-seob tidak menyukainya.

Namun yang terjadi selanjutnya di luar dugaan, Eun-seob menciumnya dan mengisyaratkan bahwa ia juga menyukai Hae-won.

Kedua adegan tersebut dilakukan di lokasi yang sama hanya berbeda titik, yaitu Hwanbyokjeong. Hwanbyokjeong yang berarti “jaga hatimu bersih dan biru” ini merupakan sebuah paviliun yang terletak di puncak gunung Desa Saean, Chilseong, Kota Goesan, Provinsi Chungcheongbuk.

Paviliun ini selesai dibangun pada tahun 2011. Di bawahnya gunung ini terdapat Waduk Chilsung. Tidak jauh dari tempat ini terdapat Taman Nasional Songnisan sepanjang Dinding Sirkular Gosan yang juga merupakan jalur gunung tua.

6. Daeshin Middle and High School  

Sejuk dan Tenang, Ini Dia 7 Lokasi Syuting When The Weather Is Finehancinema.net

Salah satu lokasi penting yang kerap muncul dalam drama ini adalah SMA Hyecheon, sebuah sekolah tempat sebagian besar penduduk penduduk Hyecheon dan Desa Bukhyeon mengenyam pendidikan, termasuk Im Eun-seob, Mok Hae-won, Lee Jang-woo (Lee Jae-wook), dan Im Hwi (Kim Hwan-hee). Mok Hae-won semula sekolah di Seoul kemudian pindah ke sini dan berada di bawah pengasuhan bibinya.

Pada episode 6, diadakan acara reuni bersama dalam rangka ulang tahun ke-50 SMA Hyecheon yang diketuai oleh Lee Jang-woo. Pada momen itulah Hae-won mengakui perasaannya kepada seorang Eun-seob.

Dalam kehidupan nyata, sekolah tersebut adalah Daeshin Middlie and High School atau SMP dan SMA Daeshin. Berdiri sejak tahun 1955, sekolah ini dulunya merupakan sekolah pertanian dan menjadi sekolah pertama di Desa Hupo, Wilayah Daesin, Kota Yeoju, Provinsi Gyeonggi.

7. Siheung Gaetgol Ecological Park  

Sejuk dan Tenang, Ini Dia 7 Lokasi Syuting When The Weather Is Finevisitkorea.or.id

Pada episode 11, setelah bertamu ke rumah pemilik gedung Goodnight Bookstore, Eun-seob dan Hae-won mengunjungi sebuah taman dan berjalan-jalan sebentar di sana. Hae-won kemudian menceritakan tentang masa lalunya kepada Eun-seob.

Taman tempat mereka jalan-jalan tersebut bernama Siheung Gaetgol Ecological Park atau Taman Ekologi Siheung Gaetgol. Taman yang terletak di wilayah Yeonseong, Kota Siheung, Provinsi Gyeonggi ini dibangun pada pertengahan tahun 1930 dan digunakan untuk produksi garam yang akan diekspor ke Jepang melalui bekas Jalur Suin dan Jalur Gyeongbu ke Pelabuhan Busan.

Sejak tahun 2012, Taman Ekologi Siheung Gaetgol berfungsi sebagai cadangan lahan basah nasional yang terletak di wilayah Laut Timur Korea Selatan. Daya tarik utama taman ini adalah Wave Observatory, sebuah menara kayu dengan jalan melingkar.

Nah, itu dia 7 lokasi syuting drama When The Weather is Fine yang tampak tenang, sejuk, dan pastinya bikin kalian pengen buru-buru bikin itinerary ke sana juga. Jadi, mau ke mana dulu nih?

Baca Juga: 10 Masakan Nasi Khas Korea Selatan yang Sedap, Mana Favoritmu?

Fasrinisyah Suryaningtyas Photo Verified Writer Fasrinisyah Suryaningtyas

Scribo ergo sum | instagram : @fasrinisyah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya