9 Fakta Sunshine Studio yang Jadi Lokasi Syuting KDrama Mr. Sunshine

Serasa melintasi waktu ke era kolonial Jepang

Para penggemar KDrama Mr. Sunshine (2018) tentu tidak asing dengan tempat yang satu ini. Lokasi syuting drama ini bernama Sunshine Studio. Di sinilah sebagian besar adegan-adegan penting dalam drama yang dibintangi Lee Byung Hoon, Kim Tae Ri, dan Yoo Yeon Seok tersebut difilmkan.

Saat ini, Sunshine Studio telah berkembang dari sebuah set film menjadi destinasi wisata yang populer di Kota Nonsan. Seperti apa gambaran kompleks ini dalam kehidupan nyata? Cek faktanya di bawah ini!

1. Berdiri atas prakarsa Hwa&dam Pictures dan SBS A&T, Sunshine Studio merekonstruksi wilayah Kekaisaran Korea pada akhir 1800-an sampai awal 1900-an

9 Fakta Sunshine Studio yang Jadi Lokasi Syuting KDrama Mr. Sunshinepotret para pemain KDrama Mr. Sunshine di Sunshine Studio (program.tving.com)

2. Setelah selesai proses syuting Mr. Sunshine, studio ini mulai dibuka untuk publik pada 31 Oktober 2018 dan dinamakan sesuai drama tersebut

9 Fakta Sunshine Studio yang Jadi Lokasi Syuting KDrama Mr. Sunshinepotret kompleks Sunshine Studio (english.visitkorea.or.kr)

3. Lokasinya berada di 102 Bonghwang-ro, Yeonmu-eup, Nonsan, Provinsi Chungcheongnam, Korea Selatan, satu kompleks dengan Sunshine Land

9 Fakta Sunshine Studio yang Jadi Lokasi Syuting KDrama Mr. Sunshinepotret kompleks Sunshine Studio (instagram.com/sunshinestudio_kr)

4. Kompleks ini buka setiap hari kecuali hari Rabu pukul 10.00-18.00 KST. Para pengunjung dikenakan biaya masuk mulai dari 4.000-8.000 won

9 Fakta Sunshine Studio yang Jadi Lokasi Syuting KDrama Mr. Sunshinepotret salah satu bangunan di Sunshine Studio (sunshinestudio.co.kr)

5. Bangunan paling populer tentu saja Glory Hotel. Lantai satu digunakan sebagai ruangan teater dan lantai dua adalah kafe Sunshine Gabaejeung

9 Fakta Sunshine Studio yang Jadi Lokasi Syuting KDrama Mr. Sunshinepotret Glory Hotel di Sunshine Studio (sunshinestudio.co.kr)

Baca Juga: 7 Lokasi Syuting KDrama di Yeoju, Ada Rumah Park Seo Joon dan Hyun Bin

6. Bangunan replika Hansung Electric Co. ini menjadi ruang pameran, toko merchandise, dan photo zone dengan latar kantor Eugene Choi

9 Fakta Sunshine Studio yang Jadi Lokasi Syuting KDrama Mr. Sunshinepotret replika bangunan Hansung Electric Co di Sunshine Studio (sunshinestudio.co.kr)

7. Para pengunjung bisa menyewa berbagai macam baju vintage, retro, bahkan hanbok ala tahun 1900-an di The Boutique untuk berfoto

9 Fakta Sunshine Studio yang Jadi Lokasi Syuting KDrama Mr. Sunshinetempat penyewaan baju, The Boutique, di Sunshine Studio (sunshinestudio.co.kr)

8. Seluruh sudut di Sunshine Studio merupakan area foto yang estetik, termasuk replika Jongno Street ini. Ada trem-nya juga lho!

9 Fakta Sunshine Studio yang Jadi Lokasi Syuting KDrama Mr. Sunshinepotret suasana Sunshine Studio ketika musim dingin (instagram.com/sunshinestudio_kr)

9. Selain Mr. Sunshine, studio ini juga pernah muncul dalam drama The King: Eternal Monarch (2020) dan My Roommate Is A Gumiho (2021)

9 Fakta Sunshine Studio yang Jadi Lokasi Syuting KDrama Mr. Sunshinepotret Lee Min Ho dan Kim Go Eun di Sunshine Studio (dok. SBS/The King: Eternal Monarch)

Menarik sekali, ya Sunshine Studio ini dalam kehidupan nyata. Jadi tak sabar buat berkunjung ke sana suatu hari nanti dengan mencoba berbagai pakaian retro dan berfoto di semua sudut tempat ala KDrama Mr. Sunshine. Kalian tertarik juga datang ke sini?

Baca Juga: Kafe hingga Observatorium, Ini Dia 6 Lokasi Syuting KDrama di Yeongwol

Fasrinisyah Suryaningtyas Photo Verified Writer Fasrinisyah Suryaningtyas

Scribo ergo sum | instagram : @fasrinisyah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya