7 Destinasi Wisata di Pulau Jeju ala KDrama 'More Than Friends'

Pesona Pulau Jeju memang gak pernah pudar 

Siapa yang tak kenal dengan Pulau Jeju? Tak perlu banyak gambar atau kata-kata manis lagi untuk menjelaskan tentang pesonanya. Begitu mendengar namanya pasti langsung muncul bayangan berbagai destinasi wisata yang sangat indah.

Pesona Pulau Jeju juga kerap muncul dalam KDrama, salah satunya adalah More Than Friends (JTBC, 2020). Drama yang dibintangi Ong Seung Wu, Shin Ye Eun, dan Kim Dong Joon ini bercerita tentang hubungan Lee Soo (Ong Seung Wu) dan Kyung Woo Yeon (Shin Ye Eun). Karena suatu kesalahpahaman, mereka harus saling memendam perasaan masing-masing selama sepuluh tahun.

Pada episode 2, Soo dan Woo Yeon tanpa sengaja bertemu di Pulau Jeju setelah tiga tahun tak bersua. Well, sesuai dengan plotnya tentu saja pengambilan gambar juga dilakukan di Pulau Jeju. Penasaran di mana saja lokasi-lokasi tersebut? Simak ulasan di bawah ini ya!

1. Imjingotaek 

7 Destinasi Wisata di Pulau Jeju ala KDrama 'More Than Friends'Imjingotaek Jeju (imjingotaek.com)

Dalam drama More Than Friends, Imjingotaek ini digambarkan sebagai ‘Penginapan Jieum’. Kyung Woo Yeon bekerja paruh waktu selama dua pekan di sini sembari berkeliling menyebarkan kartu pos kaligrafi buatannya di beberapa toko buku. Tanpa disadari, Lee Soo ternyata juga menginap di sini.

Imjingotaek yang berarti Rumah Tua Imjin ini terletak di Desa Sangdo, Gujwa, Pulau Jeju. Bangunan ini dibangun pada tahun 1592 (tahun Imjin) sebagai rumah Yangban oleh leluhur pemiliknya. Khawatir akan roboh dimakan usia, sang pemilik kemudian melakukan pemugaran yang memakan waktu dua tahun. Pada musim gugur tahun 2019, bangunan ini pun dibuka sebagai penginapan.

Imjingotaek ini menyediakan dua jenis kamar yang bisa disewa, yaitu Ankeri-dong yang berkapasitas maksimal 4 orang dan Mokari-dong yang berkapasitas maksimal 6 orang.

Biaya sewa per kamar berkisar antara KRW 320.000 sampai KRW 380.000 (sekitar IDR 4.095.000 sampai IDR 4.870.000) per malam tergantung hari atau musim. Harga tersebut cukup worthy jika dibandingkan dengan pengalaman yang didapat berupa tempat yang nyaman diiringi dengan pemandangan laut, awan, dan Gunung Hallasan di sekitarnya.

2. Sorisomun Books 

7 Destinasi Wisata di Pulau Jeju ala KDrama 'More Than Friends'Sorisomun Books Jeju (instagram.com/sorisomoonbooks)

Sorisomun Books atau Sound and Rumor Bookstore ini menjadi toko buku pertama yang didatangi Kyung Woo Yeon. Ia meminta izin kepada penjaga toko buku untuk memajang kartu pos kaligrafi buatannya di salah satu sudut toko meski si penjaga tidak tertarik. Ketika keluar ia pun bertemu On Joon Soo (Kim Dong Joon) untuk pertama kalinya.

Sorisomun Books merupakan toko buku independen yang dibuka pada tahun 2019 dan berlokasi di Desa Sangmyeong, Hallim, Pulau Jeju. Toko ini begitu populer di kalangan pecinta buku karena suasananya nyaman. Mereka bisa membaca buku dengan optimal karena pengaturan ruangan, cahaya, aroma, dan kebisingannya telah diatur sedemikian rupa sehingga tidak mengganggu siapapun yang ada di dalamnya.

Toko ini memiliki tiga ruangan, yaitu Picture Bookself, ruangan untuk memajang buku-buku sesuai dengan subjeknya; The Writer’s Room, ruangan untuk para penulis sharing dengan pembaca; dan Curation Room, ruangan untuk kurasi atau memilih buku-buku yang akan direkomendasikan kepada pembaca sesuai dengan minat mereka.

Wah, para pencinta buku pasti betah ya di sini!

3. Yongnuni Oreum 

7 Destinasi Wisata di Pulau Jeju ala KDrama 'More Than Friends'Yongnuni Oreum Jeju (visitjeju.net)

Karena sedikit kecewa dengan kejadian di toko buku, Kyung Woo Yeon kemudian menghibur diri dengan pergi ke sebuah bukit. Di waktu yang sama, Lee Soo juga pergi ke bukit tersebut. Mereka pun akhirnya bertemu setelah tiga tahun tidak saling berkabar. Woo Yeon yang terkejut berusaha melarikan diri tapi malah jatuh dan kakinya terkilir. Lee Soo kemudian menggendongnya untuk menuruni bukit.

Bukit tempat pertemuan mereka tersebut adalah Yongnuni Oreum atau ​​juga biasa disebut Yonganak yang berarti Gunung Mata Naga. Bukit setinggi 88 meter ini merupakan satu dari lebih dari 360 kerucut akumulasi bahan vulkanik (oreum) asli Pulau Jeju dan memiliki tiga puncak. Lokasinya berada di Desa Jongdal, Gujwa, Jeju.

Bukit ini menjadi spot favorit dan incaran para fotografer karena garis punggungannya yang terlihat seperti badan manusia.

Sayangnya, mulai 1 Februari 2021 hingga 21 Januari 2023 dikenakan akses terbatas untuk memasuki Yongnuni Oreum (bahkan tertutup untuk umum) karena adanya program restorasi dan pengelolaan ekosistem di sana.

Wah, harus bersabar nunggu dua tahun nih!

Baca Juga: 7 Kafe Ala KDrama di Pulau Jeju Ini Asyik buat Nongkrong Lho!

4. Daesugul 

7 Destinasi Wisata di Pulau Jeju ala KDrama 'More Than Friends'Daesugul Jeju (daesugul.modoo.at)

Lee Soo meminta ditraktir makan karena telah menolong dan membawa Woo Yeon ke klinik. Mereka kemudian pergi ke sebuah restoran dan duduk di ruangan outdoor sembari menanyakan kabar dan tujuan masing-masing datang ke Pulau Jeju.

Restoran tempat Woo Yeon dan Soo makan tersebut bernama Daesugul yang terletak di Desa Pyeongdae, Gujwa, Pulau Jeju dan dibuka sejak tahun 2017. Restoran ini menyediakan aneka olahan seafood asli dari laut di sekitar Jeju. Beberapa jenis seafood bahkan ditangkap langsung oleh haenyeo, para penyelam wanita tradisional yang mencari hasil laut seperti kerang dan abalon dengan cara menyelam hingga ke kedalaman 20 meter.

Beberapa menu andalan Daesugul diantaranya seong-gemiyeoggug (sup landak laut), bomalmiyeoggug (sup rumput laut bomal), dalgbokk-eumtang (sejenis ayam pedas), samchigu-i (makarel panggang), yeolmugugsu (mie yeolmu), solakkochi (sate keong), dan masih banyak lainnya. Bikin ngiler kan?

5. Moon Book Bread 

7 Destinasi Wisata di Pulau Jeju ala KDrama 'More Than Friends'Moon Book Bread Jeju (instagram.com/moon_book_bread)

Sebelum kembali ke Seoul, Kyung Woo Yeon ingin pergi ke Kafe Metaphor. Siapa sangka Lee Soo juga melakukan pertemuan dengan On Joon Soo (Direktur Penerbit Metaphor) di kafe ini untuk membicarakan proyek buku. Woo Yeon kemudian bertemu Lee Soo di taman belakang.

Lokasi Kafe Metahpor tersebut sebenarnya adalah Moon Book Bread, toko buku independen sekaligus toko roti (bakery). Dibuka pada tahun 2020 lalu, toko ini terletak di 10-12 Daesu-gil, Gujwa, Pulau.

Selayaknya sebuah toko buku, di dalamnya terdapat rak-rak display dan menjual beraneka genre buku. Beberapa kursi dan meja ala kafe tertata rapi di beberapa sudut ruangan.

6. Xiongdi 

7 Destinasi Wisata di Pulau Jeju ala KDrama 'More Than Friends'Xiongdi Jeju (instagram.com/jeju_xiongdi_official)

Selesai berkeliling ke beberapa toko buku untuk membagikan dan memajang kartu pos yang bertuliskan kaligrafi, Kyung Wo Yeon dan Soo makan di sebuah kafe bernama Xiongdi. Lokasinya berada di tepi pantai atau tepatnya di Desa Pyeongdae, Gujwa, Pulau Jeju.

Kafe yang baru dibuka pada tahun 2020 ini menyediakan signature menu berupa olahan pasta, aneka cake, kopi, wine, koktail, dan dessert. Dalam bahasa Mandarin, kata Xiongdi berarti saudara.

7. Sinchang Windmill Coastal Road 

7 Destinasi Wisata di Pulau Jeju ala KDrama 'More Than Friends'Sinchang Windmill Coastal Road Jeju (instagram.com/visitjeju.en)

Akhirnya Kyung Woo Yeon selesai membagikan semua kartu kaligrafinya dengan ditemani Lee Soo. Mereka kemudian duduk di tepi pantai dengan pemandangan windmill. Sembari minum, Soo memberikan Woo Yeon sebuah kompas untuk menenangkan pikirannya. Dan menjelang senja, keduanya pun berjalan lebih dekat ke pantai. Woo Yeon mengucapkan kata perpisahan tetapi ditepis oleh Soo.

Lokasi tempat Soo dan Woo Yeon duduk tersebut adalah Sinchang Windmill Coastal Road, Desa Sinchang, Hangyeong, Pulau Jeju. Posisinya berada di sisi barat laut Pulau Jeju dan memiliki kincir angin di sepanjang garis pantai sebagai landmark-nya. Kincir angin tersebut berfungsi sebagai pembangkit listrik tenaga angin.

Selain itu, pesona senja di pantai ini juga menjadi magnet yang menarik para wisatawan dan fotografer untuk mengabadikan momen indah mereka di sana. Kamu juga mau?

Nah, itu dia 7 lokasi syuting drama More Than Friends di Pulau Jeju yang bisa kamu masukkan dalam wishlist destinasi liburan. Eits, tapi liburannya harus menunggu pandemi COVID-19 ini selesai ya!

 

Baca Juga: 10 Fakta Menarik Pulau Jeju, Destinasi dengan Panorama Menakjubkan

Fasrinisyah Suryaningtyas Photo Verified Writer Fasrinisyah Suryaningtyas

Scribo ergo sum | instagram : @fasrinisyah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya