7 Kota Cantik di Amalfi Coast Italia yang Wajib Masuk Wishlist Liburanmu

Penuh dengan bangunan cantik bernuansa Mediterania lho!

Nama Amalfi Coast mungkin masih belum familiar di telinga kalian. Tetapi bagi sebagian besar orang Eropa, Amalfi Coast menjadi salah satu destinasi favorit untuk mengisi waktu liburan musim panas. Wilayah yang dalam bahasa Italia disebut dengan Costiera Amalfitana ini terletak di Italia bagian barat daya, tepatnya di Provinsi Salerno, Campania atau sekitar 4 jam perjalanan darat dari Roma, ibukota Italia.

Amalfi Coast sendiri merupakan coastline atau garis pantai yang membentang sepanjang hampir 50 kilometer di Laut Mediterania. Di sekitarnya terdapat kota-kota cantik dengan tata kota unik nan cantik yang diperkirakan sudah ada sejak abad pertengahan.

Pada tahun 1997 UNESCO menobatkan wilayah ini sebagai World Heritage Sites karena keindahan alam, arsitektur, topografi, dan budaya yang sejak abad pertengahan serta menjadi contoh gambaran lanskap Mediterania yang hangat dan memikat hati siapapun.

Kira-kira seperti apa pemandangan 7 kota cantik di wilayah Amalfi Coast?

1. Amalfi

7 Kota Cantik di Amalfi Coast Italia yang Wajib Masuk Wishlist Liburanmuwww.instagram.com/italy.vacations

Nama Amalfi Coast diambil dari nama kota ini. Sebagai kota induk, Amalfi menjadi tujuan pertama sebelum menjelajahi seluruh wilayah Amalfi Coast. Kota ini sarat dengan nilai sejarah karena telah berdiri sejak zaman Romawi dan menjadi salah satu penghubung perdagangan dengan wilayah Timur.

Bangunan-bangunan tuanya pun masih terjaga dengan sangat baik sampai sekarang. Lorong-lorong jalan berbatu rapi yang tidak terlalu lebar menjadi penghubung antara satu tempat dengan tempat lainnya. Di pusat kota terdapat Katedral St. Andrew yang arsitekturnya bergaya gotik-romawi, menara lonceng, dan Handmade Paper Museum yang sayang untuk dilewatkan.

2. Atrani

7 Kota Cantik di Amalfi Coast Italia yang Wajib Masuk Wishlist Liburanmuwww.instagram.com/italy.vacations

Atrani merupakan desa nelayan yang merupakan kota terkecil di wilayah selatan Italia dengan jumlah penduduk kurang dari 1.000 orang. Dari tepian laut, Atrani menyuguhkan pemandangan rumah-rumah berwarna putih dengan balkon-balkon yang penuh dengan bunga.

Menuju pusat kota, struktur bangunan dan jalanan khas abad pertengahan dengan kubah dan lengkungan di bagian atasnya pun semakin memanjakan mata. Umumnya bangunan-bangunan tua tersebut digunakan sebagai gereja.

Di bagian timur Atrani juga terdapat Gua Masaniello yang memiliki nilai sejarah penting karena pernah digunakan sebagai tempat berlindung para pemimpin revolusioner Italia abad ke-17. Tidak jauh dari gua juga terdapat rumah Masaniello yang dibuka untuk wisatawan.

3. Furore

7 Kota Cantik di Amalfi Coast Italia yang Wajib Masuk Wishlist Liburanmuwww.instagram.com/italy.vacations

Furore merupakan sebuah wilayah yang unik karena terletak di antara tebing-tebing tinggi. Dulunya Furore merupakan tempat orang-orang buangan sehingga dijuluki "the town that doesn't exist" alias kota yang tidak ada. Selama berabad-abad, komunitas tersebut tumbuh menjadi kaum urban yang meski hidup terisolasi tetapi mampu membangun wilayahnya melalui berbagai sektor : pertanian, perdagangan dan industri parbik kertas.

Pedesaan di Furore dikelilingi oleh kebun-kebun anggur, zaitun, dan lemon. Rumah-rumah bercat putih yang menjadi kanvas mural “en plain air” menjadikan Furore sebagai “painted village”. Di sekitar rumah-rumah tersebut ditanami beraneka macam bunga dan blackberry.

Daya tarik utama Furore adalah fjord atau Fiordo di Furore yang merupakan teluk atau celah yang terletak di antara dua tebing tinggi dan selalu ramai dikunjungi para wisatawan. Di antara dua tebing tersebut terdapat sebuah jembatan setinggi 30 meter. Setiap minggu pertama di bulan Juli, tempat ini menjadi tuan rumah untuk MarMeeting - High Diving World Championship atau Kejuaraan Menyelam Dunia.

4. Positano

7 Kota Cantik di Amalfi Coast Italia yang Wajib Masuk Wishlist Liburanmuwww.instagram.com/italy.vacations

Dari tiga belas kota di Amalfi Coast, Positano merupakan kota yang paling dikenal dan dikunjungi banyak wisatawan dari dalam maupun luar negara Italia. Kota ini memiliki jajaran rumah yang seakan “menempel” di perbukitan curam, berwarna pastel yang cerah dengan ribuan anak tangga serta jalan sempit yang menghubungkan satu tempat dengan tempat lainnya. Dan yang paling menarik perhatian adalah pemandangan Laut Mediterania yang membentang luas sejauh mata memandang.

Sama seperti kota-kota di Amalfi Coast lainnya, Positano memiliki banyak bangunan tua yang bersejarah dan masih terjaga dengan baik sampai sekarang, antara lain gereja-gereja dan kapel; menara-menara dan benteng yang dulunya berfungsi untuk menjaga kota dari serangan bajak laut, yaitu Menara Fornillo, Menara Trasita, Menara Sponda dan Menara Gallo; serta Grotta La Porta, situs pemukiman manusia pada Zaman Paleolitikum.

Selain bangunan bersejarah, Positano terkenal dengan sandal kulit handmade dan pakaian katun kualitas tinggi yang dikenal dengan sebutan ”Moda Positano”. Wah, jangan kalap ya guys kalau ke sini!

5. Ravello

7 Kota Cantik di Amalfi Coast Italia yang Wajib Masuk Wishlist Liburanmuwww.instagram.com/italy.vacations

Ravello merupakan kota kecil yang terletak di bagian tengah Amalfi Coast. Dahulu kota ini merupakan pelabuhan maritim dan salah satu pusat perdagangan yang sangat penting. Pemandangan Laut Mediterania yang hangat dan indah bukan satu-satunya daya tarik tempat ini. Ada juga Duomo di Ravello atau Katedral Ravello yang terbuat dari batuan marmer dan berusia ratusan tahun.

Selain itu, di Ravello terdapat dua villa yang sangat terkenal dan selalu ramai pengunjung, yaitu Villa Rufolo dan Villa Cimbrone. Villa Rufolo berdiri sejak tahun 1270 yang dikelilingi perkebunan, sebuah kapel, menara Torre Maggiore setinggi 30 meter, dan menjadi tempat diselenggarakannya Festival Musik Ravello (yang tertua di Italia) setiap tahun pada musim panas.

Sedangkan Villa Cimbrone berfungsi sebagai hotel, juga memiliki kebun bunga, gazebo, dan balkon terbuka yang dijuluki Terrazzo dell'lnfinito atau the Terrace of Infinity karena posisinya menghadap ke laut. Dijamin gak bisa move on dari tempat ini!

6. Praiano

7 Kota Cantik di Amalfi Coast Italia yang Wajib Masuk Wishlist Liburanmuwww.amalficoast.com

Dahulu Praiano merupakan desa nelayan dan menjadi salah satu pusat kerajinan yang kemudian berkembang menjadi tempat wisata yang tak kalah indah dari wilayah lain di Amalfi Coast. Jalan-jalannya yang sempit menyerupai labirin panjang membuat siapapun penasaran untuk menelusurinya. Ditambah lagi rumah-rumah berwarna pastel yang tak boleh luput sebagai objek untuk mempercantik feed instagram kalian!

Selain itu, Praiano merupakan tempat yang strategis untuk menikmati pemandangan sebagian besar wilayah Amalfi Coast. Bagaimana tidak, cukup duduk di salah satu balkon hotel yang berada di Praiano, kalian akan dimanjakan dengan lampu-lampu Positano, Semenanjung Sorrento, dan beberapa pulau kecil di sekitarnya.

Kota ini juga memiliki panai cantik bernama La Cala of Gavitella yang merupakan satu-satunya pantai yang diterangi matahari terbenam di Amalfi Coast. Konon katanya, senja di sini merupakan senja paling romantis di dunia lho!

7. Scala

7 Kota Cantik di Amalfi Coast Italia yang Wajib Masuk Wishlist Liburanmuwww.cartotrekking.com

Kota Scala terletak pada ketinggian 400 mdpl dan berusia lebih dari 1.000 tahun sehingga menjadi kota tertua di Amalfi Coast yang memiliki sejarah panjang seiring dengan perkembangan wilayah tersebut. Kota ini terkenal akan perlindungan vegetasi. Sebuah cagar alam bernama Valle delle Ferriere menjadi rumah bagi vegetasi campuran Mediterania dan tropis.

Di kota ini terdapat lebih dari 100 gereja katedral dan biara, baik yang masih tejaga atau yang sudah berupa reruntuhan. Di atas Gunung Pontone terdapat Menara Ziro dan di lembah Sungai Dragone terdapat Gua Scala dengan batu kapur dolomitik gelap. Hal ini menunjukkan bahwa Scala merupakan perpaduan yang sempurna antara bangunan, sejarah, dan alam.

Tertarik berkunjung ke sini?

Fasrinisyah Suryaningtyas Photo Verified Writer Fasrinisyah Suryaningtyas

Scribo ergo sum | instagram : @fasrinisyah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya