Seru Banget, Jalan-Jalan ke 7 Mural Village yang Populer karena KDrama

Sudah pernah berkunjung ke salah satunya? 

Mengunjungi berbagai lokasi syuting drama favorit tentu menjadi tujuan utama para KDrama lovers ketika berada di Korea Selatan. Selain menikmati suasana, mengabadikan momen dengan berpose atau ‘mereka ulang’ adegan di drama tentu tidak akan dilewatkan begitu saja.

Salah satu lokasi yang kerap menjadi destinasi wisata para KDrama lovers adalah mural village, sebuah kawasan yang ‘dilukis’ menggunakan seni mural dengan gambar yang unik dan warna-warna cerah.

Dalam satu dekade terakhir, para seniman mural Korea Selatan dengan dukungan pemerintah sangat giat ‘menyulap’ beberapa sudut kota, seperti wilayah padat penduduk atau bahkan daerah kumuh menjadi sebuah mural village yang kerap dikunjungi wisatawan lokal dan internasional.

Beberapa mural village pun menjadi sangat populer karena pernah dijadikan lokasi syuting KDrama. Di mana saja itu? Simak ulasan di bawah ini ya!

1. Ihwa Mural Village 

Seru Banget, Jalan-Jalan ke 7 Mural Village yang Populer karena KDramaenglish.seoul.go.kr

Siapa yang tak kenal dengan Ihwa Mural Village? Wilayah ini merupakan destinasi wisata mural pertama dan paling populer di Korea Selatan. Terletak di wilayah perbukitan Ihwa-dong, Distrik Jongno, Seoul, Ihwa Mural Village dulunya merupakan kawasan kumuh dan padat penduduk.

Pada tahun 2006, pemerintah Korea Selatan melalui Kementrian Kebudayaan meluncurkan program bernama “Maeul (Village) Art Project” atau “City Art Campaign” untuk melukis kawasan Ihwa-dong dan beberapa wilayah di Korea Selatan.

Para seniman, mahasiswa, penduduk, dan relawan bekerja sama menggambar berbagai karakter kartun, binatang, makanan, bunga, dan sebagainya. Media yang digambar pun bervariasi, mulai dari dinding rumah atau gedung, dinding batu, pintu, pagar, jalan setapak, hingga anak tangga. Proyek Mural Village pertama di Korea tersebut ini menelan dana sekitar 350 juta won.

Kawasan ini menjadi populer setelah dijadikan lokasi syuting dalam beberapa KDrama, seperti Brilliant Legacy (2009); Rooftop Prince (2012); Doctors (2016); Goblin (2016-2017); Strong Woman Do Bong-soon (2017); Are You Human? (2018); Encounter (2018-2019); dan masih banyak lagi. Kalau kalian tahu Ihwa Mural Village ini dari drama apa?

2. Ugak-ro Mural Village 

Seru Banget, Jalan-Jalan ke 7 Mural Village yang Populer karena KDramakoreajoongangdaily.joins.com

Ugak-ro Mural Village atau juga dikenal sebagai Ugakro Culture Village merupakan kawasan yang direvitalisasi melalui program ‘Art in The City’ pada tahun 2006 bersamaan dengan Ihwa Mural Village.

Menurut sejarah, Ugak-ro merupakan satu-satunya jalan menuju Seoul dari Pelabuhan Jemulpo, Incheon, yang dibuka pada tahun 1883 sekaligus jalan pertama yang menjadi jaringan jalan nasional di bawah Gojong. Kawasan ini terletak di wilayah Sungui, Distrik Michuhol, Incheon.

Ciri khas mural di kawasan Ugak-ro ini adalah banyaknya mural bunga di jalanan, mulai dari gambar bunga terompet yang merambat, pepohonan atau semak-semak, gambar bunga sepatu, dan sebagainya. Mural bergambar bunga ini bahkan disebut melebihi jumlah mural yang dilukis di sini.

Beberapa drama yang pernah melakukan syuting di kawasan ini adalah Mrs. Cop (SBS, 2015); Voice (OCN, 2017); dan Cross (tvN, 2018) serta film Late Blossom (2011) dan Secretly Greatly (2013).

3. Suamgol Mural Village, Cheongju 

Seru Banget, Jalan-Jalan ke 7 Mural Village yang Populer karena KDramatwitter.com/KoreanTravel

Suamgol Mural Village mulai dikenal sejak dijadikan lokasi syuting drama Cain and Abel (SBS, 2009); Baker King Kim Tak Goo (KBS2, 2010); Glory Jane (SBS, 2011); dan Take Care of Us, Captain (SBS, 2012).

Sama seperti dua mural village yang dibahas sebelumnya, Suamgol Mural Village juga merupakan salah satu bagian dari program pemerintah Korea Selatan untuk merevitalisasi wilayah kumuh menjadi destinasi wisata yang menarik bagi para wisatawan.

Kawasan Suamgol yang terletak di Distrik Sangdang, Kota Cheongju, Provinsi Chungcheongbuk ini dulunya merupakan pemukiman kumuh dan tempat tinggal para pengungsi Perang Korea.

Pada tahun 2007, kawasan ini pun lahir kembali dan memiliki wajah baru yang sangat cantik. Mural-mural digambar di setiap sudut tempat dan juga terdapat observatorium untuk melihat pemandangan tempat ini dari atas.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Wisata Alam di Korea Selatan yang Bikin Hati Sejuk

4. Dongpirang Mural Village 

Seru Banget, Jalan-Jalan ke 7 Mural Village yang Populer karena KDramaenglish.visitkorea.or.kr

Jika Ihwa, Ugak-ro, dan Suamgol Mural Village merupakan program terencana untuk merevitalisasi kawasan kumuh dan padat penduduk menjadi destinasi wisata yang menarik, lain halnya dengan Dongpirang Mural Village yang ‘terpaksa’ diubah wajahnya agar tidak digusur. Bagaimana bisa?

Dongpirang terletak di salah satu puncak bukit Tongyeong atau tepatnya di wilayah Dongho, Kota Tongyeong, Provinsi Gyeongsangnam, sekitar 3 jam perjalanan dengan transportasi umum di timur Busan. Kawasan ini menawarkan pemandangan kota yang indah dengan hamparan laut, pulau, dan pelabuhannya.

Pada tahun 2007, kawasan ini hendak dibongkar dan dibangun kembali menjadi taman. Warga sipil yang tidak setuju kemudian mengadakan kontes mural yang diikuti sebanyak 36 seniman mural dari seluruh Korea Selatan dan beberapa mahasiswa seni. Mereka melukis dan mendekorasi dinding desa, pagar, tangga, cerobong asap, hingga tangki air dengan lukisan dan sketsa berwarna-warni. Dongpirang pun ‘lahir kembali’ menjadi desa mural yang sangat cantik.

Dongpirang Mural Village pun pernah menjadi latar dalam beberapa drama populer, mulai dari Padam Padam (JTBC, 2011-2012); Innocent Man (KBS2, 2012), hingga Item (MBC, 2019).

5. Nongoldam Street 

Seru Banget, Jalan-Jalan ke 7 Mural Village yang Populer karena KDramaenglish.visitkorea.or.kr

Apakah kalian masih ingat rumah Cha Eun-sang (Park Shin-hye) dalam drama The Heirs? Jika iya, mari bernostalgia ke kawasan tempat tinggal Eun-sang dan ibunya setelah mereka angkat kaki dari rumah mewah milik keluarga Kim Tan (Lee Min-ho).

Kawasan tersebut berada di Desa Nongol, Mukojin, Kota Donghae, Provinsi Gangwon. Di sini terdapat beberapa sudut tempat yang dihiasi mural-mural cantik. Karena terletak di tepi laut, penduduk Desa Nongol umumnya bekerja dalam industri perikanan. Sayangnya, prospek industri ini makin surut dan menyebabkan penduduk mulai pindah ke kota lain.

Pada tahun 2010, Pusat Kebudayaan Donghae memulai proyek 'Mukho Deungdae Damhwa' untuk merevitalisasi bagian Desa Nongol melalui pembuatan mural.

Uniknya, sebelum pelaksanaan program tersebut pelaksana proyek melakukan pendekatan partisipatif dengan cara mewawancarai penduduk tentang kehidupan mereka. Hasil dari wawancara itulah kemudian ‘diceritakan’ dalam bentuk mural di berbagai sudut tempat oleh para pelukis profesional. Menarik sekali bukan?

Selain The Heirs (SBS, 2013), drama lain yang pernah melakukan pengambilan gambar di kawasan ini adalah 3 Plus Nine Boys (tvN, 2014) dan drama yang baru saja tamat bulan Februari lalu, Run On (JTBC/Netflix, 2020-21).

6. Seosan Sihwa Alley 

Seru Banget, Jalan-Jalan ke 7 Mural Village yang Populer karena KDramawheretokim.com

Para penggemar drama Do Do Sol Sol La La Sol (KBS2, 2020) pasti tidak asing dengan pemandangan di dekat rumah Sun Woo-joon (Lee Jae-wook). Dalam drama tersebut diceritakan bahwa Woo-joon tinggal di kota (fiksi) Eunpo. Tak jauh dari tempatnya terdapat ‘Jin Beauty Salon’ yang dijalankan oleh Jin Sook-kyeong (Ye Ji-won).

Dua tempat tersebut sebenarnya bagian dari set film yang terletak di kawasan Seosan Sihwa Alley, Borimadang-ro, Seosan, Kota Mokpo, Provinsi Jeollanam.

Seosan Sihwa Alley sendiri merupakan sebuah desa mural di wilayah perbukitan Kota Mokpo dengan pemandangan laut. Sama seperti Nongoldam Street, kawasan ini semula merupakan rumah bagi para nelayan tetapi lambat laun ditinggalkan oleh generasi mudanya. Mereka mencari kehidupan yang lebih baik dengan bekerja di kota besar.

Pada tahun 2016, Pemerintah Kota Mokpo berusaha menghidupkan kembali wilayah ini di bawah ‘Seosan-dong Sihwa Alleyway Project’ yang merupakan bagian dari Mokpo’s Urban Regeneration Leading Area Project. Istilah “Sihwa” mengacu pada puisi dan gambar yang menghiasi dinding desa kecil ini. Konon katanya beberapa puisi ditulis oleh penduduk desa itu sendiri.

Selain Do Do Sol Sol La La Sol, terdapat dua film yang pernah melakukan pengambilan gambar di wilayah ini, yaitu Long Live The King: Mokpo Yeongwoong (2019) dan 1987: When the Day Comes (2017).

7. Hwajeon-dong Mural Village 

Seru Banget, Jalan-Jalan ke 7 Mural Village yang Populer karena KDramagoyangtca.or.kr

Hwajeong-dong yang berada di Distrik Deokyang, Kota Goyang, Provinsi Gyeonggi ini juga dikenal dengan nama kkotbat yang berarti taman bunga karena memang sejak dulu banyak bunga yang tumbuh di sana. Wilayahnya membentang sepanjang 4 km dan memiliki 8 jalan mural dengan berbagai tema.

Semula, Hwajeon-dong merupakan wilayah tertinggal akibat adanya keterbatasan dalam pembangunan daerah. Penduduk kemudian berinisiatif membuat mural dan merapikan gang-gang di sekitarnya. Pada dinding-dindingnya terdapat mural bunga dandelion putih yang bermekaran di ladang, dongeng-dongeng dari cerita rakyat Goyang, pelangi, pepohonan, tumbuhan, hingga permainan tradisional yang juga bisa dimainkan oleh para pengunjung. Seru banget kan?

Hwajeon-dong Mural Village ini pernah menjadi lokasi syuting drama Hide and Seek (MBC, 2018). Di wilayah inilah rumah Do Hyun-sook (Seo Ju-hee) dan ketiga puterinya berada.

Nah, itu dia 7 mural village yang populer dan mendunia karena pernah menjadi lokasi syuting KDrama.

Jika suatu saat kalian dapat kesempatan ke sana, jangan lupa untuk selalu menghormati warga sekitar ya karena umumnya kawasan tersebut merupakan perumahan yang masih dihuni. Selamat berlibur!

Baca Juga: 8 Destinasi Wisata di Yongin, Korea Selatan, Menarik Banget!

Fasrinisyah Suryaningtyas Photo Verified Writer Fasrinisyah Suryaningtyas

Scribo ergo sum | instagram : @fasrinisyah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya