5 Sumber Air yang Kini Jadi Ekowisata di Kediri, Asri Banget!

Cocok buat ngadem bareng keluarga #LokalIDN

Ketika mendengar nama Kediri, apa yang ada di benakmu? Salah satu wilayah di Jawa Timur ini punya ikon kebanggaan yang mirip Arc de triomphe de I'Etoile. Selain itu, juga dikenal sebagai produsen tahu kuning. 

Selain itu, Kediri juga punya destinasi wisata yang sejuk dan asri yang sayang banget untuk kamu lewatkan. Beberapa di antaranya merupakan sumber air yang disulap menjadi wisata. Daripada penasaran, berikut ini sumber air yang bisa kamu kunjungi.

1. Sumber Ubalan

5 Sumber Air yang Kini Jadi Ekowisata di Kediri, Asri Banget!instagram.com/kokotrisilo

Sumber Ubalan adalah salah satu wisata air yang populer di Kediri. Berlokasi di Desa Jarak, Kecamatan Plosoklaten. Meski termasuk wilayah Kabupaten Kediri, lokasinya bisa ditempuh sekitar 35 menit dari pusat Kota Kediri. 

Wisata yang juga dikenal sebagai Kalasan ini pertama kali dikelola sejak tahun 1891, lho. Hal tersebut tertulis di sebuah prasasti yang ditemukan di dekat sumber. Kemudian diembangkan sebagai tempat wisata oleh Pemerintah Kabupaten Kediri sejak tahun 1995. 

Buat kamu yang ingin menikmati suasana asri nan sejuk bisa ke sini bareng keluarga. Ada taman bermain, kolam renang, dan bahkan beberapa yang biasanya digunakan untuk outbond. Tempatnya juga luas, tentunya kamu enggak perlu bingung buat parkir dan piknik. 

2. Kediri Eco Park

5 Sumber Air yang Kini Jadi Ekowisata di Kediri, Asri Banget!instagram.com/khusnul_104

Beralih ke Kota Kediri, ada Kediri Eco Park yang bisa kamu kunjungi. Tempatnya memang tidak begitu terlihat dari jalan raya. Tapi kamu enggak akan kecewa dengan fasilitas yang ditawarkan. 

Wisata yang terletak di Jl. Kelapa, Kelurahan Ketami, Kecamatan Pesantren ini menyediakan kolam renang hingga kolam ikan. Ada pula taman bunga dan taman bermain yang cocok jadi spot foto. Di sini juga bisa jadi wisata edukasi, buat outbond hingga berinteraksi dengan beberapa satwa. 

Baca Juga: 10 Tempat Wisata yang Terkenal Angker di Kediri, Ada Penampakan Dewi

3. Sumber Banteng

5 Sumber Air yang Kini Jadi Ekowisata di Kediri, Asri Banget!instagram.com/funy_mood

Masih berada di Kecamatan Pesantren, wisata sumber air lain yang bisa kamu kunjungi yakni Sumber Banteng. Lokasinya enggak jauh dari Kediri Eco Park, tepatnya di Kelurahan Tempurejo. Tenang, enggak seseram namanya kok, kamu juga cukup membayar biaya parkir. 

Sebelum menjadi tempat wisata, Sumber Banteng dimanfaatkan warga setempat untuk sekedar mencuci pakaian atau memandikan ternak. Sejak jembatan diperbaiki, kini dikembangkan dan menjadi salah satu tempat yang sejuk dan instagramable. Kamu juga bisa menikmati keasriannya sambil memberi makan ikan, bermain, atau mendayung sampan. 

4. Sumber Sugih Waras

5 Sumber Air yang Kini Jadi Ekowisata di Kediri, Asri Banget!instagram.com/tourismclass.iainkediri

Berbeda dari beberapa sumber air sebelumnya, Sumber Sugih Waras ini lebih cocok buat kamu yang ingin berenang dan berfoto underwater. Enggak cuma buat dewasa, anak-anak pun bisa menikmati kesegarannya.

Selain sumber air alami, ada pula kolam renang, perlengkapan outbond hingga pondok wisata yang bisa digunakan sebagai tempat pertemuan atau rapat. 

Buat kamu yang ingin berkunjung ke Sumber Sugih Warah, bisa menempuh perjalanan sekitar 30 menit dari pusat Kota Kediri. Tepatnya, berlokasi di Desa Dukuh, Kecamatan Ngadiluwih. 

5. Sumber Jiput

5 Sumber Air yang Kini Jadi Ekowisata di Kediri, Asri Banget!instagram.com/kurniawan_handi

Satu lagi nih sumber yang dijadikan ekowisata, Sumber Jiput yang pernah disakralkan warga setempat. Lokasinya di Kelurahan Rejomulyo, Kecamatan Kota (Kediri), sekitar 5 kilometer dari pusat Kota Kediri dan bisa kamu tempuh sekitar 15 menit. 

Ada tiga kolam dengan fungsi masing-masing. Salah satunya buat kamu yang hobi memancing, bisa sesekali berkunjung ke Sumber Jiput. Ada pula kolam berisi ikan hias dan tempat kuliner bersama keluarga. 

Itulah tadi kelima sumber air yang kini menjadi ekowisata di Kediri. Cocok nih buat kamu yang ingin menikmati suasana asri nan sejuk bareng keluarga. Enggak perlu jauh-jauh dari pusat kota!

Baca Juga: 7 Kuliner Paling Lezat di Kediri, Gak Bakal Rugi Nyobain Ini!

Fatma Roisatin Nadhiroh Photo Verified Writer Fatma Roisatin Nadhiroh

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya