5 Masjid Paling Indah di Jepang, Rekomendasi Wisata Ramah Muslim

Bangunannya unik, liburanmu akan lebih berwarna

Tren menikah di Jepang rasanya sedang menjamur di kalangan selebriti Tanah Air. Sebut saja Maia Estianty yang menikah dengan Irwan Mussry dan Syahrini dengan Reino Barack. Kedua pasangan itu menikah di Tokyo Camii, sebuah masjid indah di Tokyo.

Gak cuma itu, ternyata banyak masjid lainnya yang gak kalah cantik. Kalau kamu berkunjung ke Jepang, sempatkan mampir ke lima masjid di bawah ini deh.

1. Tokyo Camii & Turkish Culture Center

5 Masjid Paling Indah di Jepang, Rekomendasi Wisata Ramah Muslimhalalmedia.jp

Masjid pertama yang jadi primadona adalah Tokyo Camii yang berada di Shibuya, Tokyo. Banyak ornamen, arsitekturnya mirip dengan Blue Mosque di Istanbul. Lokasinya dekat dengan stasiun Yuyogi-Uehara, bisa ditempuh selama lima menit saja.

Jadi yang terbesar di Jepang, masjid ini bisa menampung hingga 1.200 orang. Dibangun sejak tahun 1998, masjid ini didesain oleh arsitek Turki, Muharrem Hilmi Senalp. Saking cantiknya, dua selebriti Tanah Air memilih Tokyo Camii jadi tempat akad nikahnya.

Alamat: 1-19 Oyama-cho, Shibuya-ku, Tokyo, Jepang.

2. Otaru Mosque

5 Masjid Paling Indah di Jepang, Rekomendasi Wisata Ramah Musliminstagram.com/careestravel

Selanjutnya ada Otaru Mosque yang bisa ditempuh selama 12 menit dari stasiun Otaru dan dekat dengan kanal Otaru.

Otaru Mosque ini sudah ada sejak 2009 dengan nama asli Masjid Al-Noor. Semua orang dengan agama apapun bisa masuk ke sini, kecuali yang sedang mabuk. Komunitas muslim di sini menawarkan makanan halal.

Alamat: 5-4-27 Inaho, Otaru, Hokkaido, Jepang.

3. Fukuoka Mosque

5 Masjid Paling Indah di Jepang, Rekomendasi Wisata Ramah Musliminstagram.com/el_vikar

Dibuka sejak 2009, Fukuoka Mosque menjadi masjid pertama yang dibangun di pulau Kyūshū, Jepang. Cukup luas, masjid ini bisa menampung sekitar 1.000 orang. Tempatnya mudah ditemukan, masjid ini memfasilitasi penduduk setempat yang tertarik dengan agama Islam.

Alamat: 3 Chome-2-18 Hakozaki, Higashi Ward, Fukuoka, Fukuoka Prefecture, Jepang.

Baca Juga: 9 Teori Kocak Netizen Mengapa Syahrini & Reino Barack Nikah di Jepang?

4. Makki Mosque, Tokyo

5 Masjid Paling Indah di Jepang, Rekomendasi Wisata Ramah Muslimislamjp.com

Makki Mosque atau Ohanajaya Mosque ini berlokasi di Tokyo. Untuk ke sini, kamu hanya perlu jalan kaki tujuh menit dari stasiun Ohanajaya. Ada pengajian setiap malam Minggu dan kegiatan untuk anak-anak setiap hari. Oh iya, masjid ini sudah berdiri sejak tahun 2001, lho!

Alamat: 5-22-14 Yotsugi, Katsushika-ku, Tokyo, Jepang

5. The Arabic Islamic Institute Mosque

5 Masjid Paling Indah di Jepang, Rekomendasi Wisata Ramah Muslimmatcha-jp.com

Masjid cantik ini merupakan bagian dari The Arabic Islamic Institute yang telah dibangun sejak 1982. Tujuan dibangun masjid ini untuk menguatkan kerja sama antara  Arab dan Jepang.

Di dalam masjid terdapat perpustakaan, museum, dan kursus bahasa Arab. Gak cuma digunakan untuk beribadah, tapi juga untuk workshop budaya dan bahasa Arab bagi siapapun yang tertarik. Jaraknya cuma 10 menit dari stasiun Azabujuban.

Alamat: 3-4-18 Moto-Azabu, Minato-ku, Tokyo, Jepang.

Nah, saat liburan ke Jepang, pastikan kamu mengunjungi masjid-masjid cantik di atas ya!

Baca Juga: 11 Potret Megah Masjid Tokyo Camii, Tempat Pernikahan Syahrini-Reino

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya