Ingin Rasakan Tinggal di Rumah Pohon? 8 Tempat Ini Bisa Jadi Pilihan!

Seru banget sih nih bisa tidur di atas pohon

Siapa sih yang gak mau menginap di lokasi yang dekat dengan alam? Apalagi jika menginap di tempat tinggi yang menyuguhkan pemandangan alam begitu indah.

Salah satu cara terbaik menikmati keduanya adalah dengan menginap di rumah pohon. Ya, kalau kamu biasanya hanya melihat rumah pohon lewat gambar atau di film-film saja, kamu patut mencoba menginap di rumah pohon nih. Pasalnya ada beberapa rumah pohon yang bisa disewa untuk menginap di berbagai lokasi di dunia.

Tunggu apalagi? Cek 8 tempatnya berikut ini!

1. Secluded Intown Treehouse - Atlanta

Ingin Rasakan Tinggal di Rumah Pohon? 8 Tempat Ini Bisa Jadi Pilihan!societemagazine.com

Kalau kamu biasanya melihat gambar rumah pohon di Tumblr atau Pinterest dengan jembatan kayu dan lampu hias yang mennghubungkan satu kamar ke kamar lain, maka inilah tempatnya. Terdapat 3 kamar suite yang dihias dengan indah di antara pepohonan.

Hanya beberapa menit dari pusat kota, properti terpencil ini bisa menjadi tempat peristirahatan yang menyatukanmu dengan alam. Treehouse menyediakan retret yang intim, sederhana dan tenang untuk 2 orang. Per malamnya, kamu perlu merogoh kocek Rp 5,3 jutaan.

2. Aroma(n)tica TreehouseinMonferrato - San Salvatore Monferrato

Ingin Rasakan Tinggal di Rumah Pohon? 8 Tempat Ini Bisa Jadi Pilihan!airbnb.co.id

Di rumah pohon satu ini, kamu bisa merasakan pemandangan panorama yang menakjubkan di sekitar perbukitan, yakni di antara wewangian pohon linden dan tanaman aromatik lainnya. Lokasinya terletak di sebuah taman dengan solarium dan kolam renang yang dikelilingi oleh alam damai yang mekar.

Taman ini berukuran 18.000 meter persegi ditanami beragam pepohonan. Per malamnya kamar ini bisa disewa dengan Rp 2,4 jutaan.

3. Enchanted Garden Treehouse - Schaumburg

Ingin Rasakan Tinggal di Rumah Pohon? 8 Tempat Ini Bisa Jadi Pilihan!airbnb.co.id

Rumah pohon yang benr-benar dibangun di atas pohon ini di sebuah taman. Ada pula air terjun dan kolam koi di bawahnya. Fasilitas di dalamnya pun lengkap seperti hotel lho.

Per malamnya kamu bisa menginap di sini dengan membayar Rp 2,7 jutaan untuk 3 orang tamu.

4. Sunset Beach Treehouse Bungalow - Haleiwa

Ingin Rasakan Tinggal di Rumah Pohon? 8 Tempat Ini Bisa Jadi Pilihan!airbnb.co.id

Rumah pohon dengan luas 250 meter persegi ini memiliki 2 tempat tidur utama yang muat untuk 4 orang. Karena ukurannya yang terbilang cukup luas, fasilitasnya pun lengkap seperti dapur, teras, dan tentunya kamar mandi.

Ada pemandangan pantai tempat berselancar terkenal di dunia. Per malamnya kamar ini disewakan seharga Rp 2,2 jutaan.

5. Treehouse in a Natural Park - Huétor de Santillán

Ingin Rasakan Tinggal di Rumah Pohon? 8 Tempat Ini Bisa Jadi Pilihan!airbnb.co.id

Muat untuk 1 hingga 2 orang, rumah yang berada di ketinggian 3 meter dari permukaan tanah ini bisa dimasuki dengan menyeberangi jembatan gantung. Ukuran tempat tidur lebarnya hanya 1,10m, namun ada pemandangan pegunungan Sierra Nevada dan kolam renang di bawahnya.

Per malam, kamu bisa menginap di sini dengan membayar Rp 700 ribuan saja.

6. Treehouse at Kilauea Volcano - Volcano

Ingin Rasakan Tinggal di Rumah Pohon? 8 Tempat Ini Bisa Jadi Pilihan!airbnb.co.id

Terletak di dalam hutan hujan, rumah ini bisa didatangi kurang dari lima menit dari pintu masuk ke Hawaii Volcanoes National Park. Rumah pohon tersebut memiliki dua lantai bahkan bak mandi air panas diantara pepohonan. Kamu bisa menghabiskan berjam-jam di kanopi atas, atau berendam di bawah bintang-bintang yang berkelap-kelip melalui dedaunan dan kabut gunung berapi. Seru nih!

Per malamnya kamu bisa menginap di sini dengan Rp 4,1 jutaan.

7. Treehouse Above San Francisco Bay - Burlingame

Ingin Rasakan Tinggal di Rumah Pohon? 8 Tempat Ini Bisa Jadi Pilihan!airbnb.co.id

Suasanya rumah pohon yang sesungguhnya bisa kamu rasakan di rumah satu ini. Gimana gak, eksteriornya yang serba kayu lengkap dengan tangga dan ayunan kayu menghiasi rumah pohon ini.

Dari atasnya kamu bisa melihat pepohonan yang asri dan juga teluk San Fransisco yang indah. Per malamnya kamu bisa menginap di sini untuk 2 orang dengan membayar Rp 3,9 jutaan.

8. Tree Sparrow House, Cornwall - Helston

Ingin Rasakan Tinggal di Rumah Pohon? 8 Tempat Ini Bisa Jadi Pilihan!theenjoyablerut.com

Terletak di lingkungan Outlandish Holidays, desain rumah pohon ini memiliki interior dan eksterior yang unik sekaligus memukau. Dekorasinya dibuat alami dengan ranting pohon sebagai hiasan.

Fasilitasnya pun lengkap seperti toilet, dapur dan satu tempat tidur yang muat untuk 2 orang. Dari atas sana, kamu bisa melihat pemandangan pantai dan laut yang indah. Per malamnya, kamu perlu merogoh kocek sebesar Rp 2,1 jutaan untuk menginap di sini.

Buat kamu yang ingin merasakan tidur di rumah pohon, 8 rumah di atas bisa jadi destinasimu selanjutnya!

jcnd Photo Verified Writer jcnd

thalitajacinda.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya