7 Aktivitas Seru di Amalfi Coast Italia, Gak Cuma ke Pantai Saja!

Banyak aktivitas menarik yang wajib dicoba

Amalfi Coast dikenal dengan jejeran pantai yang indah dan eksotik. Sebut saja Pantai Marina Grande of Positano, Pantai Furore, dan Pantai Praiano yang menjadi pantai favorit para wisatawan. Pantai di Amalfi Coast gak hanya memberi ketenangan dan kedamaian jiwa, tapi juga memberi sensasi liburan yang berbeda dari pantai-pantai lain.

Meski pantai-pantainya sangat eksotik, tapi bosan dong kalau mesti ke pantai terus. Benar, kan? Tenang, banyak aktivitas menarik lain yang bisa dilakukan di Amalfi Coast. Jadi, waktumu gak habis hanya untuk wisata pantai saja.

Penasaran? Ini dia aktivitas seru yang bisa kamu lakukan di Amalfi Coast.

1. Menjelajah Kota Amalfi

7 Aktivitas Seru di Amalfi Coast Italia, Gak Cuma ke Pantai Saja!instagram.com/doyoutravel

Kebanyakan bangunan di Italia merupakan hasil peninggalan Kekaisaran Roma yang usianya sudah mencapai ribuan tahun. Bisa kamu bayangkan gimana catchy dan bagusnya bangunan-bangunan yang ada di sepanjang jalan di Italia, termasuk di Amalfi Coast. Luangkan waktumu untuk menjelajah Kota Amalfi dengan berjalan kaki atau naik mobil kodok di sore hari sambil menjelajah atau sambil menunggu matahari terbenam.

Kurang seru apalagi coba?

2. Boat tour

7 Aktivitas Seru di Amalfi Coast Italia, Gak Cuma ke Pantai Saja!instagram.com/gypsea_lust

Mau menikmati keindahan pantai Amalfi dari ujung ke ujung? Kamu bisa menyewa kapal dan melakukan boat tour di sana. Akan ada pemandu yang siap membawamu berkeliling sampai berjam-jam. Uniknya lagi, kamu juga bisa berjemur di atas kapal lho! Kapan lagi bisa menikmati sensasi liburan yang kayak begini?

3. Rileks sejenak di Atrani

7 Aktivitas Seru di Amalfi Coast Italia, Gak Cuma ke Pantai Saja!unsplash.com/Nellia Kurme

Buat kamu yang ingin bersantai sambil menikmati hidangan lezat khas Italia, kamu bisa singgah ke Atrani. Tempat ini memang gak sepi atau private gitu, tapi suasananya menawarkan ketenangan yang maksimal. Gak seperti di pantai yang sangat riuh dan ramai.

Sensasi relaksasi dan makan di sini semakin lengkap dengan pemandangan pantai yang ada di depannya.

Baca Juga: 7 Kota Cantik di Amalfi Coast Italia yang Wajib Masuk Wishlist Liburanmu

4. Menghadiri Festival Ravello

7 Aktivitas Seru di Amalfi Coast Italia, Gak Cuma ke Pantai Saja!ravello.com

Ravello sendiri dijuluki sebagai City of Music atau Kota Musik. Dan salah satu acara yang paling populer adalah Festival Ravello yang akan diadakan secara rutin setiap bulan. Salah satu musik yang akan disajikan di sini adalah Orchestra. Buat pecinta musik Orchestra, kudu mampir ya!

5. Jalan-jalan sore di Pompeii

7 Aktivitas Seru di Amalfi Coast Italia, Gak Cuma ke Pantai Saja!unsplash.com/Andy Holmes

Di antara sekian banyak bangunan bersejarah di Italia, Pompei menjadi salah satu yang worth to visit. Apalagi kalau liburannya ke Amalfi Coast. Kamu bisa menghabiskan waktu di sore hari untuk jalan-jalan sambil menikmati keindahan villa Orang Romawi zaman dulu. 

6. Nikmati hidangan tuna segar di Cetara

7 Aktivitas Seru di Amalfi Coast Italia, Gak Cuma ke Pantai Saja!unsplash.com/Wesual Click

Cetara merupakan desa nelayan kuno yang ada di Amalfi Coast yang didirikan pada abad ke-9. Salah satu ikan yang mesti dicoba adalah tuna. Untuk urusan rasa, gak perlu ragu. Sudah pasti nikmat, apalagi ikan yang digunakan adalah ikan-ikan segar hasil pancingan para nelayan.

Restoran II Convento, L’Acqua Pazza, dan II San Pietro merupakan tiga restoran ikan tuna terbaik. Mesti cobain, deh!

7. Shopping di Sorrento

7 Aktivitas Seru di Amalfi Coast Italia, Gak Cuma ke Pantai Saja!sorrentoinsider.com

Liburan kurang afdol kalau gak ada sesi shopping atau belanja. Sorrento adalah pusat belanja oleh-oleh yang populer di Amalfi Coast. Toko-toko di sini menawarkan oleh-oleh yang bervariasi. Ada ukiran kayu, gelas Murano, syal berbahan sutra, karya seni keramin, hingga makanan khas Italia seperti pasta.

Dengan berbagai aktivitas di atas, sensasi liburanmu di Amalfi Coast dijamin seru dan jauh dari kata membosankan.

Baca Juga: 9 Potret Pesona Calabria, Destinasi Wisata Tersembunyi di Italia

Louisa Gabe Photo Verified Writer Louisa Gabe

Living extraordinary

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya