5 Pantai Terpopuler di Kabupaten Garut, Menghadap Samudra Hindia!

Wisata idaman bersama keluarga di Garut

Garut merupakan sebuah kabupaten di Jawa Barat yang sebagian besar wilayahnya berada di selatan. Daerah selatan Garut ini berbatarsan langsung dengan Samudra Hindia sehingga ada banyak spot wisata pantai di sana.

Dari banyaknya pantai di Garut, 5 pantai di bawah ini merupakan yang terpopuler di sana dan nama pantainya sudah banyak diketahui orang. Apa saja kelima pantai tersebut? Simak ulasannya di bawah ini untuk referensi liburanmu di Garut nanti.

1. Santolo

5 Pantai Terpopuler di Kabupaten Garut, Menghadap Samudra Hindia!Dok. Pribadi/Melinda Lestari

Yang pertama dan paling populer adalah Pantai Santolo yang terletak di Kecamatan Cikelet. Di pantai ini terhampar luas pasir putih yang indah dan fasilitas wisatanya pun sudah cukup lengkap.

Selain menikmati pasir dan lautnya yang indah, di Santolo juga kamu bisa naik banana boat dan memancing di bibir pantai ataupun bersama perahu nelayan.

2. Sayang Heulang

5 Pantai Terpopuler di Kabupaten Garut, Menghadap Samudra Hindia!instagram.com/rifqi_awali

Masih berlokasi di Kecamatan Cikelet, pantai selanjutnya adalah Sayang Heulang. Pantai Sayang Heulang ini cocok dijadikan alternatif Santolo jika di Santolo penuh pengunjung.

Di sekitar Pantai Sayang Heulang pun ada spot menarik lainnya selain pantai, yaitu Bukit Teletubbies dan Gumuk Pasir Tungtung Karang.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Wisata Air Terjun Indah di Kecamatan Pamulihan, Garut 

3. Puncak Guha

5 Pantai Terpopuler di Kabupaten Garut, Menghadap Samudra Hindia!instagram.com/rifqi_awali

Bukan hamparan pasir, Puncak Guha ini merupakan bibir tebing yang berhadapan langsung dengan laut.

Di Puncak Guha ini tumbuh rumput hijau dan pepohonan sehingga saat santai di sini kamu bakal betah dan tidak kepanasan. Untuk lokasinya, Puncak Guha ini terletak di Kecamatan Bungbulang.

4. Rancabuaya

5 Pantai Terpopuler di Kabupaten Garut, Menghadap Samudra Hindia!Dok. Pribadi/Melinda Lestari

Pantai Rancabuaya merupakan pantai yang terletak di ujung barat pantai Kabupaten Garut dan hanya berjarak beberapa kilometer dengan perbatasan Kabupaten Cianjur.

Walaupun hamparan pasirnya tidak terlalu luas, Pantai Rancabuaya ini dikelilingi oleh rimbunan pohon yang bikin sejuk. Lokasi dari Pantai Rancabuaya ini dekat dengan Puncak Guha dan masuk ke Kecamatan Bungbulang.

5. Karang Paranje

5 Pantai Terpopuler di Kabupaten Garut, Menghadap Samudra Hindia!instagram.com/husnii_mubarokk

Bosan dengan pasir? Di Pantai Karang Paranje kamu bisa berfoto dengan batu karang yang menjulang di sekitar pantai. Karena banyaknya karang, pantai ini pun dinamai Karang Paranje.

Pantai ini berlokasi di timur pantai Kabupaten Garut, khususnya di Kecamatan Cibalong dan hanya berjarak beberapa kilometer dari perbatasan dengan Kabupaten Tasikmalaya.

 

Nah, itulah kelima pantai terpopuler di Kabupaten Garut. Kamu pun bisa mengunjungi kelima pantai tersebut sekaligus sambil touring di jalur Pansela (Pantai Selatan Pulau Jawa). Kira-kira kapan rencanamu untuk mantai di Garut?

Baca Juga: Inilah 5 Pantai Lampung Bertema Batu Karang yang Sangat Instagramable

Mimar Fakhruddin Photo Verified Writer Mimar Fakhruddin

fine

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya