10 Bandara dengan Protokol Kesehatan Terbaik di Dunia, Ada Indonesia?

Skornya nyaris sempurna, lho

Bandara menjadi akomodasi terpenting dalam sebuah negara, termasuk di saat masa pandemik virus corona ini. Sempat lumpuh karena pandemik virus corona, kini aktivitas penerbangan dan bandara kembali dibuka dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Nah, baru-baru ini sebuah lembaga audit independen bernama Safe Travel Barometer memberikan penilaiannya kepada beberapa bandara di dunia.

Kira-kira mana sajakah yang sudah menerapkan protokol kesehatan dengan baik? Simak daftar bandara dengan protokol kesehatan terbaik di dunia.

1. Hamad International Airport, Qatar, berhasil berada posisi pertama dengan skor 4,4 dari 5. Beragam sistem contactless sudah diterapkan dengan baik di sini

10 Bandara dengan Protokol Kesehatan Terbaik di Dunia, Ada Indonesia?airport-world.com

2. Begitu pula dengan Heathrow Airport di posisi kedua dengan skor 4,4 dari 5. Bandara tersibuk di Inggris ini dinilai sangat disiplin menjalankan protokol kesehatan

10 Bandara dengan Protokol Kesehatan Terbaik di Dunia, Ada Indonesia?travelandleisure.com

3. Sebagai bandara terbaik di dunia 2020, Changi Airport di Singapura meningkatkan protokol kesehatan yang ketat. Gak heran kalau bandara ini mendapatkan skor 4,4 dari 5

10 Bandara dengan Protokol Kesehatan Terbaik di Dunia, Ada Indonesia?changiairport.com

4. Selanjutnya ada Abu Dhabi International Airport dengan skor 4,4 dari 5. Bandara unik dan estetik ini terbesar kedua di United Emirate Arab

10 Bandara dengan Protokol Kesehatan Terbaik di Dunia, Ada Indonesia?bloomberg.com

5. Masih dari United Emirate Arab, Dubai International Airport berhasil memposisikan dirinya di lima besar. Bandara terbesar di UEA ini mendapatkan skor 4,4 dari 5

10 Bandara dengan Protokol Kesehatan Terbaik di Dunia, Ada Indonesia?abcnews.go.com

6. Indira Gandhi International Airport mendapat skor 4,3 dari 5. Bandara yang berada di New Delhi, India, ini tetap ramai di era new normal

10 Bandara dengan Protokol Kesehatan Terbaik di Dunia, Ada Indonesia?financialexpress.com

Baca Juga: 10 Tempat Paling Kotor di Pesawat yang Ternyata Sering Kita Gunakan 

7. Athens International Airport, Yunani, juga tak mau kalah dalam menjalankan protokol kesehatannya. Bandara ini berhasil mengantongi skor 4,3 dari 5

10 Bandara dengan Protokol Kesehatan Terbaik di Dunia, Ada Indonesia?ekathimerini.com

8. Lagi-lagi dari India, Chhatrapati Shivaji Maharaj International Airport dinilai sudah sangat baik dalam menjalankan protokol kesehatan. Skornya mencapai 4,3 dari 5, lho

10 Bandara dengan Protokol Kesehatan Terbaik di Dunia, Ada Indonesia?thestraitstimes.com

9. Menjadi bandara tersibuk kedua di Eropa membuat Aéroport de Paris-Charles de Gaulle, Prancis, mendapat skor 4,3 dari 5 dari penerapan protokol kesehatannya

10 Bandara dengan Protokol Kesehatan Terbaik di Dunia, Ada Indonesia?connexionfrance.com

10. John F. Kennedy International Airport jadi pintu masuk wisatawan yang mau berlibur ke New York, Amerika Serikat. Protokol kesehatannya dinilai 4,3 dari 5

10 Bandara dengan Protokol Kesehatan Terbaik di Dunia, Ada Indonesia?politico.com

Itulah sepuluh bandara di dunia yang dinilai memiliki sistem protokol kesehatan terbaik dalam memerangi masa pandemik ini. Sayangnya, bandara Indonesia belum masuk dalam daftar di atas, nih. 

Yang terpenting, pastikan kamu selalu mematuhi aturan tersebut saat bepergian dengan pesawat, ya! Stay safe, everyone!

Baca Juga: 10 Bandara Paling Indah di Seluruh Dunia, Epic Banget Pemandangannya!

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya